tirto.id - Cara beli tiket Jember Fashion Carnaval ke-20 atau The Second Decade of JFC 2022 dapat dilakukan secara online maupun offline. Jadwal rundown acara event karnaval busana tahunan ini digelar tanggal 6-7 Agustus 2022.
Jember Fashion Carnaval untuk pertamakalinya diselenggarakan pada 1 Januari 2003. Event ini dimaksudkan sebagai wadah bagi generasi muda untuk menggali potensi melalui satu kegiatan sosial sarat edukasi.
JFC 2022 menampilkan 5 jenis karnaval selama 2 hari yang berpusat di Alun-alun Kota Jember, Jawa Timur. Setiap karnaval di Jember Fashion Carnaval 2022 akan menampilkan kreasi khas masing-masing.
Ke-5 jenis karnaval di JFC 2022 antara lain: Pet Carnival, Wonderful Artchipelago Carnival Indonesia, Artwear Carnival (Fashion Art), World Kids Carnival, dan Grand Carnival JFC. JEC 2022 atau tahun ke-20 ini mengangkat tema The Legacy.
Cara Beli Tiket JFC 2022 Online dan Offline
Tiket Jember Fashion Carnaval 2022 dapat dibeli secara online dan offline. Tiket offline bisa dibeli di lokasi acara (on the spot) pada 6-7 Agustus 2022 dengan kuota terbatas.
Tiket offline JFC 2022 juga tersedia di Dynand Fariz Store yang berlokasi di JFC Center Gunung Batu Permai, Blok A, No. 1B, Jember.
Sedangkan pembelian tiket online dilayani melalui situs https://ticket.jfcglobalindonesia.com. Cara membelinya adalah sebagai berikut:
- Buka situs https://ticket.jfcglobalindonesia.com.
- Login di situs tersebut, atau buat akun jika belum memilikinya.
- Pilih tiket sesuai jenis karnaval yang hendak dilihat dan pastikan pula mengenai showtime, zona, serta waktu open gate.
- Masukkan jumlah tiket yang hendak dibeli. Untuk pembelian tiket kolektif badan usaha, minimal pembelian 10 tiket.
- Isi data diri yang terdiri nama, nomor ponsel, jenis kelamin, dan email (jika ada).
- Klik setuju pada syarat dan ketentuan dan klik Beli Tiket.
- Lakukan pembayaran sesuai metode bayar yang tersedia.
Harga Tiket dan Jadwal Rundown Acara JFC 2022
Berikut ini harga tiket dan jadwal rundown rangkaian acara JFC 2022 yang digelar pada 6-7 Agustus 2022:
Pet Carnival dan Wonderful Artchipelago Carnival Indonesia
- Waktu: 6 Agustus 2022 (pukul 13.00-16.00 WIB)
- Harga tiket: Rp 50.000
- Rute runway: Alun-alun Jember - Jalan Sultan Agung - Kota Cinema Mall
- Waktu: 6 Agustus 2022 (pukul 19.00-22.00 WIB)
- Harga tiket: Rp 50.000
- Rute runway: Alun-alun Jember - Jalan Sudarman
- Waktu: 7 Agustus 2022 (pukul 10.00-12.00 WIB)
- Harga tiket: Rp 50.000
- Rute runway: Alun-alun Jember
- Waktu: 7 Agustus 2022 (pukul 19.00-23.00 WIB)
- Harga tiket: Rp 500.000 (platinum) dan Rp 250.000 (gold)
- Rute Runway: Alun-alun Jember - Jalan Sultan Agung - Jalan Gajah Mada - GOR Kaliwates
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Iswara N Raditya