tirto.id - Promotor terkemuka, Dyandra Global Edutainment telah mengumumkan rincian jadwal serta tata cara penukaran tiket konser Taeyeon yang akan diadakan di Jakarta 22 Juli 2023.
Acara ini merupakan kesempatan bagi para penggemar untuk bisa menyaksikan secara langsung penampilan luar biasa dari seorang penyanyi solo asal Korea Selatan yang menjadi member Girls’ Generation ini.
Dalam pengumuman resmi di unggahan akun Instagram Dyandra Global, konser Taeyeon di Jakarta akan diadakan pada Sabtu, 22 Juli 2023 pukul 14:30 WIB di ICE BSD (Indonesia Convention Exhibition BSD) dengan tajuk konser “TAEYEON CONCERT – The ODD Of LOVE in JAKARTA”.
di unggahan lain juga dijelaskan bahwa penukaran tiket konser Taeyeon akan dilaksanakan selama dua hari yaitu 21-22 Juli 2023 dengan rincian sebagai berikut:
- 21 Juli 2023: Waktu penukaran pukul 10:00 – 21:00 WIB di Ticket Box Hall 8
- 22 Juli 2023: Waktu penukaran pukul 09:00 WIB – selesai di Ticket Box Hall 10
Cara Tukar Tiket Konser Taeyeon di Jakarta 2023
Bagi para penggemar Taeyeon yang sudah membeli tiket konsernya, anda harus membawa beberapa hal ini saat akan melakukan penukaran tiket:
- E-Voucher yang sudah dicetak untuk ditukar dengan wristband.
- Tanda pengenal (KTP/SIM/Paspor/Kartu Pelajar atau Mahasiswa) asli dan masih berlaku sesuai dengan nama yang ada di e-voucher.
Bagi anda yang akan mewakili orang lain dalam penukaran tiket, maka anda diharuskan untuk membawa beberapa hal sebagai berikut:
- E-voucher yang sudah dicetak.
- Surat Kuasa yang sudah ditandatangani di atas materai Rp10.000
- Membawa salinan atau fotokopi tanda pengenal dengan nama yang sama seperti yang tertulis di e-voucher.
Dyandra Global mengharapkan bahwa penukaran tiket dilakukan sebelum konser demi menghindari antrean saat hari H.
Link Tiket Konser Taeyeon di Jakarta 2023
Bagi para penggemar Taeyeon yang belum memperoleh tiket konser, anda tidak perlu berkecil hati karena tiket konser Taeyeon Jakarta 2023 masih tersedia dengan kategori yang tersisa antara lain:
- CAT 3A (standing): Rp2.261.000
- CAT 3B (standing): Rp2.261.000
Tata cara pembelian tiketnya adalah:
- Kunjungi situs taeyeoninjakarta.com
- Scroll ke bawah untuk menemukan tombol Buy Ticket/Beli Tiket, lalu klik.
- Akan muncul pemberitahuan estimasi waktu tunggu (jumlah antrean) untuk masuk ke halaman pembelian tiket. Jangan melakukan refresh di halaman tersebut agar tidak mengantre ulang.
- Pilih kategori dan jumlah tiket yang akan dibeli.
- Lengkapi formulir pengisian data diri sesuai dengan identitas.
- Pilih metode pembayaran dan pastikan tiket yang dibeli serta data diri telah diisi dengan benar.
- Pembelian yang berhasil akan ditandai dengan e-voucher yang masuk ke surel email).
Ketentuan Nonton Konser Taeyeon di Jakarta 2023
Saat menghadiri konser Taeyeon, para penonton diharapkan mematuhi beberapa ketentuan yang dibuat oleh penyelenggara demi keamanan, kenyamanan, serta kelancaran acara. Adapun ketentuan-ketentuan tersebut antara lain:
- Anak di bawah usia 3 tahun dilarang masuk ke tempat pertunjukan.
- Anak di bawah usia 12 tahun tidak diperkenankan untuk memasuki area festival (standing area.
- Anak berusia di bawah 14 tahun wajib didampingi oleh orangtua/wali.
- Penonton berkebutuhan khusus yang menggunakan kursi roda hanya bisa mengakses lokasi dengan tiket CAT 3 (tempat terbatas) dan pembelian tiketnya hanya bisa diakses dengan menghubungi communication@dyandraglobal.com.
- Ibu hamil yang ingin menonton harus membawa Surat Rekomendasi dari dokter serta surat izin bermaterai dari suami dan tidak diperkenankan untuk berada di area festival.
- Tidak diperkenankan untuk keluar masuk area konser atau event (no re-entry).
- Pengguna wristband dengan kode unik yang sudah dipakai sebelumnya oleh orang lain tidak diperkenankan memasuki area konser.
- Bag Policy:
- Penonton wajib mengenakan tas berbahan PVC atau transparan dengan ukuran tidak lebih dari 20 X 30 cm selama berada di area konser.
- Penyelenggara berhak untuk tidak mengizinkan penonton masuk jika melanggar ketentuan tersebut.
- Terdapat tempat penitipan barang berbayar dengan jumlah terbatas di lokasi acara.
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yantina Debora