Menuju konten utama

3 Contoh Surat Pemberitahuan ANBK untuk Orang Tua

Berikut ini sejumlah tautan buat unduh contoh surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua.

3 Contoh Surat Pemberitahuan ANBK untuk Orang Tua
Ilustrasi ANBK. foto/kemdikbud.go.id

tirto.id - Surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua perlu dibuat oleh sekolah sebagai upaya agar wali murid memahami detail ujian seperti apa yang akan anak ikuti. Ada sejumlah contoh surat pemberitahuan ANBK yang bisa menjadi rujukan.

Peserta ANBK berasal dari kelas 4/5 SD, kelas 7/8 SMP, hingga kelas 11 SMA/SMK. Tidak semua siswa di kelas-kelas itu mengikuti ANBK. Siswa yang mengikuti ANBK akan dipilih secara acak.

Dengan demikian, surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua diperlukan agar para wali murid mengetahui bahwa anaknya terpilih untuk mengikuti asesmen. Orang tua pun perlu memberitahukan kepada sekolah, jika tidak mengizinkan anaknya ikut ANBK.

Contoh Surat Pemberitahuan ANBK

Surat pemberitahuan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) umumnya berisi data siswa dari satuan pendidikan atau sekolah yang akan mengikuti ANBK.

Surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua bisa berisi data nama peserta, jadwal ANBK lengkap, dan sejumlah lampiran lain yang diperlukan. Isi surat juga bisa memuat daftar keterangan terkait dengan ketentuan umum dalam ANBK.

Contoh surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua bisa diunduh melalui link berikut:

1. Contoh surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua

2. Link surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua

3. Download surat pemberitahuan ANBK untuk orang tua

Jadwal Pelaksanaan ANBK 2024

Tahun ini, rangkaian kegiatan ANBK telah dimulai sejak awal Agustus. Berikut ini jadwal ANBK 2024 untuk jenjang SD, SMP, SMA/SMK, dan sederajat lengkap:

  • Sinkronisasi simulasi ANBK SMA/SMK, SMP, dan sederajat: 2-4 Agustus 2024
  • Simulasi ANBK SMA/SMK, SMP, dan sederajat: 5-8 Agustus 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih ANBK SMA/SMK/sederajat: 9-11 Agustus 2024
  • Sinkronisasi ujian ANBK SMA/SMK/sederajat: 16-18 Agustus 2024
  • Ujian ANBK SMA/SMK/sederajat: 19-22 Agustus 2024
  • Ujian ANBK Paket C: 24-25 Agustus 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih ANBK SMP/sederajat: 30 Agustus - 1 September 2024
  • Gladi bersih ANBK SMP/sederajat: 2-5 September 2024
  • Sinkronisasi ujian ANBK SMP/sederajat: 6-8 September 2024
  • Ujian ANBK SMP/sederajat: 9-12 September 2024
  • Ujian ANBK Paket B: 14-15 September 2024
  • Sinkronisasi simulasi ANBK SD/sederajat: 20-22 September 2024
  • Simulasi ANBK SD/sederajat: 23-26 September 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih ANBK SD/sederajat tahap 1: 11-13 Oktober 2025
  • Gladi bersih ANBK SD/sederajat tahap 1: 14-17 Oktober 2024
  • Sinkronisasi gladi bersih ANBK SD/sederajat tahap 2: 18-20 Oktober 2025
  • Gladi bersih ANBK SD/sederajat tahap 2: 21-24 Oktober 2024
  • Sinkronisasi ujian ANBK SD/sederajat tahap 1:25-27 Oktober 2024
  • Ujian ANBK SD/sederajat tahap 1: 28-31 Oktober 2024
  • Ujian ANBK Paket A tahap 1: 2-3 November 2024
  • Sinkronisasi ujian ANBK SD/sederajat tahap 2: 1-3 November 2024
  • Ujian ANBK SD/sederajat tahap 2: 4-7 November 2024
  • Ujian ANBK Paket A tahap 2: 9-10 November 2024.

Baca juga artikel terkait ANBK atau tulisan lainnya dari Balqis Fallahnda

tirto.id - Edusains
Kontributor: Balqis Fallahnda
Penulis: Balqis Fallahnda
Editor: Nur Hidayah Perwitasari
Penyelaras: Addi M Idhom