tirto.id - Saat ini, Desain Komunikasi Visual (DKV) merupakan salah satu disiplin ilmu yang banyak diminati. Jurusan DKV bisa menjadi pilihan bagi calon mahasiswa yang mempunyai hobi menggambar atau tertarik dengan industri kreatif.
Calon mahasiswa yang lulus dari Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) dari spesialisasi kompetensi DKV juga bisa melanjutkan kuliah di jurusan yang sama.
DKV adalah cabang ilmu yang mempelajari konsep komunikasi yang kemudian diimplementasikan dalam berbagai media visual, hasil dari mengolah elemen-elemen desain grafis: gambar, ilustrasi, huruf, warna hingga desain.
Sejumlah pengetahuan dasar tentang komunikasi visual dipelajari di salah satu cabang ilmu desain ini. Adapun contoh dari materi dasar yang dipelajari di program studi DKV adalah pengembangan bentuk bahasa visual secara kreatif sekaligus inovatif, teknik mengolah pesan dan lainnya.
Sementara cakupan pekerjaan desain komunikasi visual sangat luas: mulai dari pembuatan label produk, desain logo untuk branding lembaga atau merek, pengemasan promo hingga kampanye program, produksi iklan dan lain sebagainya.
Tujuh Jurusan DKV Terakreditasi A di Jakarta
Bagi calon mahasiswa yang berminat memasuki jurusan DKV kampus-kampus di DKI Jakarta, bisa mencari rujukan informasi dari Badan Akreditasi Nasional Perguruan Tinggi (BAN-PT).
Lembaga ini merupakan institusi pemerintah yang bertugas menilai standar kualitas pembelajaran di kampus negeri maupun swasta. Penilaian BAN-PT tercermin dalam pemberian label akreditasi ke suatu perguruan tinggi atau program studi di bawah kampus itu.
Akreditasi perguruan tinggi itu merupakan bentuk pengakuan mutu dari pihak eksternal terhadap input, proses dan hasil sistem ataupun manajemen mutu pendidikan di kampus dan program studi.
Pengakuan didasarkan pada sejumlah kriteria yang menjadi tolok ukur dimensi mutu pendidikan tinggi di Indonesia.
Tolak ukur yang selama ini dipakai oleh BAN-PT telah disepakati di tingkat nasional, regional, atau internasional. Selain itu, mutu pendidikan juga dilihat berdasarkan konsep yang multidimensi.
Sedangkan nilai tertinggi untuk kampus ataupun program studi yang terakreditasi di BAN-PT ialah akreditasi A. Pemberian akreditasi ini berlaku untuk beberapa tahun dan harus diperbarui ketika masanya sudah habis.
Berikut ini tujuh jurusan DKV di sejumlah kampus di Jakarta dengan akreditasi A, sesuai dengan informasi di laman resmi BAN-PT.
1. Jurusan DKV Universitas Multimedia Nusantara (UMN)
Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) di Universitas Multimedia Nusantara (UMN) memperoleh akreditasi A pada tahun 2016 lalu, dan masih berlaku hingga 27 Desember 2021 mendatang.
2. Jurusan DKV Universitas Bunda Mulia (UBM)
Jurusan Desain Komunikasi (DKV) di Universitas Bunda Mulia (UBM) mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2017 lalu, dan masih berlaku hingga 9 Mei 2022 mendatang.
3. Jurusan DKV Universitas Paramadina
Jurusan Desain Komunikasi (DKV) di Universitas Paramadina dianugerahi akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2017 lalu, dan masih berlaku hingga 30 Mei 2022 medatang.
4. Jurusan DKV Universitas Tarumanegara (UNTAR)
Jurusan Desain Komunikas (DKV) di Universitas Tarumanegara (UNTAR) mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2017, dan masih berlaku hingga 29 Maret 2022 mendatang.
5. Jurusan DKV Universitas Pelita Harapan (UPH)
Jurusan Desain Komunikasi (DKV) di Universitas Pelita Harapan (UPH) mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2015. Akreditasi A jurusan DKV UPH berlaku sampau 14 November 2020 mendatang.
6. Jurusan DKV Universitas Bina Nusa (BINUS)
Jurusan Desain Komunikas Visual (DKV) di Universitas Bina Nusa (BINUS) mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2016. Akreditasi ini berlaku hingga 15 April 2021 mendatang.
7. Institut Kesenian Jakara (IKJ)
Jurusan Desain Komunikasi Visual (DKV) di Institut Kesenian Jakarta (IKJ) mendapatkan akreditasi A dari BAN-PT pada tahun 2019 lalu, dan masih berlaku hingga 20 September 2024 mendatang.
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Addi M Idhom