tirto.id - Daftar pemain Indonesia dalam ajang badminton BWF World Tour Japan Open 2024, bakal diperkuat 11 wakil dalam 4 sektor. Turnamen bulu tangkis berkategori Super 750 ini akan berlangsung pada 20-25 Agustus 2024 di Yokohama Kanagawa, Jepang.
Merah Putih memiliki wakil terbanyak di nomor ganda putra. Termasuk komposisi baru Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana, serta Daniel Marthin/Muhammad Shohibul Fikri.
Dari total 11 wakil Indonesia yang akan turun di Japan Open 2024, tidak ada pemain Merah Putih di nomor ganda putri. Wakil Indonesia terdiri dari 1 tunggal putri, 3 tunggal putra, 5 ganda putra, dan 2 ganda campuran.
Tunggal putri Gregoria Mariska Tunjung sempat didaftarkan oleh PBSI untuk turnamen ini, namun belakangan memutuskan mundur dari Japan Open 2024 karena sakit. Oleh karenanya saat ini wakil tunggal putri Indonesia tinggal menyisakan Ester Nurumi Tri Wardoyo.
Kemudian yang paling mendapat sorotan adalah perubahan komposisi yang terjadi di sektor ganda putra pelatnas. Perombakan terjadi kepada Leo Rolly Carnando, Daniel Marthin, Bagas Maulana, dan Mohammad Shohibul Fikri. Pasangan baru Leo/Bagas dan Daniel/Fikri diharapkan bisa berprestasi di Jepang.
Kontingen Indonesia di Japan Open 2024: Kirim 11 Wakil
Kontingen bulu tangkis Indonesia turun dengan komposisi pemain terbaik di Japan Open 2024, berkekuatan total 11 wakil. Sektor tunggal putra dan ganda putra masih jadi andalan. Sementara tunggal putri bakal mendapat tantangan berat, usai pemain andalan Gregoria Mariska batal tampil karena sakit.
Di sektor tunggal putra, Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, dan Chico Aura Dwi Wardoyo, masih menjadi tumpuan Indonesia. Usai gagal lolos ke fase gugur Olimpiade 2024, Ginting dan Jojo diharapkan bisa membayar tuntas di kejuaraan Japan Open 2024.
Dalam 2 edisi terakhir Japan Open, kontingen Indonesia selalu gagal meraih gelar juara. Terakhir kali wakil Indonesia meraih gelar juara di Japan Open, dilakukan oleh ganda putra Kevin Sanjaya/Marcus Fernaldi Gideon pada edisi 2019 silam.
Kini di Japan Open 2024 dengan total hadiah USD 850.000, sektor ganda putra tetap jadi andalan Indonesia untuk meraih gelar juara. Indonesia memiliki Fajar/Rian, Leo/Bagas, Fikri/Daniel, Ahsan/Hendra, serta Sabar/Reza.
Dikutip dari Antara, Aryono Miranat selaku pelatih ganda putra Indonesia menyebut perubahan komposisi ganda putra dilakukan sebagai penyegaran serta tantangan bagi pemain. Pasalnya, performa para pemain muda masih kerap naik turun di berbagai ajang yang mereka ikuti.
"Perubahan pasangan baru ini memang untuk penyegaran, dan sekaligus memberi tantangan baru bagi pemain. Saya lihat selama berlatih, mereka masing-masing begitu semangat dan ingin menunjukkan tidak mau kalah dengan rekannya. Harapannya, perubahan ini bisa berdampak positif bagi semua pemain,” jelas Aryono.
Selain 3 pasangan pelatnas, ada pula 2 pasangan ganda putra non-pelatnas, yakni: Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, serta Mohammad Reza Pahlevi/Sabar Karyaman. Berbekal 5 pasangan yang dikirim ke Japan Open 2024, sektor ganda putra diharapkan bisa membawa pulang hasil terbaik.
Daftar Lengkap Wakil Indonesia di Japan Open 2024
Berikut daftar lengkap wakil Indonesia di Japan Open 2024, total ada 11 wakil dalam 4 sektor berbeda:
Tunggal Putra
- Anthony Sinisuka Ginting
- Chico Aura Dwi Wardoyo
- Jonatan Christie
Tunggal Putri
- Ester Nurumi Tri Wardoyo
- Gregoria Mariska Tunjung (batal tampil)
Ganda Putra
- Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan
- Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto
- Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana
- Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani
- Muhammad Shohibul Fikri/Daniel Marthin
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Lisa Ayu Kusumawati
- Dejan Ferdinansyah/Gloria Emanuelle Widjaja
Penulis: Permadi Suntama
Editor: Oryza Aditama