Menuju konten utama

Cara Mengatasi Masalah Rem Mobil Berdecit Tanpa ke Bengkel

Masalah rem mobil yang berdecit dapat diatasi dengan mudah tanpa harus memakai jasa bengkel.

Cara Mengatasi Masalah Rem Mobil Berdecit Tanpa ke Bengkel
Ilustrasi Mobil. foto/istockphoto

tirto.id - Ketika hendak berpergian dengan mobil pribadi, ada baiknya untuk selalu memperhatikan kondisi kendaraan terutama pada sistem pengereman.

Pasalnya, sistem pengereman adalah salah satu faktor terpenting dalam keselamatan berkendara, apalagi ketika perjalanan dilakukan di saat hujan.

Secara teknis, sistem pengereman yang diaktifkan di kondisi kering rentan terkena kotoran, seperti debu. Kotoran yang menumpuk itu dapat mengakibatkan sistem pengereman tidak bekerja secara optimal saat terkena hujan.

Indikasi paling umum yang menunjukkan dampak dari kotoran tersebut ialah kemunculan bunyi yang berupa suara decitan saat pengereman dilakukan.

Tidak hanya membuat telinga pengendara jadi tidak nyaman, bunyi yang berdecit itu juga dapat mengganggu fungsi pada rem mobil jika dibiarkan terlalu lama.

Selain itu, rem yang mendecit bisa membuat kampas dan cakram menjadi cepat tipis. Komponen di sekitar rem cakram pun dapat mudah melenting akibat suhu panas berlebihan saat ada gesekan antar-komponen.

Masalah ini sebenarnya bukan perkara yang sulit untuk diatasi. Sebab, pemilik mobil hanya perlu membersihkan cakram, tromol dan komponen lainnya yang dapat dilakukan sendiri di rumah.

Peralatan yang dibutuhkan pun terbilang sederhana. Alat-alat itu ialah kunci roda, dongkrak, lap, kuas halus, dan cairan khusus pembersih rem (brake cleaner).

Selengkapnya, berikut ini adalah tips untuk mengatasi masalah rem mobil berdecit, sebagaimana dikutip dari laman Daihatsu dan Nissan:

1. Mulailah dengan mendongkrak mobil lalu lepaskan ban satu per satu. Pastikan juga Anda telah mengganjal roda lainnya agar lebih aman.

2. Kemudian semprotkan cairan pembersih rem atau brake cleaner ke bagian permukaan cakram hingga merata.

3. Setelah itu, pastikan kerak atau kotoran yang menumpuk sudah benar-benar bersih.

4. Lalu, lap dengan kain bersih yang sudah disiapkan, sekaligus membersihkan sisa-sisa kotoran yang masih menempel pada cakram rem tersebut.

5. Lakukan juga pembersihan pada bagian tromol.

6. Tromol harus dilepas terlebih dahulu dari rumahnya sebelum dibersihkan.

7. Setelah terlepas, tromol yang berdebu dapat dibersihkan dengan kompresor atau gunakan kuas halus.

8. Lakukan juga penyemprotan dengan brake cleaner untuk mendapatkan hasil yang maksimal.

9. Jika semua komponen sudah bersih pada tiap roda, pasang kembali semuanya dengan tepat.

Baca juga artikel terkait MOBIL atau tulisan lainnya dari Adrian Samudro

tirto.id - Otomotif
Penulis: Adrian Samudro