Menuju konten utama

CPNS Kemenlu 2021: Formasi Lengkap dan Contoh Soal TWK, TIU, TKP

Formasi lengkap CPNS Kemenlu 2021 dan contoh soal TIU, TWK, TKP.

CPNS Kemenlu 2021: Formasi Lengkap dan Contoh Soal TWK, TIU, TKP
Sejumlah peserta mengikuti Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) berbasis Computer Assisted Test (CAT) untuk Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Pemprov Jabar di GOR Arcamanik, Bandung, Jawa Barat, Kamis (30/1/2020). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa/aww.

tirto.id - Kementerian Luar Negeri (Kemenlu) sudah membuka formasi untuk seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) 2021. Terdapat 20 posisi dengan 332 formasi CPNS Kemenlu dengan syarat minimal adalah pendidikan sarjana.

Pengumuman mengenai posisi kerja dan formasi CPNS Kemenlu 2021 ini disampaikan melalui media sosial resmi Kemenlu. Informasi mengenai rekrutmen CPNS Kemenlu ini dapat diakses melalui situs web https://e-cpns.kemlu.go.id.

Pemerintah sudah memastikan akan membuka seleksi CPNS Kemenlu 2021, kendati belum ada kepastian kapan pendaftarannya dibuka.

Hal ini disampaikan oleh Pelaksana Tugas Kepala Biro Humas BKN Paryono bahwa masih ada beberapa peraturan pengadaan CPNS yang masih dipersiapkan pemerintah.

"Saya belum bisa pastikan [kapan pembukaan CPNS 2021], saya juga masih menunggu," kata Paryono saat dihubungi redaksi Tirto.

Dari ratusan formasi tersebut, tiga posisi di antaranya, yaitu diplomat, penata kanselerai, dan pranata informasi diplomatik akan berstatus Pejabat Dinas Luar Negeri (PDLN) yang akan ditugaskan di lingkungan Kemenlu di luar Indonesia secara reguler. Sementara itu, 17 posisi lainnya akan bertugas di dalam negeri.

Proses seleksi CPNS Kemenlu 2021 ini akan dilakukan melalui portal Sistem Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara (SSCASN). Cara daftarnya adalah dengan mengakses situs web https://sscndaftar.bkn.go.id.

Seleksi CPNS Kemenlu 2021 ini meliputi seleksi administrasi, seleksi kompetensi dasar, dan seleksi bidang masing-masing.

Formasi CPNS Kemenlu 2021

Terdapat 20 posisi dengan sekitar 332 formasi CPNS Kemenlu 2021 dan syarat pendidikannya sebagai berikut:

1. Diplomat (DIP): 140 Formasi

  • S-1 Hubungan Internasional
  • S-1 Hukum
  • S-1 Hukum Bisnis
  • S-1 Ekonomi
  • S-1 Ekonomi Pembangunan
  • S-1 Ilmu Ekonomi
  • S-1 Ilmu Ekonomi Studi Pembangunan
  • S-1 Komunikasi
  • S-1 Hubungan Masyarakat
  • S-1 Manajemen Komunikasi
  • S-1 Ilmu Komunikasi
  • S-1 Sastra Arab
  • S-1 Sastra Cina
  • S-1 Sastra Inggris
  • S-1 Sastra Jepang
  • S- 1 Sastra Korea
  • S-1 Sastra Rusia
2. Perancang Peraturan Perundang-Undangan (PPUU): 1 Formasi

  • S-1 Hukum
3. Perencana (PRC): 6 Formasi

  • S-1 Manajemen
4. Arsiparis (ARS): 2 Formasi

  • S-1 Manajemen
5. Auditor (AUD): 6 Formasi

  • S-1 Akuntansi
6. Penata Kanselerai (PK): 80 Formasi

  • S-1 Manajemen
  • S-1 Akuntansi
  • S-1 Ekonomi
  • S-1 Administrasi Bisnis
  • S-1 Administrasi Niaga
  • S-1 Administrasi Fiskal
  • S-1 Administrasi Perpajakan
  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
7. Pranata Informasi Diplomatik (PID): 44 Formasi

  • S-1 Ilmu Komputer
  • S-1 Teknik Komputer
  • S-1 Teknik Informatika
  • S-1 Sistem Informasi
  • S-1 Ilmu Statistik
  • S-1 Teknik Elektro
8. Pengelola Pengadaan Barang/Jasa (PPBJ): 3 Formasi

  • S-1 Akuntansi
9. Analis SDM Aparatur (AK): 10 Formasi

  • S-1 Ilmu Administrasi Negara
  • S-1 Administrasi publik
  • S-1 Manajemen
10. Asesor SDM Aparatur (ASDM): 3 Formasi

  • S-1 Psikologi
11. Analis Kelembagaan (AK): 2 Formasi

  • S-1 Manajemen
12. Analis Diklat (ADK): 1 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
  • S-1 Psikologi
13. Analis Monitoring, Evaluasi dan Pelaporan (AMEP): 4 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
14. Analis Organisasi (AO): 2 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
15. Analis Pengembangan Kompetensi (APK): 11 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
  • S-1 Psikologi
16. Analis Laporan Akuntabilitas Kinerja (ALAK): 6 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
17. Penyusun Kurikulum, Modul dan Bahan Ajar (PKMB): 7 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
  • S-1 Psikologi
18. Analis Bangunan dan Perumahan (ABP): 1 Formasi

  • S-1 Teknik Sipil
19. Analis Kerja Sama Diklat (AKD): 1 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
  • S-1 Psikologi
20. Analis Kompetensi Tenaga Pengajar (AKTP): 2 Formasi

  • S-1 Administrasi Publik
  • S-1 Administrasi Negara
  • S-1 Manajemen
  • S-1 Psikologi

Kisi-Kisi Soal CPNS Kemenlu 2021 dan Contohnya

Setelah lolos seleksi administrasinya, seleksi CPNS Kemenlu 2021 ini akan dilaksanakan dengan menguji dua kompetensi utama, yakni Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) dan Seleksi Kompetensi Bidang (SKB).

Terdapat tiga jenis tes yang akan diujikan dalam SKD, yaitu Tes Wawasan Kebangsaan (TWK), Tes Karakteristik Pribadi (TKP), dan Tes Intelegensi Umum (TIU). Berikut ini contoh-contoh soal untuk ketiga jenis tes tersebut.

A. Contoh Soal TWK

TWK merupakan tes yang digunakan untuk menguji pemahaman mengenai kebangsaan Indonesia yang terdiri atas Pancasila, UUD 1945, Bhineka Tunggal Ika, dan Negara Kesatuan Republik Indonesia. Berikut ini contoh soal CPNS TWK berdasarkan soal-soal sebelumnya.

1. Tugas BPK adalah memeriksa pengelolaan keuangan negara. Hasil pemeriksaan BPK diserahkan kepada ...

a. Presiden, DPR, dan DPRD sesuai dengan kewenangannya

b. DPR, DPD, dan DPRD sesuai dengan kewenangannya

c. DPR, MPR, dan DPRD sesuai dengan kewenangannya

d. Presiden, DPR, dan DPD sesuai dengan kewenangannya

e. Presiden, DPD, dan DPRD sesuai dengan kewenangannya

2. Untuk mengawasi pelaksanaan peraturan perundang-undangan diserahkan pada lembaga yudikatif. Lembaga yudikatif terdiri dari ...

a. MPR, DPR, dan DPD

b. Presiden beserta menteri

c. Mahkamah Agung, Mahkamah Konstitusi, dan Komisi Yudisial

d. DPR dan DPRD

e. Gubernur

3. Perlawanan terhadap kolonialisme Belanda terjadi di berbagai daerah di Indonesia. Perlawanan yang paling berhasil menguras kas dan konsentrasi bangsa Belanda adalah ...

a. Perang Banjar

b. Perang Maluku

c. Perang Padri

d. Perang Bali

e. Perang Diponegoro

4. Penyebab perlawanan Pattimura terhadap kolonialisme bangsa Belanda, kecuali ...

a. Adanya ekstirpasi dan Pelayaran Hongi

b. Adanya sikap kritis rakyat Maluku dalam membandingkan antara penjajah Belanda dan Inggris

c. Belanda menginginkan untuk menghapus-kan Adat Tawan Karang

d. Adanya kebijakan penyerahan wajib

e. Adanya kewajiban kerja rodi

5. Tindakan provokatif Belanda yang dilakukan untuk memancing perlawanan Pangeran Diponegoro adalah ...

a. Membangun jalan raya Yogyakarta – Magelang yang melintasi kompleks makam leluhur Diponegoro

b. Memecat Pangeran Diponegoro dari Dewan Perwakilan

c. Mengirim Sentot Alibasyah untuk memerangi golongan Padri

d. Mengangkat kembali Sultan Sepuh sebagai raja

e. Mengadakan sistem perang berbenteng

B. Contoh Soal TIU

TIU merupakan tes untuk menguji kemampuan verbal, logika, numerik, dan analisis. Berikut ini contoh soal CPNS TIU berdasarkan soal-soal sebelumnya.

1. Setiap siswa dalam satu kelas suka basket atau sepak bola. Jika di dalam kelas ada 30 siswa, yang suka basket ada 27 siswa, sedangkan yang suka sepak bola ada 22 siswa, maka jumlah siswa yang suka basket dan sepak bola adalah ...

a. 3

b. 5

c. 8

d. 11

e. 19

2. Sebuah wadah berbentuk silinder dan berisi air 1/5 nya. Jika ditambah dengan 6 liter air, ternyata wadah tersebut terisi 1/2 nya. Berapa liter kapasitas wadah tersebut?

a. 24

b. 15

c. 22

d. 18

e. 20

3. Seorang pedagang menjual sebuah barang dengan harga Rp80.000,- dan memperoleh laba 25% dari harga beli. Berapakah harga bli barang tersebut?

a. Rp 120.000

b. Rp 100.000

c. Rp 20.000

d. Rp 96.000

e. Rp 64.000

4. Sandra mengendarai mobil dari kota A ke kota B. Rute perjalanannya adalah sebagai berikut. Ia berangkat dari kota A menuju ke timur sejauh 20 Km, kemudian belok ke utara 20 Km, kemudian belok lagi ke timur sejauh 10 Km, kemudian belok ke utara lagi sejauh 10 Km. Terakhir ia belok k timur sejauh 10 Km sampai ke kota B. Sebenarnya berapa jarak kota A ke kota B?

a. 80 Km

b. 70 Km

c. 60 Km

d. 50 Km

e. 40 Km

5. ¼ berbanding 3/5 adalah ...

a. 1 berbanding 3

b. 3 berbanding 20

c. 5 berbanding 12

d. 3 berbanding 4

e. 5 berbanding 4

C. Contoh Soal TKP

TKP berisi serangkaian soal-soal yang mengharuskan pelamar memilih tindakan tertentu. Tujuan tes ini adalah mengamati karakteristik pelamar dengan pertimbangan-pertimbangan yang ia pilih. Berikut ini contoh soal CPNS TKP berdasarkan soal-soal sebelumnya.

1. Sebentar lagi saya harus mengikuti ujian kenaikan pangkat. Pada ujian yang lalu, saya tidak lolos dan hasilnya tidak memuaskan. Agar kali ini hasilnya baik, saya akan .....

a. Mengubah cara kerja, misalnya dengan berdoa

b. Menggunakan cara kerja seperti yang dulu tetapi lebih berhati-hati

c. Minta saran kepada rekan-rekan tentang bagaimana mempersiapkan diri mengikuti ujian

d. Mengandalkan apa yang sudah saya pelajari

e. Berlatih mengerjakan banyak soal

2. Apabila penilaian terhadap diri saya jelek maka saya akan ....

a. Mawas diri

b. Belajar lebih giat

c. Mengikuti tes

d. Bersedih

e. Tak peduli

3. Ketika saya berhasil menyelesaikan tugas sesuai dengan ketentuan dan batas waktu yang ada, pada umumnya saya merasa ....

a. Usaha yang saya lakukan sudah maksimal

b. Hasil yang di peroleh sesuai dengan usaha yang telah saya lakukan

c. Hasilnya belum memuaskan

d. Hasilnya cukup memuaskan

e. Usaha yang saya lakukan belum optimal

4. Ketika berhasil dalam tugas, saya akan ....

a. Berusaha semampu saya

b. Berusaha sekadarnya

c. Tidak perlu lagi berusaha

d. Tetap berusaha sekuat tenaga

e. Berusaha sesuai kondisi

5. Modul pelatihan itu sulit sekali. Saya berusaha mengerjakan tetapi tidak berhasil, maka selanjutnya saya akan ....

a. Bertanya pada teman yang mudah saya hubungi

b. Mengambil kursus modul pelatihan tersebut

c. Bertanya kepada senior yang pandai

d. Bertanya pada teman-teman yang pandai

e. Berkonsultasi dengan tutor modul pelatihan tersebut

Baca juga artikel terkait CPNS KEMENLU 2021 atau tulisan lainnya dari Abdul Hadi

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Abdul Hadi
Penulis: Abdul Hadi
Editor: Dipna Videlia Putsanra