Menuju konten utama

Contoh Poster Idul Adha 2024 dan Cara Membuatnya

Berikut ini contoh poster Hari Raya Idul Adha 2024, dan cara membuatnya di aplikasi Canva. 

Contoh Poster Idul Adha 2024 dan Cara Membuatnya
Ilustrasi Idul Adha. (FOTO/iStockphoto)

tirto.id - Hari Raya Idul Adha 2024 yang diperingati setiap 10 Dzulhijjah bakal jatuh pada Senin, 17 Juni 2024. Hari raya yang juga dikenal sebagai Hari Raya Kurban ini identik dengan pemotongan hewan kurban.

Ibadah kurban melibatkan penyembelihan hewan ternak seperti sapi, kambing, atau domba, yang kemudian dagingnya dibagikan kepada keluarga, tetangga, dan orang-orang yang membutuhkan.

Berkurban dianggap sebagai bentuk syukur atas nikmat yang diberikan Allah SWT dan juga sebagai ungkapan simpati/empati dengan sesama manusia

Dalam rangka memperingati Idul Adha 2024, salah cara yang dapat dilakukan adalah dengan memasang poster untuk keperluan panitia kurban atau sekadar membagikan poster perayaan di media sosial.

Melalui poster ini, informasi mengenai pelaksanaan kurban, prosedur, dan waktu pelaksanaannya bisa tersampaikan dengan jelas kepada masyarakat. Selain itu, membagikan poster di media sosial juga dapat menyebarluaskan pesan-pesan tentang Hari Raya Idul Adha 2024.

Cara Membuat dan Contoh Poster Idul Adha

Untuk membuat poster Idul Adha dengan mudah dapat dilakukan menggunakan platform desain Canva. Canva merupakan platform desain grafis yang dapat digunakan oleh pemula tanpa memiliki kemampuan mendesain secara khusus. Berikut ini tata cara membuat poster Idul Adha 2024.

  • Buka Canva melalui perangkat desktop atau ponsel. Canva dapat diakses melalui situs web https://www.canva.com/ atau aplikasi yang dapat diunduh melalui App Store dan Play Store
  • Pilih tipe desain "Poster" dari pilihan yang tersedia di Canva dan mulai membuat poster Idul Adha
  • Mulai membuat desain poster Idul Adha dengan memilih berbagai elemen desain yang disediakan oleh Canva, seperti gambar, ikon, logo, atau bingkai. Anda dapat menyesuaikan desain sesuai dengan tema dan konsep yang diinginkan.
  • Unggah gambar dari pustaka Canva atau gunakan gambar pribadi untuk menambahkan sentuhan personal pada poster Idul Adha 2024.
  • Edit latar belakang poster Idul Adha dengan menambahkan filter atau mengatur teks agar sesuai dengan pesan yang ingin disampaikan.
  • Pastikan untuk menyimpan desain poster Idul Adha setelah selesai mengedit. Poster dapat disimpan dalam berbagai format mencakup PDF, PNG, dan JPG.
  • Bagikan poster Idul Adha melalui media sosial atau cetak untuk dipajang di tempat-tempat strategis agar dapat dilihat oleh lebih banyak orang.
  • Poster yang telah dibuat dapat diedit kembali.
Dalam membuat poster Idul Adha 2024, Anda dapat memanfaatkan referensi desain yang dapat digunakan secara gratis.

Dengan memanfaatkan referensi poster, dapat membantu untuk membuat poster yang kreatif dan menarik. Berikut ini contoh poster Idul Adha dan link unduh poster Idul Adha.

Baca juga artikel terkait CARA BUAT POSTER IDUL ADHA atau tulisan lainnya dari Umi Zuhriyah

tirto.id - Sosial budaya
Kontributor: Umi Zuhriyah
Penulis: Umi Zuhriyah
Editor: Yandri Daniel Damaledo