tirto.id - Mnet Asia Music Award (MAMA) 2018 baru saja selesai digelar, Jumat (14/12/2018). Ajang ini terdiri dari tiga rangkaian acara, yaitu MAMA Premier di Korea Selatan pada 10 Desember, MAMA Fans Choice di Jepang pada 12 Desember, dan yang terakhir MAMA Final di Hong Kong tadi malam.
Pada agenda penutup ini, terdapat 25 penghargaan dibagikan yang tiga di antaranya merupakan "Daesang".
BTS, grup idola yang beranggotakan tujuh personil, meraih enam penghargaan pada ajang penutup MAMA 2018 di Hong Kong.
Sebelumnya, boyband asuhan Big Hit Entertaiment ini membawa pulang empat penghargaan pada MAMA Fans Choice Award di Saitama Super Arena, Jepang, Rabu lalu (12/12).
Dilansir dari laman Soompi, pada ajang final MAMA 2018 yang dilaksanakan di Hong Kong tersebut, enam penghargaan yang diraih BTS adalah sebagai berikut ini.
- TikTok Best Music Video Award (IDOL)
- Best Asian Style Award
- “I Seoul U” (Penghargaan apresiasi saat Red Carpet di MAMA Hongkong)
- Album of The Year (Love Your Self: Tear)
- Artist of The Year
- Mwave Global Choice award
Sementara empat penghargaan yang diraih BTS pada MAMA Fans Choice Award 2018 di Jepang Rabu lalu, di antaranya sebagai berikut ini.
- Worldwide Fans’ Choice Top 10 Award
- Favorite Male Dance Artist Award
- Favorite Music Video Award
- Worldwide Icon of The Year
Dari dua ajang itu, maka BTS mengemas 10 penghargaan pada ajang MAMA yang diselenggarakan kurang dari satu minggu. Hal ini merupakan capaian yang luar biasa.
J-Hope, salah satu personil BTS, mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada Army--sebutan untuk penggemar setia BTS--atas dukungan mereka selama ini.
“Kami telah melewati masa-masa yang berat bersama-sama, dan kami telah menerima banyak perhatian dan cinta dari kalian [Army]. Jadi saya sangat berterima kasih atas semuanya,” ucapnya di atas panggung.
Dalam waktu dekat ini, BTS juga telah mengonfirmasi untuk hadir dalam ajang penghargaan bergengsi lain, yaitu Golden Discs Award 2018 yang akan digelar pada Januari 2019 mendatang.
Penulis: Syarifah Aini
Editor: Ibnu Azis