tirto.id - Hasil Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) diumumkan pada Selasa (9/7/2019) pukul 15.00 WIB di laman Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT).
Dalam Konferensi Pers Pengumuman Hasil SBMPTN, LTMPT mengumumkan Universitas Brawijaya (UB) Malang menjadi perguruan tinggi negeri (PTN) dengan peminat terbanyak di SBMPTN 2019.
LTMPT mencatat peminat yang mendaftar di UB mencapai 55.871 siswa. Sementara daya tampung universitas di Malang ini hanya 5.615 siswa.
Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS) menjadi PTN dengan peminat terbanyak kedua di SBMPTN tahun ini. Peminat di UNS mencapai 48.735 siswa dengan daya tampung 3.361 siswa.
PTN terfavorit ketiga yaitu Universitas Diponegoro (Undip) dengan total peminat SBMPTN capai 48.440 siswa. Daya tampung yang disediakan hanya 4.950 siswa.
Universitas Pendidikan Indonesia (UPI) berada di bawah Undip dengan peminat capai 48.231 siswa dan daya tampung 4.321 siswa.
Selanjutnya, PTN dengan peminat terbanyak yaitu Universitas Negeri Semarang (Unnes) dengan 44.970 siswa.
Daftar 10 PTN dengan Peinat Terbanyak
- Universitas Brawijaya (UB): 55.871
- Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS): 48.735
- Universitas Diponegoro (Undip): 48.440
- Universitas Pendidikan Indonesia (UPI): 48.231
- Universitas Negeri Semarang (Unnes): 44.937
- Universitas Padjadjaran (Unpad): 41.970
- Universitas Hasanuddin (Unhas) 41.846
- Universitas Jember (Unej): 40.173
- Universitas Negeri Yogyakarta (UNY): 38.007
- Universitas sumatera Utara (USU): 36.585
Pengumuman SBMPTN 2109 bakal diumumkan melalui website LTMPT dan 12 link mirror PTN yaitu https://pengumuman-sbmptn-1.ltmpt.ac.id/.
Selain melalui portal LTMPT, Anda juga bisa memantau hasil SBMPTN melalui tautan Tirto di bawah ini.
Editor: Agung DH