Menuju konten utama

Cara Kompres PDF dan Foto untuk Pendaftaran CPNS 2019

Cara mengecilkan ukuran (kapasitas) file PDF dan foto bisa dilakukan secara online.

Cara Kompres PDF dan Foto untuk Pendaftaran CPNS 2019
Sejumlah peserta mengikuti ujian seleksi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung di Gedung Korpri Provinsi Lampung, Lampung , Selasa (13/11/2018). ANTARA FOTO/Ardiansyah/pd.

tirto.id - Kompres atau mengecilkan ukuran (kapasitas) file untuk dokumen format PDF dan foto bisa dilakukan secara online tanpa perangkat lunak editing tambahan.

Dengan ukuran atau kapasitas file yang kecil, maka proses unggah akan memangkas waktu. Sebaliknya, prosesnya akan berbeda bila file yang diunggah berukuran besar.

Ukuran file patut diperhatikan bagi para pelamar CPNS 2019 sebelum melakukan pendaftaran. Sebab, BKN telah merilis batasan ukuran yang ditetapkan, khusunya untuk dokumen (PDF) dan foto.

Mengenai batasan ukuran seturut aturan BKN, disebutkan untuk pas foto dan swafoto berukuran maksimal 200kb dengan tipe file jpeg atau jpg.

Untuk dokumen PDF lainnya ukurannya file-nya beragam, selengkapnya sebagai berikut:

  • Scan Surat Lamaran maksimal 300kb bertipe file pdf
  • Scan Ijazah + Serdik/STR maksimal 800kb bertipe file pdf
  • Scan Transkrip Nilai maksimal 500kb bertipe file pdf
  • Scan Dokumen Pendukung lainnya maksimal 800kb bertipe file pdf

BKN menjelaskan, apabila melebihi dari batasan ukuran yang ditetapkan, maka secara otomatis file atau dokumen yang diunggah akan ditolak oleh sistem.

BKN mengimbau bagi para pelamar untuk CPNS 2019 untuk menyiapkan dokumen atau berkas persyaratan yang dibutuhkan sesuai ketentuan sebelum mendaftar di situs web sscasn.bkn.go.id.

Cara Kompres PDF

Kompres PDF untuk mengecilkan ukuran atau kapasitas dokumen PDF bisa memanfaatkan tool daring salah satunya PDF Compressor.

PDF Compressor menawarkan antarmuka mudah dipahami dengan layanan utama yang disusun dalam beberapa tab.

Situs web tak hanya menawarkan layanan kompres file PDF saja, melain fitur konversi, yakni mengubah file PDF ke format lain, seperti DOC, DOCX, Text, JPG, dan lain sebagainya.

Mengenai cara kompres file PDF di situs web PDF Compressor selengkapnya sebagai berikut:

  1. Kunjungi situs webPDFCompressor
  2. Di menu tab, pilih PDF Compressor
  3. Selanjutnya klik UNGGAH FILE
  4. PDF Compressor memungkinkan untuk mengunggah 20 file PDF sekaligus
  5. File ini bisa dihapus bila salah memilih dengan klik HAPUS
  6. Cara unggah file lainnya bisa dengan drag and drop atau seret file di kotak tersedia (Letakkan File Anda di Sini)
  7. Tunggu proses kompres hingga selesai
  8. Klik UNDUH SEMUA bila proses kompres rampung
  9. Selesai

Cara Kompres Foto

Untuk cara kompres foto disarankan dilakukan secara daring, salah satunya tool online dari Pixlr Express.

Di laman tersebut pelamar dapat mengecilkan foto untuk daftar CPNS 2019 dalam lima langkah mudah, selengkapnya sebagai berikut:

  1. Kunjungi laman Pixlr Express
  2. Setelah laman tersebut terbuka, klik ikon Browse yang ada di sebelah kiri untuk memilih foto yang akan dikecilkan ukurannya
  3. Setelah foto terpilih terbuka, klik tombol Save di pojok kanan atas
  4. Berikutnya, di kotak Quality, geser bar ke kiri hingga kapasitas foto turun menjadi 200kb
  5. Jika sudah, klik tombol Save dan pastikan memilih format jpeg atau jpg sebelum menyimpan
  6. Selesai

Selain kompres PDF dan foto, menggabungkan file format PDF juga jadi hal yang perlu diketahui para pelamar CPNS 2019.

Sebab, di instansi tertentu mengharuskan beberapa dokumen di persyaratan CPNS 2019 digabungkan jadi satu file dalam format PDF.

Sebagai contoh, dalam surat pengumuman dari Kemenkumham Nomor: SEK.KP.02.01-745 soal pelaksanaan seleksi CPNS 2019 (PDF), di salah satu dokumen persyaratan yang harus dipenuhi pelamar tertulis:

"Dokumen kelulusan pendidikan digabungkan dalam satu file dengan format PDF, yang terdiri dari: ijazah, transkip nilai asli, surat keterangan lulus, surat keputusan penyetaraan ijazah, cetakan tangkapan layar hasil akreditasi BAN-PT/Pusdiknas/LAM-PTKes."

Berikut cara untuk menggabungkan file format PDF menggunakan situs web Small PDF untuk pendaftaran CPNS 2019:

  1. Kunjungi situs web Small PDF
  2. Di landing pageSmallPDF, pilih menu Menggabungkan PDF
  3. Di laman selanjutnya, pilih file-file PDF yang ingin digabungkan dengan mengambilnya dari folder di komputer atau dengan seret dan taruh (drag and drop) di kotak yang tersedia
  4. Selanjutnya, pilih mode penggabungan: Mode File atau Mode Halaman lalu pilih GABUNGKAN PDF
  5. Tunggu sejenak hingga proses penggabungan file PDF selesai
  6. Pilih tombol UNDUH untuk men-download file PDF yang telah digabungkan
  7. Selesai

BKN menjelaskan, pelamar yang sudah mendaftar secara online, tidak harus mengirim berkas fisik.

Akan tetapi, berkas fisik untuk seleksi administrasi tergantung pada kebutuhan masing-masing instansi. Untuk itu, pelamar perlu memperhatikan pengumuman dari masing-masing instansi.

Baca juga artikel terkait CPNS atau tulisan lainnya dari Ibnu Azis

tirto.id - Teknologi
Penulis: Ibnu Azis
Editor: Agung DH