tirto.id - Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni akan tayang di bioskop mulai 29 Desember 2022. Tiket presale dapat dibeli melalui website dan aplikasi Cinepolis Indonesia.
Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni masih menceritakan tentang perjalanan KKN dari Nur, Widia, Bima, dan ketiga temannya di sebuah desa terpencil.
Versi ini digadang-gadang tidak kalah menarik dari versi sebelumnya. KKN diDesa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni menjadi jawaban dari pertanyaan yang mungkin muncul dari versi sebelumnya.
Penambahan durasi tayang sebanyak 40 menit tentunya memberikan sudut pandang yang berbeda dari film sebelumnya. Selain itu, KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni akan menampilkan 30 persen adegan baru dan 70 persen adegan lama yang tidak digunakan dalam versi pertamanya.
Film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni masih menghadirkan pemain dari film pertama. Mereka antara lain Tissa Biani Azzahra, Achmad Megantara, Calvin, jeremy, dan Adinda Thomas. Awi Suryadi masih menjadi penata adegan selaku sutradara.
Link beli tiket film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni
Dilansir dari laman resmi Cinepolis Cinemas, tiket film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni dibuka mulai hari ini 15 Desember 2022 pukul 10.00 WIB di website dan aplikasi Cinepolis Indonesia.
Selain itu calon penonton juga berkesempatan mendapatkan promo Buy 1 Get 1 Free melalui pemesanan di @tix_id. Promo pembelian tersebut untuk penayangan 29 hingga 30 Desember 2022 dengan pembelian minimal dua tiket.
Cara mendapatkan promo Buy 1 Get 1 Free KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni
Melansir website Tix.id berikut cara mendapatkan promo presale:
1. Buka aplikasi TIX ID, pilih film KKN di Desa Penari: Luwih Dowo, Luwih Medeni lalu pilih lokasi dan jam tayang yang Anda inginkan.
2. Pilih minimal 2 (dua) tempat duduk favorit Anda.
3. Diskon seharga 1 (satu) tiket akan muncul pada halaman Ringkasan Order.
4. Jika tidak ada keterangan DISKON pada halaman Ringkasan Order, berarti kuota promo sudah habis dan atau waktu promo telah selesai.
5. Periksa kembali detail pesanan yang ada di halaman Ringkasan Order sebelum melanjutkan pembayaran.
Penulis: Ruhma Syifwatul Jinan
Editor: Nur Hidayah Perwitasari