Menuju konten utama

Cek sbmptn.undip.ac.id 2021 di Link LTMPT Hari Ini Jam 3 Sore

Cek pengumuman SBMPTN UNDIP 2021 di link https://sbmptn.undip.ac.id/ hari ini jam 3 sore. 

Cek sbmptn.undip.ac.id 2021 di Link LTMPT Hari Ini Jam 3 Sore
Ilustrasi SNMPTN. Instagram/ltmptofficial's

tirto.id - Pengumuman SBMPTN 2021 akan disampaikan hari ini, Senin, 14 Juni pukul 15.00 WIB melalui situs web resmi ltmpt.ac.id.

Lembaga Tes Masuk Perguruan Tinggi (LTMPT) juga menyediakan link mirror untuk mengecek pengumuman SBMPTN 2021.

Pengumuman SNMPTN dan SBMPTN disiarkan secara daring dan hanya dilakukan melalui laman LTMPT dan PTN melalui link mirror.

Berikut ini cara cek pengumuman SBMPTN Universitas Diponegoro (UNDIP) 2021 di web LTMPT dan link mirror PTN.

Cara buka pengumuman SBMPTN 2021 bisa dilakukan melalui link pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id mulai pukul 15.00 WIB hari ini, Senin (14/6/2021).

Link tersebut merupakan main site atau link utama pengumuman SBMPTN 2021. LTMPT juga menyediakan 30 laman mirror lain untuk cek pengumumuan.

Untuk mengecek SBMPTN UNDIP 2021, bisa melalui link https://sbmptn.undip.ac.id/

LTMPT merekomendasikan siswa untuk memastikan perangkat dan koneksi dalam kondisi yang stabil saat mengakses pengumuman.

Cara Buka Pengumuman SBMPTN 2021

Siswa yang hendak melihat hasil SBMPTN bisa membuka situs web pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id atau link mirror dari LTMPT.

1. Buka link pengumuman SBMPTN 2021 pengumuman-sbmptn.ltmpt.ac.id atau 30 link mirror lainnya.

2. Masukkan nomor peserta SBMPTN 2021.

3. Masukkan tanggal lahir.

4. Klik "Lihat Hasil Seleksi".

Jika peserta dinyatakan lulus, maka akan muncul tampilan Nomor Peserta, Nama, Tanggal Lahir, dan ucapan Selamat Anda dinyatakan lulus SBMPTN LTMPT 2021 di PTN (yang dituju) dan Program Studi (yang dituju).

Selanjutnya, peserta akan diminta untuk melihat persyaratan daftar ulang di situs web atau laman resmi masing-masing kampus.

Siswa yang tidak diterima atau tidak lulus SBMPTN UNDIP 2021, masih bisa mendaftar melalui jalur seleksi mandiri.

Pendaftaran online seleksi jalur mandiri UNDIP telah dibuka sejak 19 April dan akan ditutup pada 17 Juni 2021, pukul 12.00 WIB.

Seleksi Mandiri UNDIP 2021 dibuka dengan skema penilaian portofolio serta ujian online. Pendaftar ujian mandiri di UNDIP bisa memilih 2 program studi di kelompok Saintek atau Soshum pada saat melakukan pendaftaran.

Baca juga artikel terkait SBMPTN 2021 atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Iswara N Raditya