Menuju konten utama
Liga Voli Putri Korea 2023-24

Cara Nonton Live Streaming Liga Voli Putri Korea 2023-24 di HP

Cara nonton live streaming Liga Voli Putri Korea 2023-24 di HP melalui Vision+ (SPOTV). Simak urutan langkah mengakses live streaming Korean V League.

Cara Nonton Live Streaming Liga Voli Putri Korea 2023-24 di HP
Tim voli putri Daejeon Red Sparks. (Instagram/@red__sparks)

tirto.id - Cara nonton live streaming Liga Voli Putri Korea 2023-24 dapat dilakukan melalui HP. Live streaming Korean V League 2023-2024 diakses di Vision+ via kanal SPOTV, dengan terlebih dulu mengikuti paket berlangganan.

Tersedia sejumlah pilihan paket berlangganan. Di antaranya Premium+Sport dengan tarif Rp35.000 per bulan, atau Rp200.000 per tahun. Dengan demikian penggemar voli di Tanah Air dapat mengikuti Liga Voli Korea Selatan, termasuk laga yang melibatkan pemain Indonesia, Megawati Hangestri, bersama tim Daejeon Red Sparks.

Cara Nonton Live Streaming Liga Voli Putri Korea 2023-24

Berikut urutan langkah atau cara mengakses live streaming Liga Voli Putri Korea Selatan 2023-2024 di SPOTV menggunakan HP (smartphone):

  • Kunjungi laman www.visionplus.id, atau buka aplikasi Vision+ di HP.
  • Jika belum memiliki aplikasinya, unduh terlebih dulu di PlayStore atau AppStore.
  • Setelah masuk beranda Vision+, login ke akun Anda. Jika belum memiliki akun, silakan registrasi menggunakan nomor HP atau akun Google, email, juga Facebook.
  • Lakukan pembelian paket dengan klik menu "Buy Package" di bagian kanan atas. Paket Premium Sports (30 hari) dibanderol Rp35.000 atau Rp95.000 (90 hari). Juga tersedia paket Rp200.000 (365 hari).
  • Lakukan pembayaran sesuai paket yang dipilih.
  • Klik menu "TVku" di bagian bawah layar HP.
  • Ada banyak kanal yang tersedia. Scroll ke bawah hingga ke kanal khusus "Olahraga", lalu klik logo "SPOTV" di pojok kiri layar.
  • Liga Voli Putri Korea 2023-24 bisa ditonton di SPOTV sesuai jam tayang.
Link Live Streaming Red Spark vs Pink Spiders - SPOTV (Vision+)

Jadwal Liga Voli Putri Korea 2023-2024

Jadwal Liga Voli Putri Korea Selatan 2023-2024 sudah memasuki putaran ke-2 sejak 8 November 2023 lalu. Jadwal putaran ke-2 diagendakan berlangsung hingga 1 Desember 2023. Sementara ini klasemen Liga Voli Putri Korea 2023-24 menempatkan Incheon Heungkuk Life Pink Spiders duduk di posisi teratas.

Pink Spiders mengoleksi 25 poin dari 10 laga yang sudah dilakoni (9 menang dan 1 kalah). Dengan jumlah poin tersebut, mereka punya keunggulan hingga 6 poin dari tim peringkat 2, GS Caltex Seoul KIXX.

Status Pink Spider sebagai pemuncak klasemen membuatnya punya peluang paling besar untuk finis di peringkat teratas hingga klasemen akhir. Jika mampu bertahan hingga penyisihan rampung, Pink Spiders bakal langsung lolos ke babak penentuan juara pada April 2024.

Namun demikian situasi masih tetap bisa berubah. Pasalnya laga penyisihan masih berlangsung hingga putaran 6, pada 23 Februari sampai 17 Maret 2024. Tim lain tetap punya kans untuk merebut posisi puncak klasemen Korean V League 2023-2024.

Peluang naik ke papan atas juga masih berpeluang terjadi kepada tim Daejeon JungKwanJang Red Sparks. Megawati Hangestri dan kawan-kawan saat ini masih berjuang di peringkat 4. Red Sparks mengoleksi 13 poin (4 menang dan 6 kalah).

Meski sempat menanjak pada putaran pertama, kini Red Sparks mengalami penurunan tren performa. Skuad asuhan Go Hee-jin bahkan selalu kalah dalam 4 laga beruntun. Terbaru, mereka takluk dengan skor tipis 3-2 dari Pink Spiders.

Red Sparks jelas perlu momentum kebangkitan guna mendongkrak posisi mereka di tabel klasemen. Mereka setidaknya wajib finis peringkat 2 atau 3, untuk merebut 1 tiket lolos ke play-off semifinal.

Jika tetap di posisi 4, Red Sparks sejatinya juga punya opsi untuk memaksa play-off tambahan, dengan syarat berjarak minimal 3 poin dari tim peringkat 3.

Baca juga artikel terkait LIGA VOLI PUTRI KOREA 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama