tirto.id - Film bisa menjadi medium yang ampuh untuk menyampaikan banyak hal, termasuk tentang penyakit kanker payudara.
Ada banyak kisah yang bisa penonton ikuti tentang kanker payudara dari berbagai sudut pandang. Penggambaran dalam film yang seringkali intim semakin memperdekat kita pada kasus ini.
Dilansir dari Join Cake, Flair, dan Forbes, berikut beberapa film bertemakan kanker payudara.
1. Lily
Sutradara: Matt Creed
Penulis naskah: Matt Creed dan Amy Grantham.
Lily bercerita tentang masa-masa rentan dalam kehidupan seorang perempuan muda. Setelah pengobatan kankernya berakhir, Lily menghadapi kehidupan barunya.
Dia harus membuat beberapa keputusan dan menjawab pertanyaan yang dia tunda selama bertahun-tahun.
2. Mondays at Racine
Sutradara: Cynthia Wade
Pada hari Senin minggu ketiga setiap bulannya, dua saudari membuka salon rambut untuk para perempuan yang menderita kanker.
Bagi para penderita kaker, rambut mereka akan gampang rontok dan mengalami kerusakan lainnya. Ini tentang hubungan antar-perempuan dan mencari arti kecantikan.
3. Miss You Already
Sutradara: Catherine Hardwicke
Penulis naskah: Morwenna Banks
Dua orang sahabat telah menjalin hubungan yang lama. Persahabatan mereka teruji saat ada perubahan dalam hidup. Salah satu dari mereka telah berkeluarga, sementara yang satunya sakit.
4. Ma Ma
Sutradara dan penulis naskah: Julio Medem
Kehidupan Magda berubah drastis setelah sebuah tragedi. Dia harus menjalani kehidupan tahap baru dalam hal keluarga dan pertemanan.
4. Decoding Annie Parker
Sutradara: Steven Bernstein
Penulis naskah: Adam Bernstein, Steven Bernstein, dan Michael Moss.
Ini kisah tentang Annie Parker. Akan ada subtema dalam hal cinta, sains, seks, perselingkuhan, penyakit, komedi, alam liar, dan penemuan obat untuk kanker.
5. Five
Sutradara: Jennifer Aniston, Patty Jenkins, dan lainnya.
Penulis naskah: Stephen Godchaux, Jill Gordon, dan lainnya.
Akan ada lima film pendek yang mengeksplorasi dampak kanker payudara pada kehidupan masyarakat.
6. Living Proof
Sutradara: Dan Ireland
Penulis naskah: Vivienne Radkoff dan Robert Bazell.
Cerita berfokus pada seorang dokter yang mengabdikan hidupnya untuk menemukan obat kanker payudara.
7. Her Only Choice
Sutradara dan penulis naskah: Christel Gibson
Seorang perempuan harus membuat pilihan antara memperjuangkan hidupnya atau mengorbankan untuk orang lain.
Setelah bertahun-tahun mengalami infertilitas, seorang ibu hamil didiagnosis dengan penyakit yang akan mengubah hidupnya ke depan.
8. Icebound — A Woman’s Survival at the South Pole
Sutradara: Roger Spottiswoode
Penulis naskah: Jerri Nielsen, Maryanne Vollers, Peter Pruce, dan Maria Nation.
Salah satu kisah tentang kekuatan dan keberanian seorang perempuan dalam menghadapi penyakit. Ini tentang bagaimana berjuang dalam kondisi yang ekstrim.
9. Terms of Endearment
Sutradara: James L. Brooks
Penulis naskah: Larry McMurtry dan James L. Brooks.
Kisah ini berfokus pada Aurora yang hidup susah. Dia dalam masa pencarian cinta dan memperbaiki hubungan dengan putrinya.
10. Pieces of April
Sutradara dan penulis naskah: Peter Hedges
Seorang putri bandel mengundang ibunya yang sedang sakit. Dia juga mengundang anggota keluarganya yang terasing untuk makan malam Thanksgiving.
11. 1 A Minute
Sutradara dan penulis naskah: Namrata Singh Gujral
Film ini mengisahkan diagnosis dan perawatan penderita kanker payudara. Adapula kisah pribadi dari selebritas internasional terkenal yang juga penyintas atau sangat terpengaruh oleh kanker.
Penulis: Sirojul Khafid
Editor: Dhita Koesno