Menuju konten utama

Cara Melihat Pengumuman PPPK Guru 2022 Hari Ini dan Linknya

Cek pengumuman PPPK Guru 2022 hari ini dan cara melihat hasilnya.

Cara Melihat Pengumuman PPPK Guru 2022 Hari Ini dan Linknya
Cara cek pengumuman pppk guru 2021. FOTO/screnshot/kemdikbud.go.id

tirto.id - Pengumuman PPPK Guru 2022 disampaikan mulai hari ini, Kamis 2 Februari 2023 sampai dengan Jumat 3 Februari 2023. Ini merupakan pengumuman PPPK Guru 2022 untuk P1, P2, P3, dan pelamar umum.

Cek pengumuman PPPK Guru 2022 bisa dilakukan melalui laman https://gurupppk.kemdikbud.go.id/ atau https://sscasn.bkn.go.id/.

Pengumuman bisa disampaikan sewaktu-waktu dalam rentang tanggal yang telah disampaikan di atas, sehingga pelamar diminta untuk mengecek secara berkala.

Berikut ini cara cek pengumuman PPPK Guru Kemendikbud 2022

Cara Cek Pengumuman PPPK Guru 2022

Melalui laman PPPK Guru Kemendikbud 2022

1. Buka laman gurupppk.kemendikbud.go.id;

2. Pilih menu "Pengumuman", jika pengumuman belum tersedia maka menu ini akan kosong;

3. Jika sudah tersedia, masukkan NIK dan Nomor Peserta untuk mencari informasi data kelulusan;

4. Masukkan hasil penjumlahan angka dan pilih "Cari";

5. Hasil kelulusan Anda akan muncul dalam laman tersebut.

Melalui laman SSCASN

1. Kunjungi https://sscasn.bkn.go.id/

2. Pilih menu "Login" yang ada di atas kanan layar;

3. Isikan NIK dan password, Anda juga bisa memilih menu "lupa password" jika tidak ingat password yang Anda gunakan;

4. Pilih "Masuk";

5. Hasil seleksi PPPK Guru akan muncul di dashboard.

Tahap Setelah Pengumuman PPPK Guru 2022

Jika setelah pengumuman seleksi ada pelamar yang keberatan dengan hasil keputusan dari instansi, maka pelamar bisa mengajukan sanggahan maksimal tiga hari pasca pengumuman hasil seleksi dengan cara:

1. Login ke laman SSCASN di https://daftar-sscasn.bkn.go.id/login;

2. Lalu mengisi sanggahan dengan cara menjelaskan kronologisnya.

Panitia memberikan waktu masa sanggah dari 4-6 Februari 2023. Jawab sanggah akan disampaikan pada 7-13 Februari 2023. Selanjutnya, pengumuman kelulusan pasca masa sanggah adalah 20-21 Februari 2023.

Penetapan NIK PPPK akan disampaikan pada 7-31 Maret 2023, yang menjadi tahap akhir PPPK Guru Kemendikbud 2022.

Baca juga artikel terkait AKTUAL DAN TREN atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Addi M Idhom