Menuju konten utama

Contoh Soal Sumatif Akhir Semester Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Berikut ini contoh soal smatif untuk Penlaian Akhir Semester kelas 4 SD Kurikulum Merdeka mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Matematika.

Contoh Soal Sumatif Akhir Semester Kelas 4 Kurikulum Merdeka
Sejumlah siswa SD kelas VI mengikuti ujian sekolah di ruang kelas yang terendam banjir di SD Negeri Sayung 4, Sayung, Demak , Jawa Tengah, Rabu (10/9/2019). ANTARA FOTO/Aji Styawan/hp.

tirto.id - Contoh soal sumatif untuk Penilaian Akhir Semester (PAS) kelas 4 SD biasanya digunakan oleh para guru untuk evaluasi hasil pembelajaran, khususnya soal Bahasa Indonesia dan Matematika.

Penilaian sumatif sendiri adalah suatu aktivitas penilaian yang menghasilkan nilai atau angka yang kemudian digunakan sebagai keputusan pada kinerja siswa.

Kegiatan penilaian ini dikakukan jika satuan pengalaman belajar atau seluruh materi pelajaran telah selesai.

Penilaian sumatif digunakan untuk menentukan klasifikasi penghargaan pada akhir pembelajaran. Penilaian sumatif dirancang untuk merekam pencapaian keseluruhan siswa secara sistematis.

Contoh Soal Sumatif Akhir Semester Kelas 4 Kurikulum Merdeka

Berikut ini adalah contoh soal sumatif untuk Penilaian Akhir Semester kelas 4 SD Kurikulum Merdeka mata pelajaran Bahasa Indonesia dan Matematika:

Soal Bahasa Indonesia

Bacalah teks berikut ini dan isi pertanyaan 1-5!

Suka dan Tidak Suka

Arisan keluarga adalah hari yang ditunggu-tunggu Ardi. Saat arisan, para om dan tante datang bersama anak-anak mereka. Ini berarti Ardi bisa bermain bersama sepupu-sepupunya itu. Sepupu adalah saudara senenek atau saudara misan.

Awalnya mereka memainkan kartu permainan milik Rio. Ternyata Rio memiliki banyak sekali kartu permainan. “Hobiku memang mengoleksi kartu permainan,” kata Rio.

Mulailah yang lain juga menceritakan hobi masing-masing. Lita suka membaca. Buku cerita miliknya sudah puluhan. Bobi si kecil dengan malu-malu menunjukkan kaus kaki warna-warni yang dipakainya. Mengumpulkan kaus kaki adalah kesukaannya. Tara suka menggambar. “Aku selalu membawa krayon dan buku gambar ke mana-mana,” kata Tara sambil menunjukkan gambar yang sedang dibuatnya.

Ardi terdiam. Apa, ya, hobinya? Hampir saja Ardi mengira dia tidak punya hobi. Ketika Deri menceritakan pengalaman pertama yang membuatnya suka berenang, Ardi segera ingat. “Aku suka memelihara kura-kura!” serunya. “Di halaman samping ada dua.” Segera saja sepupunya ribut ingin melihat kura-kura Ardi, kecuali Bobi. Bobi takut dengan kura-kura.

Tara tidak suka kura-kura, tetapi dia tetap ikut berjalan ke halaman. Tahu-tahu Rio menjerit ketakutan. “Itu! Itu!” teriaknya menunjuk ke arah tanaman. Bahunya berguncang, dia mulai menangis. Setelah dilihat, ternyata yang ditunjuk Rio adalah laba-laba besar yang bersarang di antara pohon mangga dan tanaman.

1. Anak yang suka mengoleksi kartu permainan yaitu. . .

A. Ardi

B. Lita

C. Bobi

D. Rio

2. Tara suka menggambar. Dia dengan gembira menunjukkan gambar yang sedang dibuatnya. Salah satu kebiasaan Tara yaitu. . .

A. selalu menggambar pemandangan pedesaan

B. membawa krayon dan buku gambar kemana-mana

C. mewarnai gambar yang dibuat dengan pensil warna

D. mengumpulkan kaos kaki sebelum menggambar

3. Ini berarti Ardi bisa bermain bersama sepupu-sepupunya. Sepupu memiliki arti. .

A. suadara seayah

B. saudara satu garis keturunan

C. saudara misan

D. saudara besan

4. Mengapa Rio menjerit ketakutan pada cerita di atas?

A. karena dia takut dengan tanaman

B. karena dia takut dengan laba-laba

C. karena dia takut dengan kura-kura

D. karena dia takut dengan ayahnya

5. Anak yang gemar membaca dan memiliki puluhan buku cerita yaitu…

A. Lita

B. Tara

C. Deri

D. Ardi

6. Dina membaca suatu cerita pada sebuah buku. Dia menemukan kata-kata yang sulit dimengerti. Dina dapat menemukan arti kata-kata tersebut pada. . .

A. Pedoman umum ejaan bahasa Indonesia

B. Pedoman pembentukan istilah

C. Kamus besar bahasa Indonesia

D. Bahasa hukum Indonesia

7. “Tapi…baju ini pas untukku.” Kiki mengelak. Kata mengelak memilik arti. . .

A. melepaskan diri dari tuduhan

B. menerima tuduhan dari orang lain

C. berbicara dengan nada yang rendah

D. berteriak sekencang-kecangnya

8. Wiguna bernyanyi. Kalimat tersebut termasuk kalimat. . .

A. transitif

B. intransitif

C. tanya

D. perintah

9. Anik takut berlebihan pada guntur dan kilat. Anik mengidap fobia jenis. . .

A. ofidiofobia

B. koulrofobia

C. arakhnofobia

D. astrafobia

10. "Kalau tidak memakai kacamata, semua tampak kabur bagi Ruli."

Arti kata 'kabur' pada kalimat di atas adalah..

a. meninggalkan tempat

b. melarikan diri

c. tidak dapat melihat sesuatu dengan jelas

d. menghilang

Contoh Soal Matematika

1. Lambang bilangan dua puluh empat juta lima puluh delapan ribu adalah …

a. 24.580.000

b. 24.580.000.000

c. 24.058.000

d. 24.058.000.000

2. Rio membaca sebuah buku Sains. Di buku tersebut tertera bahwa cahaya memiliki kecepatan 239.156.000 m/detik. Angka 3 berada dinilai tempat … .

a. Puluhan juta

b. Puluhan ribu

c. Ratusan juta

d. ratusan ribu

3. Tanda yang tepat untuk mengisi titik-titik berikut adalah … .

116.230.000 .... 116.109.000

a. ≤

b. >

c. <

d. =

4. Hasil dari 638 + 291 = … .

a. 819

b. 829

c. 919

d. 929

5. Hasil dari 3.450 – 1.193 = … .

a. 1.363

b. 2.257

c. 2.267

d. 4.643

6. Hasil dari 800 : 2 adalah … .

A. 400

b. 200

c. 40

d. 20

7. Bilangan yang tepat untuk mengisi titik-titik berikut adalah … .

48 : 6 = .... : 5

a. 8

b. 20

c. 40

d. 50

8. Satuan yang digunakan untuk mengukur sudut adalah ... .

a. kiloliter

b. newton

c. derajat

d. meter

9. Besar 1 sudut siku-siku adalah 90o,maka 4 sudut siku-siku besanya adalah ...

a. 90 derajat

b. 180 derajat

c. 270 derajat

d. 360 derajat

10. Hitunglah hasil dari 156 x 28 = ...

a. 4.368

b. 4.212

c. 5.368

d. 6.368

Baca juga artikel terkait EDUKASI DAN AGAMA atau tulisan lainnya dari Maria Ulfa

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Maria Ulfa
Editor: Yantina Debora