tirto.id - Video Rudy Golden Boy viral di media sosial. Atlet MMA itu bikin KO seorang pengemudi di jalanan setelah terlibat perdebatan.
Dalam akun Instagram @rudygoldenboy, ia membagikan video yang berisikan perkelahian dengan seorang pengemudi berbaju putih.
"Ni org nytir mobil ugal2an.. hampir nyerempet saya yg sedang sama anak istri. Saya klakson dia makin kencang, dia salip saya.. saya kejar.. saya klakson lagi.. dia buka kaca, ngoceh2 suru minggir.. akhirnya dia berhenti depan saya," tulis Rudy Golden Boy.
Rudy dan sang pengemudi lantas sempat terlihat perdebatan. Namun, The Golden Boy akhirnya berhasil menjatuhkan "lawannya" yang keluar dari mobil dengan memegang kunci stir sembari merokok.
Tak butuh waktu lama bagi Rudy Golden Boy untuk membuat sang pengemudi KO. "Debat debat debat.. dan akhirnya ada kejadian ini. Cukup lumpuhkan aja sih... ga perlu ada pemukulan or tendangan... control 2 tangannya.. takedown... siku di leher," lanjutnya.
Sebagaimana dilihat pada 14 Juni 2023 pukul 11.45 WIB, video yang diunggah Rudy Golden Boy itu kini disukai lebih dari 50 ribu kali dan berisikan 6 ribu lebih komentar.
Profil Rudy Golden Boy & Jejak Karier di MMA
Rudy Golden Boy mempunyai nama asli Rudy Agustian. Di dunia MMA (Mixed Martial Arts) alias ajang tarung bebas, Rudy memiliki julukan The Golden Boy. Ia lalu tenar dengan sebutan Rudy Golden Boy.
"Saya mulai mengenal bela diri pada tahun 2010, sewaktu Muay Thai masih sangat langka di Indonesia. Saat itu hanya ada tiga atau empat sasana saja," kata Rudy, dikutip dari laman Onefc.com.
Menurut data Tapology.com, petarung yang lahir pada 9 Maret 1985 ini memegang rekor 7-4-0. Artinya, ia sudah 12 kali berduel di atas octagon dengan hasil 7 kemenangan dan 4 kali tumbang tanpa pernah imbang.
Penampilan profesional pertama dijalani pada tahun 2016 silam. The Golden Boy menghajar Alfa Lumihi lewat pertarungan ONE Pride MMA Fight Night 4. Dirinya hanya membutuhkan 2 ronde saja untuk membuat lawan menyerah.
Pasca-mengawali karier dengan gemilang, Rudy Golden Boy langsung tumbang pada duel kedua. Ia kalah melawan Rengga Raphael Richard dalam ronde pertama ONE Pride MMA Fight Night 5, tahun yang sama.
Selanjutnya, pria yang kini berusia 37 tahun itu menjatuhkan 3 petarung berikutnya: Iwan Hermawan, Winardi, dan Wardi Suwardi dalam ajang yang sama.
Pada 2018 lalu, Rudy Golden Boy mulai naik ke atas ring ONE Championship. Kaji Ebin menjadi korban pertama. Ia juga pernah mengalahkan Asraful Islam dan petarung asal Kamboja, Khon Sichan.
"Seni bela diri telah mengajari saya tentang marwah, moral, dan etika. Itu yang harus kita dapat juga, bukan sekadar untuk gaya-gayaan mukul-mukul samsak," ucapnya.
"Bela diri sudah menjadi sesuatu yang sakral, karena saya hidup dari situ dan mempertaruhkan semua demi karier saya di situ."
"Seni bela diri adalah tentang sportivitas, jiwa kesatria dan respek. Ketika ada yang mencoba merusak itu, saya enggak bisa tinggal diam," lanjut pria yang dilaporkan pernah menyabet juara nasional Muay Thai 2013 di Bali itu.
Menurut keterangan yang sama, Rudy bahkan disebut-sebut pernah berguru ke Sitmonchai Gym di Tha Maka, Kanchanaburi, Thailand, untuk memperdalam seni bela diri Muay Thai.
Pada 2 penampilan terakhir di ajang ONE Championship 2019, Rudy Golden Boy kalah beruntun melawan Chan Rothana (Kamboja) pada ronde kedua dan Abro Fernandes (Timor Leste) lewat angka.
Duel meladeni Fernandes atau The Black Komodo turut mewarnai pertarungan pemungkas Rudy Golden Boy di atas octagon.
Selain berkarier di dunia MMA, Rudy Golden Boy juga memiliki sasana Golden Camp serta berbisnis lewat kedai kopi Hey koffie!
Biodata Rudy Golden Boy
Berikut profil singkat Rudy Golden Boy:
- Nama Asli: Rudy Agustian
- Julukan: The Golden Boy
- Lahir: 9 Maret 1985
- Usia: 37 tahun
- Rekor MMA: 7-4-0
- Kelas: Bantamweight
- Tinggi: 168cm
- Duel Terakhir: 25 Oktober 2019
Penulis: Beni Jo
Editor: Alexander Haryanto