tirto.id - Bugatti sebagai salah satu produsen mobil mewah Dunia memperkenalkan mobil mungil yang dirancang khusus untuk anak-anak atau yang disebut Bugatti Baby II pada hari jadinya yang ke-110.
Mobil munggil yang memiliki dua model penggerak ini di bandrol dengan harga 34.000 dolar AS atau sekitar Rp484,6 juta, dikutip dari Antara.
Mobil yang hanya diproduksi 500 unit ini adalah replica dari Bugatti Type 35. Baby II ini diluncurkan hampir seabad setelah pendahulunya, kali ini Bugatti menggunakan teknologi terbaru namun tetap mempertahankann ciri khas dari Bugatti.
“Setiap mobil hadir dengan nomor seri edisi terbatas. Mobil yang dipesan pada 2019 akan memiliki lencana untuk memperingati ulang tahun ke-110 Bugatti” Keterangan tertulis yang pada lama resmi Bugatti.
Baby II memiliki powertrain listrik bertenaga baterai roda belakang. Baby II ini juga dilengkapi fitur paket baterai lithium-ion yang dapat dilepas, diferensial slip dan pengereman regenerative.
Mobil ini juga memiliki dua mode daya yang dapat dipilih untuk pengemudi dengan status berbeda. Mode anak 1kW dengan kecepatan tertinggi hingga 20 km/jam dan mode dewasa 4kW dengan kecepatan tertinggi dibatasi hingga 45 km/jam.
Selain itu, bagi para penggemar yang menginginkan kecepatan lebih, bisa menambahkan kunci kecepatann atau speed key yang bisa menambah daya hingga 10kW.
Penampilan dari kokpit Baby II ini berbahan dasar aluminium, kursi yang terbuat dari kulit, skala roda kemudi empat spoke ciri khas dari tipe 35 juga melengkapi mobil Baby II ini.
Eksterior mobil ini dicat dengan warna tradisional French Racing Blue, Velg aluminium delapan spoke yang khas sengaja diberikan untuk memberikan kesan yang sama dengan mobil Bugatti Baby seri sebelumnya. Rem yang digunakan adalah tipe rem modern pada setiap rodanya.
Meskipun Baby II ini merupakan anggota terkecil dari keluarga Bugatti, mobil klasik ini memiliki banyak kesamaan dengan saudara-saudaranya yang lebih besar.
Mobil yang diproduksi dalam jumlah terbatas ini hanya dibuat 500 unit dengan nomor rangka dan lencana khusus yang akan mulai di jual pada akhir tahun mendatang.
Penulis: Fahlemi Faradela
Editor: Yantina Debora