tirto.id - Contoh soal SKB CPNS 2024 pustakawan beserta jawabannya berikut dapat dipelajari saat jelang tes Seleksi Kompetensi Bidang. Sebagai informasi, jadwal SKB CPNS 2024 pada 9-20 Desember 2024.
Daftar pertanyaan di sini telah disesuaikan dengan kisi-kisi soal SKB CPNS 2024. Berdasar pengumuman Badan Kepegawaian Negara (BKN), kisi-kisi SKB CPNS pustakawan 2024 terdiri dari 8 materi pokok.
Delapan materi pokok soal SKB Pustakawan CPNS 2024 adalah:
- Pembudayaan kegemaran membaca (kompetensi umum)
- Sejarah dunia pustakawan (kompetensi umum)
- Pengembangan koleksi perpustakaan (kemampuan khusus)
- Pengorganisasian bahan perpustakaan dan pengetahuan (kemampuan khusus)
- Pengembangan sistem kepustakawanan (kemampuan khusus)
- Pelayanan informasi dan referensi (kemampuan khusus)
- Promosi perpustakaan (kemampuan khusus)
- Pengembangan literasi informasi (kemampuan khusus).
Contoh Soal SKB CPNS Pustakawan dan Jawaban
Seleksi Kompetensi Bidang (SKB) menjadi tahapan yang penting dalam penerimaan CPNS 2024. Berdasarkan Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PermenPAN-RB) 6/2024, SKB memiliki bobot 60 persen penilaian akhir. Sisanya 40 persen diambil berdasarkan hasil Seleksi Kompetensi Dasar (SKD).
Setelah pelaksanaan SKB oleh instansi pada 23-25 November 2024, serta SKB berbasis komputer atau SKB CAT tanggal 9-20 Desember 2024, akan dilaksanakan integrasi nilai SKD dan SKB. Hasil seleksi CPNS 2024 diumumkan pada 5-12 Januari 2025.
Untuk mendapatkan hasil maksimal selama SKB CPNS 2024, pelamar formasi pustakawan bisa mempersiapkan diri dengan memperlajari contoh soal. Berikut daftar 30 contoh soal SKB CPNS Pustakawan 2024:
1. Tanda yang menunjukkan arti koleksi tumpuan adalah....
- A. (O)
- B. (P)
- C. (Q)
- D. (R)
2. Perpustakaan menyimpan koleksi mengandung warta dan dipakai oleh pemustaka. Ini adalah fungsi perpustakaan di bidang.....
- A. Pendidikan
- B. Kultural
- C. Penyimpanan
- D. Informasi
3. "Unit kerja yang memiliki sumber daya manusia, ruang khusus dan kumpulan koleksi sesuai dengan jenis perpustakaan," adalah pengertian perpustakaan secara . . .
- A. Luas
- B. Sederhana
- C. SK Menpan No 18 th 1988
- D. UU RI nomor 43 th 2007
4. Adanya beragam jenis media warta dan keperluan warta yang diharapkan oleh pelbagai macam kelompok pengguna, merupakan faktor yang memengaruhi timbulnya . . .
- A. Jenis perpustakaan
- B. Fungsi perpustakaan
- C. Media perpustakaan
- D. Perpustakaan nasional
5. Kegiatan yang memperlihatkan kepada pengunjung perpustakaan dalam memakai buku-buku dan bahan-bahan pustaka lainnya disebut pelayanan apa?
- A. Pelayanan teknis
- B. Pelayanan pembaca
- C. Pelayanan terbuka
- D. Pelayanan tertutup
6. Selain kemampuan petugas, faktor yang memengaruhi terselenggaranya pelayanan warta adalah....
- A. Pelayanan publik
- B. Kelengkapan koleksi
- C. Pelayanan sirkulasi
- D. Pelayanan pembaca
7. Dalam peminjaman di perpustakaan, contoh buku yang boleh dibawa pulang adalah...
- A. Novel, Buku agama dan komik
- B. Tesis, disertasi dan kamus
- C. Kamus, biografi dan buletin
- D. Surat kabar, biografi dan majalah
8. “Circulation is one of two primary public service points in the library. The other is reference.” Pendapat ini dikemukakan oleh . . . . .
- A. William A. Katz
- C. Robert W. M. Travers
- B. William S. Sahakian
- D. MC. Clelland
9. Berikut komponen yang terdapat dalam kartu perpustakaan, kecuali......
- A. Nama
- D. Foto
- C. No. Anggota
- D. Cita-cita
10. Layanan apa saja yang tersedia untuk pembaca?
- A. Layanan proteksi dan sirkulasi
- B. Layanan sirkulasi dan referensi
- C. Layanan tumpuan dan penyimpanan
- D. Layanan pengembalian dan referens
11. Apa yang membedakan open acces system dengan closed acces system?
- A. Katalogisasi
- B. Membuat kartu perpustakaan
- C. Cara pengembalian buku
- D. Cara peminjaman buku
12. Dari segi kebutuhan pemakai, tujuan penyelenggaraan layanan perpustakaan adalah
- A. Agar materi pustaka yang disediakan perpustakaan sanggup dimanfaatkan secara maksimal oleh pemakai
- B. Untuk membantu memenuhi kebutuhan warta pemakai
- C. Keseragaman, keadilan dan pemerataan kesempatan penggunaan perpustakaan bagi seluruh pemakai
- D. Memiliki petugas layanan yang penuh perhatian, ramah, dan bersifat membimbing pemakai
13. Untuk meningkatkan manajemen perpustakaan, langkah penting yang harus diambil dalam pengelolaan keuangan adalah…
- A. Mengabaikan laporan keuangan dan anggaran tahunan
- B. Menyusun anggaran yang realistis dan memantau pengeluaran secara berkala
- C. Mengurangi pengeluaran untuk fasilitas perpustakaan
- D. Mengutamakan pengeluaran untuk koleksi tanpa memperhatikan kebutuhan lainnya
14. Dalam layanan referensi perpustakaan, jika pustakawan tidak dapat langsung menjawab pertanyaan pengguna, langkah selanjutnya yang harus diambil adalah…
- A. Mengarahkan pengguna ke bagian lain tanpa bantuan lebih lanjut
- B. Menyusun jawaban secara sembarangan dan menyerahkannya kepada pengguna
- C. Menyelidiki pertanyaan lebih lanjut dan menghubungi pengguna setelah menemukan jawaban
- D. Mengabaikan pertanyaan dan menyarankan pengguna mencari sendiri
15. Untuk meningkatkan layanan perpustakaan berbasis komunitas, pustakawan sebaiknya....
- A. Mengurangi program komunitas untuk fokus pada koleksi cetak
- B. Menyediakan layanan perpustakaan keliling tanpa melibatkan komunitas
- C. Menghindari inovasi dalam layanan berbasis komunitas
- D. Melibatkan komunitas dalam merancang dan mengembangkan layanan perpustakaan
16. Menurut Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No. 9 Tahun 2014, Pustakawan Ahli Pertama diharapkan memiliki kompetensi dalam?
- A. Manajemen keuangan perpustakaan
- B. Pengembangan program promosi perpustakaan
- C. Penyusunan laporan tahunan perpustakaan
- D. Katalogisasi dan klasifikasi bahan pustaka
17. Berdasarkan Undang-Undang No. 43 Tahun 2007 tentang Perpustakaan, tugas utama seorang pustakawan adalah…
- A. Menyusun anggaran perpustakaan tahunan
- B. Mengatur koleksi perpustakaan dan memberikan layanan kepada pengguna
- C. Membuat peraturan internal perpustakaan
- D. Mengelola keuangan perpustakaan
18. Dalam pemanfaatan teknologi informasi di perpustakaan, Integrated Library System, atau sistem manajemen perpustakaan digunakan untuk....
- A. Mengelola inventarisasi dan sirkulasi bahan pustaka secara efisien
- B. Mengurangi jumlah buku yang tersedia di perpustakaan
- C. Mengabaikan data peminjaman bahan pustaka
- D. Mengganti staf perpustakaan dengan sistem otomatis
19. Dalam manajemen perpustakaan, untuk meningkatkan efisiensi dan kualitas layanan, prinsip utama yang harus diterapkan dalam pengelolaan sumber daya manusia adalah…
- A. Mengutamakan pelatihan teknis tanpa memperhatikan aspek manajerial
- B. Mengabaikan evaluasi kinerja secara berkala
- C. Mengurangi anggaran untuk pelatihan staf
- D. Melakukan rekrutmen berdasarkan kebutuhan jangka panjang dan memberikan pelatihan yang sesuai
20. Proses katalogisasi bahan pustaka menggunakan sistem Dewey Decimal Classification (DDC) bertujuan untuk....
- A. Mengelompokkan bahan pustaka berdasarkan subjek dan tema
- B. Mengurutkan bahan pustaka berdasarkan tahun terbit
- C. Menyusun bahan pustaka berdasarkan penulis
- D. Mengelompokkan bahan pustaka berdasarkan ukuran fisik
21. Dalam pengembangan koleksi perpustakaan, bagaimana pustakawan harus menilai relevansi dan kualitas sumber daya informasi yang baru?
- A. Berdasarkan harga dan reputasi penerbit
- B. Berdasarkan permintaan pengguna dan ulasan terbaru
- C. Berdasarkan ketersediaan fisik di pasar
- D. Berdasarkan popularitas di media sosial
22. Menurut Peraturan Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi No. 9 Tahun 2014, jabatan fungsional pustakawan memerlukan?
- A. Sertifikat keahlian di bidang perpustakaan
- B. Pendidikan formal dalam bidang teknologi informasi
- C. Pengalaman kerja minimal lima tahun di perpustakaan
- D. Kualifikasi akademik di bidang perpustakaan dan kompetensi teknis
23. Untuk memastikan efektivitas layanan informasi di perpustakaan, pustakawan harus?
- A. Mengandalkan hanya pada koleksi cetak yang ada
- B. Mengabaikan feedback dari pengguna
- C. Mengimplementasikan teknologi informasi terkini dan melibatkan pengguna dalam pengembangan layanan
- D. Mengurangi waktu layanan untuk efisiensi
24. Salah satu tantangan dalam preservasi bahan pustaka adalah…
- A. Menyediakan bahan pustaka yang cukup untuk pengguna
- B. Mengabaikan penggunaan bahan kimia untuk restorasi
- C. Menyimpan bahan pustaka dalam kondisi yang dapat mempercepat kerusakan
- D. Memastikan bahwa bahan pustaka tidak terpapar faktor lingkungan yang merusak
25. Untuk memastikan kelestarian koleksi perpustakaan, pustakawan harus menerapkan teknik konservasi yang tepat. Salah satu langkah konservasi yang tepat adalah…
- A. Menyimpan bahan pustaka di tempat dengan kelembaban tinggi
- B. Menyimpan bahan pustaka dalam kondisi yang kering dan suhu yang terkendali
- C. Menggunakan bahan pengawet kimia yang tidak sesuai standar
- D. Memperbaiki bahan pustaka menggunakan lem yang tidak kompatibel
26. Dalam pengembangan koleksi perpustakaan, jika terdapat bahan pustaka yang tidak lagi relevan dengan kebutuhan pengguna, langkah analisis yang tepat adalah…
- A. Menghapus bahan pustaka dari katalog
- B. Menyimpan bahan pustaka dalam arsip perpustakaan
- C. Mengevaluasi dan mempertimbangkan untuk pengalihan atau pembuangan
- D. Menyimpan bahan pustaka untuk referensi masa depan
27. Program literasi informasi di perpustakaan bertujuan untuk?
- A. Meningkatkan jumlah koleksi perpustakaan
- B. Mengajarkan pengguna cara menggunakan sumber daya informasi secara efektif
- C. Menurunkan anggaran perpustakaan untuk program pendidikan
- D. Mengurangi penggunaan teknologi informasi di perpustakaan
- E. Menghilangkan layanan referensi di perpustakaan
28. Jika terdapat bahan pustaka yang tidak sesuai dengan standar katalogisasi, analisis yang tepat adalah…
- A. Menyusun ulang katalogisasi sesuai dengan standar yang berlaku
- B. Mengabaikan kesalahan dan tetap menggunakan bahan pustaka tersebut
- C. Menghapus bahan pustaka dari koleksi
- D. Mengganti bahan pustaka tanpa memperbaiki katalogisasi
29. Dalam pengelolaan arsip dan dokumentasi, untuk mempermudah akses penelitian, pustakawan harus?
- A. Menyimpan arsip dalam satu lokasi tanpa pengaturan khusus
- B. Mengabaikan sistem pengkodean untuk arsip
- C. Menggunakan sistem pengkodean dan penyimpanan yang terorganisir dengan baik
- D. Memindahkan arsip ke ruang yang tidak terawat
30. Jika seorang pustakawan menghadapi permintaan pengguna untuk informasi spesifik yang tidak tersedia dalam koleksi perpustakaan, langkah analisis yang tepat adalah…
- A. Mengarahkan pengguna ke perpustakaan lain
- B. Mencatat permintaan tanpa melakukan tindakan lanjut
- C. Menyediakan informasi yang tidak sesuai dengan permintaan pengguna
- D. Menggunakan sumber daya eksternal dan melakukan penelusuran untuk menemukan informasi
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Addi M Idhom