Menuju konten utama

Chatib Basri Jadi Komisaris Utama Bank Mandiri

Chatib Basri ditunjuk jadi Komisaris Utama Bank Mandiri menggantikan Kartika Wirjoatmodjo.

Chatib Basri Jadi Komisaris Utama Bank Mandiri
Mantan Wapres Boediono (tengah), Menteri Keuangan Sri Mulyani (Kiri) dan Mantan Menkeu Chatib Basri (kanan) bersiap menjadi pembicara dalam Seminar Nasional Tantangan Pengelolaan APBN Dari Masa ke Masa di Gedung Kemenkeu, Jakarta, Rabu (30/11). Seminar tersebut membahas soal peranan penting APBN sebagai instrumen dalam mengelola ekonomi untuk mewujudkan Indonesia yang adil, makmur, mengurangi kesenjangan dan kemiskinan serta meningkatkan produktivitas dan daya saing. ANTARA FOTO/Widodo S. Jusuf/foc/16.

tirto.id -

Rapat Umum Pemegang Saham Tahunan (RUPST) Bank Mandiri menyepakati penunjukkan M. Chatib Basri sebagai Komisaris Utama.

Ekonom sekaligus mantan Menteri Keuangan era Soesilo Bambang Yudhoyono itu menggantikan Kartika Wirjoatmodjo yang belum lama ini ditunjuk menjadi Komisaris Utama Bank Rakyat Indonesia.

Direktur Utama Bank Mandiri Royke Tumilaar menjelaskan, ada beberapa jajaran yang dirombak, dan ada penambahan posisi di jajaran komisaris independen.

"Sudah disepakati ada beberapa perubahan seperti Komisaris Utama yang baru bapak Chatib Basri, dan ada komisaris independen," kata dia di Plaza Mandiri, Gatot Subroto Rabu (19/2/2020).

Selain itu, para pemegang saham juga setuju mengangkat Andrinof Chaniago, Nawal Nely, Faried Utomo, Arif Budimanta, Boedi Armanto dan Loeke Larasati Agoestina dalam jajaran Dewan Komisaris Perseroan.

“Di samping untuk menjawab tantangan industri perbankan, keputusan pemegang saham ini diharapkan akan semakin membawa Bank Mandiri menjadi bank BUMN yang mampu memainkan peran sebagai agen perubahan dan agen pencipta nilai untuk masa depan Indonesia yang lebih baik,” kata Royke.

Dengan demikian, susunan direksi dan komisaris Mandiri menjadi sebagai berikut:

Direktur Utama Royke Tumilaar
Wakil Direktur Utama Hery Gunardi
Direktur Manajemen Risiko Ahmad Siddik Badruddin
Direktur Information Technology Rico Usthavia Frans
Direktur TreasuryInternational Banking & SAM Darmawan Junaidi
Direktur Corporate Banking Alexandra Askandar
Direktur Operations Panji Irawan
Direktur Kepatuhan dan SDM Agus Dwi Handaya
Direktur Hubungan Kelembagaan Donsuwan Simatupang
Direktur Commercial Banking Riduan
Direktur Keuangan dan Strategi Silvano Winston Rumantir
Direktur Bisnis & Jaringan Aquarius Rudianto.
Adapun susunan komisaris perseroan menjadi:
Komisaris Utama M. Chatib Basri, Wakil
Komisaris Utama Andrinof Chaniago,
Komisaris Independen Mohamad Nasir,
Komisaris Independen Boedi Armanto,
Komisaris Independen Loeke Larasati
Agoestina, Komisaris Ardan Adiperdana,
Komisaris Nawal Nely
Komisaris Faried Utomo
Komisaris Arif Budimanta

Baca juga artikel terkait BANK MANDIRI atau tulisan lainnya dari Selfie Miftahul Jannah

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Selfie Miftahul Jannah
Penulis: Selfie Miftahul Jannah
Editor: Hendra Friana