Menuju konten utama

Cara Nonton Live Streaming UCL 2024-25: Tayang di Mana Saja?

Cara nonton live streaming Liga Champion 2024/2025 tayang di mana saja? Cek paket berlangganan nonton UCL di Vidio & beIN Sport, musim ini tidak tayang TV.

Cara Nonton Live Streaming UCL 2024-25: Tayang di Mana Saja?
Orang-orang mengambil gambar trofi Liga Europa dan Liga Champions di markas Union Europeenne de Football Amateur (UEFA) di Nyon 25 November 2009. Perwakilan sembilan negara bertemu dengan UEFA pada hari Rabu setelah polisi Jerman mengatakan pada hari Jumat bahwa mereka telah membongkar sebuah geng dengan lebih dari 200 tersangka anggota yang beroperasi di sembilan liga Eropa. REUTERS/Denis Balibouse

tirto.id - Cara nonton live streaming Liga Champion 2024/2025 dapat dilakukan dengan mengaktifkan paket berbayar terlebih dahulu. Rangkaian laga UCL musim ini tayang melalui beIN Sports Connect, dan dapat disambungkan ke smart TV. Selain itu, tayangan Liga Champions dapat pula dipantau melalui Vidio.

UCL 2024/2025 yang berlangsung sejak September 2024 hingga Mei 2025, akan menandai era baru kompetisi tertinggi antarklub Eropa. Mulai musim ini, babak utama UCL diikuti 36 tim sekaligus, bertambah 6 klub dibandingkan dengan edisi termutakhir. Namun, sudah tidak ada babak penyisihan grup seperti musim sebelum-sebelumnya.

Babak penyisihan UCL 2024/2025 diawali dengan fase liga atau league phase. Nantinya, setiap tim memainkan 8 laga di fase liga dengan 8 lawan berbeda. Ini adalah hal baru. Pasalnya, hingga musim lalu, setiap tim hanya memainkan 6 laga penyisihan dengan 3 lawan berbeda.

Perubahan lain terjadi di fase gugur. Secara teknis babak knockout UCL 2024/2025 dimulai dengan babak 16 besar. Namun, ada tambahan babak playoff-knockout. Tim peringkat 1 hingga 8 league phase lolos otomatis ke 16 besar. Sementara itu, tim peringkat 9 hingga 24 akan menjalani babak playoff terlebih dahulu untuk melawan 8 tim terkuat tersebut.

Sisanya, tak ada perubahan berarti, karena keseluruhan fase knockout (kecuali final) dihelat melalui sistem 2 leg.

Kebijakan baru yang diterapkan UEFA (badan sepak bola Eropa) tersebut sekaligus menambah jumlah laga Liga Champions secara keseluruhan. Sebelumnya, hingga UCL 2023/2024, tersaji 125 laga dari fase grup hingga final. Sebaliknya, saat ini UCL 2024/2025 bakal menghadirkan hingga 189 laga.

Cara Nonton Live Streaming Liga Champion 2024/25 di beIN Sports

Rangkaian UCL UCL 2024/2025 dapat disaksikan melalui beIN Sports mulai September 2024 hingga Mei 2025. Cara menonton live streaming beIN Sports bisa dilakukan dengan berlangganan paket berbayar terlebih dulu. Berikut langkah-langkahnya:

  • Buka situs web connect-id.beinsports.com atau aplikasi beIN Sports Connect.
  • Lakukan login atau registrasi jika belum memiliki akun.
  • Setelahnya, pilih menu “Berlangganan” untuk membeli paket. Menu “Berlangganan” tersedia di halaman utama PC/laptop. Sedangkan versi HP, menu “Berlangganan” bisa ditemukan dengan memilih ikon “Profil”.
  • Tentukan paket, yang terdiri dari Rp600 ribu/tahun, Rp45 ribu/bulan (langganan hanya di kredit dan debit), serta Rp50 ribu/bulan (sekali beli).
  • Selesaikan pembayaran dengan berbagai metode yang tersedia.
  • Setelahnya, kembali ke halaman utama. Laga UCL bisa disaksikan dengan memilih poster laga yang tersedia otomatis ketika pertandingan berlangsung.
  • Cara lainnya, pilih menu bergambar “UCL” untuk memantau jadwal secara lengkap.

Cara Nonton Live Streaming Liga Champion 2024/25 di Vidio

Vidio baru saja mengumumkan bahwa live streaming Liga Champions 2024/25 dapat dilakukan melalui situs web atau aplikasi mereka. Langkah-langkah yang dapat dilakukan adalah sebagai berikut.

  1. Kunjungi laman vidio.com atau aplikasi Vidio.
  2. Lakukan registrasi akun jika belum memiliki akun, atau pilih menu login jika sudah memiliki akun.
  3. Pilihlah paket berlangganan Vidio yang dapat digunakan untuk mengakses Liga Champions. Caranya adalah klik tombol "Subscribe" atau "Langganan" di bagian pojok kanan atas.
  4. Anda akan dibawa ke halaman baru yang menginformasikan 2 paket pilihan. Pertama, paket Platinum seharga mulai dari Rp39.000,00. Kedua, paket Premier League yang isinya adalah paket nonton Premier League dan tayangan Platinum seharga mulai dari Rp79.000. Harga yang tertera belum termasuk PPN.
  5. Selesaikan pembayaran paket berlangganan dengan berbagai metode pembayaran, mulai dari Transfer Bank, OVO, GoPay, ShopeePay, Dana, hingga Kredivo.
  6. Selanjutnya,masuk ke halaman "Beranda".
  7. Pilih menu "Sports", kemudian klik menu "Liga Champions". Anda akan dibawa ke halaman khusus Liga Champions. pilih laga yang ingin ditonton sesuai dengan jadwal dan jam pertandingan.
  8. Apabila mengakses Vidio pada hari pertandingan, daftar laga Liga Champions yang disiarkan akan muncul di menu "Pertandingan Hari Ini". Selanjutnya, pilih laga yang ingin ditonton.

Jadwal Liga Champion 2024/2025: Road to Munich

UCL 2024/2025 secara lengkap akan bergulir mulai Selasa, 17 September 2024 sampai 31 Mei 2025 waktu setempat. Kompetisi ini diawali dengan fase liga yang bergulir sebanyak 8 matchday.

Fase liga dimainkan sejak September 2024 sampai Januari 2025. Berikutnya, fase playoff-knockout bergulir sejak Februari 2025. Sementara itu, fase knockout 16 besar sampai final diagendakan berlangsung pada Maret hingga akhir Mei waktu setempat.

UCL 2024/2025 akan berakhir di Munchen, lantaran final tahun ini digelar di Allianz Arena alias Fussball Arena. Ini sekaligus jadi kali ke-2 stadion berkapasitas sekira 66 ribu penonton itu menjadi panggung partai final UCL.

Sejak dibuka 2005 lalu, Fussball Arena pernah sekali jadi lokasi partai puncak UCL, tepatnya musim 2011/2012 silam saat Bayern Munchen menghadapi Chelsea. Itu merupakan salah satu duel bersejarah di kompetisi elit Benua Biru.

Chelsea keluar sebagai juara usai mengandaskan sang tuan rumah via adu penalti (4-3). Sebelum babak tos-tosan, The Blues sempat tertinggal 0-1 usai Thomas Muller mencetak gol pembuka final itu di masa genting menit 83.

Tandukan dibalas tandukan. Dua menit jelang laga bubar, Didier Drogba gantian menanduk bola untuk menyamakan kedudukan 1-1. Hasil itu bertahan hingga adu penalti. Drogba kembali jadi pahlawan, lantaran eksekusinya mengakhiri adu tos-tosan. Sang kiper, Petr Cech, jadi man of the match lewat sejumlah aksinya malam itu.

Perjalanan Chelsea di UCL 2012 lalu bak dongeng. Sejak awal, Chelsea tak diunggulkan menjadi kampiun. Apalagi, The Blues tampil angin-anginan sejak awal musim. Bahkan, mereka lolos ke final UCL saat hanya menduduki urutan 6 klasemen Liga Inggris (EPL) 2011/2012.

Keajaiban dimulai ketika Chelsea memecat pelatihnya, Andre Villas-Boas. Setelahnya, Roberto Di Matteo masuk sebagai caretaker. Tugas berat langsung diterima Di Matteo, lantaran di UCL, timnya tertinggal agregat 3-1 atas Napoli pada babak 8 besar.

Tangan dingin Di Matteo menyelamatkan The Blues. Seketika, Chelsea menciptakan comeback atas Napoli untuk menantang Barcelona di semifinal.

Langkah Chelsea diprediksi tak panjang, apalagi kala itu Barca di tangan Pep Guardiola sedang menggila dengan tiki-taka. Itu adalah tahun yang sama ketika Lionel Messi menciptakan 91 gol selama kalender 2012.

Akan tetapi, keajaiban Chelsea berlanjut saat menang di Stamford Bridge serta lantas bermain imbang di Camp Nou. Drama diakhiri dengan gol counter attack Fernando Torres dari tengah lapangan. Menyudahi Barca, Chelsea lantas menantang Bayern, yang diuntungkan dengan status kandang.

Datang sebagai underdog, Chelsea justru membuat publik tuan rumah merana. Itu adalah gelar pertama Chelsea di UCL sepanjang sejarah. Namun, Kota Munchen dan Chelsea dipastikan tak akan berjodoh 2025 nanti. Sebab, The Blues tahun ini terhempas ke kompetisi level 3 Eropa, Conference League.

Di sisi lain, kini ada Bayern yang bertekad membayar kegagalan di kandangnya sendiri 2012 pada lalu. Bayern datang dengan ambisi besar, mengingat sejak beberapa tahun ini, gelar UCL ke-7 jadi incaran utama. Terakhir Die Roten menjadi kampiun UCL 2019/2020 lalu.

Selain Bayern, masih ada PSG yang juga dalam penasaran lamanya untuk angkat trofi si Kuping Besar perdana. Lalu ada Man City yang masih mengejar gelar ke-2 sejak terakhir 2023/2024 lalu.

Kemudian ada Real Madrid, yang ingin melanjutkan tradisi. Ambisi El Real tentunya belum padam meski mereka sudah menciptakan La Decimoquinta (gelar ke-15) pada musim 2023/2024. Bahkan ambisi Madrid makin membumbung usai mereka mendatangkan bintang sekelas Kylian Mbappe musim ini.

Tentunya masih ada Liverpool (6 gelar), Barcelona (5 gelar), Inter Milan (3 gelar) yang bertekad kembali memburu final, serta sejumlah tim lain yang bertekad menjadi kuda hitam. Siapa angkat si Kuping Besar 2025 di Fussball Arena?

Daftar Tim Peserta Liga Champion 2024/2025

Berikut ini daftar klub peserta Liga Champion 2024/2025.

  1. AC Milan
  2. Arsenal
  3. Aston Villa
  4. Atalanta
  5. Atletico Madrid
  6. Barcelona
  7. Bayer Leverkusen
  8. Bayern Munchen
  9. Benfica
  10. Bologna
  11. Borussia Dortmund
  12. Brest
  13. Celtic
  14. Club Brugge
  15. Feyenoord
  16. Girona
  17. Inter Milan
  18. Juventus
  19. Liverpool
  20. Manchester City
  21. AS Monaco
  22. PSG
  23. PSV Eindhoven
  24. RB Leipzig
  25. Real Madrid
  26. Shakthar Donetsk
  27. Sporting
  28. Sturm Graz
  29. Stuttgart
  30. Young Boys
  31. Salzburg
  32. Sparta Praha
  33. Dinamo Zagreb
  34. Red Star belgrade
  35. Lille
  36. Slovan Bratislava

Baca juga artikel terkait LIGA CHAMPION atau tulisan lainnya dari Dicky Setyawan

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Dicky Setyawan
Penulis: Dicky Setyawan
Editor: Fitra Firdaus