Menuju konten utama
Liga Spanyol 2023-2024

Cadiz vs Alaves Liga Spanyol 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live

Prediksi Cadiz vs Alaves dalam jadwal Liga Spanyol 2023-2024 dari head to head (H2H) dan pemain. Live streaming Cadiz vs Alaves, Selasa (15/8) 00.30 WIB.

Cadiz vs Alaves Liga Spanyol 2023-24: Prediksi, Skor H2H, Live
Alvaro Negredo dari Cadiz (kedua kanan) melakukan selebrasi setelah mencetak gol kedua timnya selama pertandingan sepak bola La Liga Spanyol antara Cadiz dan FC Barcelona di stadion Ramon Carranza di Cadiz, Spanyol, Sabtu 5 Desember 2020. (FOTO/AP/Alvaro Rivero)

tirto.id - Prediksi Cadiz vs Alaves dalam lanjutan jadwal Liga Spanyol 2023-2024 berpeluang mengarah kepada tuan rumah, jika mengacu skor head to head (H2H) kedua kubu. Live streaming LaLiga 2023-2024 antara Cadiz vs Alaves dari Stadion Nuevo Mirandilla markas Cadiz, bisa ditonton via beIN Sports pada Selasa, 15 Agustus 2023, mulai pukul 00.30 WIB.

Peluang menang lebih besar ada kepada Cadiz jelang melakoni jadwal jornada pertama LaLiga Spanyol 2023-2024. Selain faktor bermain sebagai tuan rumah, Cadiz yang musim ini di bawah asuhan Sergio Gonzalez juga punya rapor bagus tiap berjumpa Deportivo Alaves.

Tekanan berpeluang bakal menimpa Alaves. Sebagai salah satu tim promosi musim ini, Alaves langsung menghadapi laga berat dengan bertandang ke markas lawan. Kedua tim sama-sama menargetkan start bagus demi posisi di klasemen LaLiga 2023-2024 pekan pertama.

Prediksi Cadiz vs Alaves Jadwal Liga Spanyol 2023-2024

Saat 4 kali bersua kompetisi Liga Spanyol kurun 2021-2022, Cadiz menunjukkan keunggulan atas Alaves. Mereka berhasil merebut 2 kemenangan. Termasuk pada duel terakhir tahun 2022, saat kedua kubu terlibat dalam persaingan lepas dari zona degradasi LaLiga.

Musim ini Cadiz punya bekal untuk menegaskan kembali keunggulan mereka atas Alaves. Skuad asuhan Sergio Gonzalez relatif menuai hasil bagus sepanjang laga pramusim. Dari 7 kali laga uji coba yang dilakoni, Cadiz menuai 6 kemenangan dan hanya 1 kalah.

Pelatih Sergio Gonzalez jelas antusias menyambut musim baru Liga Spanyol 2023-2024, dan berambisi memetik hasil lebih baik ketimbang musim lalu. Di LaLiga musim 2022-2023 lalu Cadiz hanya finis peringkat 14, dengan 42 poin dari 38 laga.

"Saya ingin mengingat banyak hal yang terjadi pada kami, pada saat yang sama di awal musim lalu. Kami tidak bisa memulai seperti yang kami inginkan. Tahun ini perasaannya adalah kami tiba lebih lengkap sebagai sebuah tim," tutur Sergio, dikutip dari laman resmi klub.

Di sisi lain, Deportivo Alaves menuntaskan musim 2022/2023 dengan menjadi salah satu dari 3 tim promosi ke LaLiga. Perjuangan Alaves dalam menyegel tiket promosi tidak mudah. Mereka hanya finis di peringkat 4 Segunda Division, lalu harus menjalani pertandingan play-off.

Keberhasilan menembus level tertinggi sepak bola Liga Spanyol jelas meningkatkan kepercayaan diri Alaves. Namun demikian tugas Alaves belum berhenti. Bertahan di LaLiga setidaknya menjadi target ideal bagi mereka, agar pengalaman degradasi ketika musim 2021/2022 tak terulang.

Meski status tim promosi masih melekat kepada Alaves, mereka tak kalah bersemangat dengan Cadiz. Pasukan Luis Garcia Plaza terpicu untuk berbicara banyak di LaLiga musim ini.

"Kami harus meluap dengan antusiasme, itu adalah sesuatu yang harus dimiliki tim setelah semua yang kami alami musim lalu," ungkap Luis Garcia Plaza, dikutip dari Marca.

Perkiraan Susunan Pemain Cadiz vs Alaves

Cadiz berpeluang tampil dengan formasi 4-4-2. Skema ini memungkinkan lini depan Cadiz diisi duet Roger Marti dan Chris Ramos.

Di kubu tim tamu, Deportivo Alaves cenderung menggunakan formasi 4-2-3-1. Ujung tombak Alaves kemungkinan bakal diisi oleh Miguel De la Fuente.

Berikut prediksi line-up kedua tim:

Cadiz (4-4-2): Jeremias Ledesma; Iza Carcelen, Fali, Momo Mbaye, Javi Hernandez; Ruben Sobrino, Gonzalo Escalante, Ruben Alcaraz, Darwin Machis; Roger Marti, Chris Ramos | Pelatih: Sergio Gonzalez

Alaves (4-2-3-1): Antonio Sivera; Rafa Marin, Aleksandar Sedlar, Abdelkabir Abqar, Ruben Duarte; Ander Guevara, Antonio Blanco; Xeber Alkain, Jon Guridi, Luis Rioja; Miguel De la Fuente | Pelatih: Luis Garcia Plaza

Skor Head to Head (H2H) Cadiz vs Alaves

Cadiz dan Alaves menorehkan 5 pertemuan yang terjadi pada 2 kompetisi berbeda, yaitu: Segunda Division (2008) serta LaLiga Spanyol (2021-2022). Cadiz mendominasi pertemuan dengan 3 kemenangan, sementara Alaves mencatatkan 1 kemenangan dan 1 hasil imbang.

Hasil 5 Pertemuan Terakhir Cadiz vs Alaves

23/05/22: Deportivo Alavés vs Cádiz 0 - 1

23/10/21: Cádiz vs Deportivo Alavés 0 - 2

13/03/21: Deportivo Alavés vs Cádiz 1 - 1

10/01/21: Cádiz vs Deportivo Alavés 3 - 1

17/02/08: Cádiz vs Deportivo Alavés 2 - 0

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Cadiz

24/07/23: Espanyol vs Cádiz 0 - 1

27/07/23: Cádiz vs Al Wakrah 3 - 1

28/07/23: Cádiz vs Las Palmas 0 - 1

05/08/23: Córdoba vs Cádiz 1 - 1 (adu penalti 4 - 5)

07/08/23: Cádiz vs Lecce 1 - 1 (adu penalti 3 - 1)

Hasil 5 Pertandingan Terakhir Alaves

23/07/23: Racing Santander vs Deportivo Alavés 1 - 2

27/07/23: Tenerife vs Deportivo Alavés 0 - 1

30/07/23: Valencia vs Deportivo Alavés 2 - 0

04/08/23: Osasuna vs Deportivo Alavés 2 - 3

07/08/23: Burgos vs Deportivo Alavés 2 - 1

Live Streaming Cadiz vs Alaves di beIN Sports

Apabila tidak ada perubahan jadwal, laga Cadiz vs Alaves di LaLiga 2023/2024 dapat disaksikan melalui live streaming beIN Sports. Pertandingan itu berlangsung di Stadion Nuevo Mirandilla pada Selasa, 15 Agustus 2023, mulai pukul 00.30 WIB.

Untuk menonton tayangan LaLiga 2023/2024 di beIN Sports, penggemar sepak bola dapat berlangganan paket beIN Sports Connect dengan biaya Rp50.000 per bulan dan atau Rp339.000 per tahun.

Link live streaming Cadiz vs Alaves - beIN Sports

*Jadwal LaLiga 2023/2024 dan stasiun TV yang menayangkan laga Cadiz vs Alaves dapat berubah sewaktu-waktu sesuai dengan kebijakan pemegang hak siar.

Baca juga artikel terkait LIGA SPANYOL 2023-2024 atau tulisan lainnya dari Ahmad Yasin

tirto.id - Olahraga
Kontributor: Ahmad Yasin
Penulis: Ahmad Yasin
Editor: Oryza Aditama