Menuju konten utama

Biodata Melitha dan Melisha Sidabutar serta Kisah Haru Mereka

Biodata Melisha dan Melitha Sidabutar yang meninggal dunia serta kisah haru mereka. Melitha dan Melissa sama-sama meninggal di tanggal 8 di tahun berbeda.

Biodata Melitha dan Melisha Sidabutar serta Kisah Haru Mereka
Meliisa dan Melitha Sidabutar. Instagram/melishapricilla

tirto.id - Penyanyi rohani Melitha Sidabutar meninggal dunia pada Senin (8/4/2024). Ia mengembuskan napas terakhir pada usia 23 tahun.

Label musik yang menaungi Melitha, Impact Music Indonesia menyampaikan kabar duka ini melalui uggahan di Instagram.

“I’m loving memory of Melitha Patricia Sidabutar 08.01.2001-08.04.2024. You will be missed forever,” demikian keterangan Impact Music Indonesia, Senin (8/4/2024).

Salah satu Pendeta yang terkenal yaitu Yerry Pattinasarany juga mengunggah fotonya bersama Melitha. Yerry turut mengucapkan selamat jalan untuk Melitha dan menyampaikan duka mendalam.

“Selamat jalan dek @melithatricia pulangnya sang penyembang pada pencipta dengan begitu jejak indah,” tulis Yerry.

Biodata Melitha dan Melisha Sidabutar

Kabar duka ini menarik perhatian warganet karena Melitha pergi menyusul saudara kembarnya, Melisha Sidabutar yang lebih dahulu meninggal dunia.

Ada kebetulan yang unik di balik meninggalnya Melitha. Melitha dan Melisha lahir pada 8 Januari 2021. Melisha meninggal pada tanggal 8 Desember 2020 karena penyakit jantung.

Sementara itu, Melitha meninggal pada tanggal yang sama dengan saudaranya yaitu 8 April 2024. Hal ini menarik perhatian warganet karena tanggal yang sama.

Melitha dan Melisha merupakan kontestan Indonesian Idol Special Season atau musim kesebelas. Melisha Idol ini meninggal dunia dalam usia 19 tahun.

Dalam video audisi Indonesian Idol, Melisha mengatakan ia mencintai dunia musik sejak duduk di bangku sekolah dasar.

"Suka banget, cinta musik dari aku SD kelas dua itu umur 8 tahun itu baru aku ngerasain suka banget musik, suka nyanyi, aku suka semuanya tentang musik," ujar Melitha.

Melisha adalah kakak Melitha dengan perbedaan waktu lahir dua menit. Melisha dan Melitha datang berdua untuk ikut audisi Indonesian Idol Special Season 2021.

Hanya Melisha yang mendapat golden tiket dari para juri, sementara Melitha dinyatakan tidak lolos.

Baik Melitha maupun Melisha kerap mengunggah kebersamaan mereka dalam Instagram. Setelah kepergian saudara kembarnya, Melitha kerap mengunggah foto Melisha dengan ungkapan kerinduan yang mendalam.

Melitha dan Melisha menempuh pendidikan di SMA Kristen Saint John dan lulus pada tahun 2019. Mereka mengunggah foto kelulusannya di Instagram.

Melitha diketahui aktif di Gereja Tiberias dan ia juga bergabung dengan label Impact Music Indonesia dan banyak merilis lagu rohani seperti "Penolong dalam Kesesakan", "Selalu Ada Untukku", "Yesus Yang Kupercaya", dan lain-lain.

Baca juga artikel terkait INDONESIAN IDOL atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Iswara N Raditya