tirto.id - Pendaftaran Seleksi Bersama Masuk Perguruan Tinggi Negeri (SBMPTN) dibuka mulai 23 Maret - 15 April 2022.
Calon mahasiswa dapat melakukan pendaftaran melalui situs LTMPT selaku penyelenggara nasional. SBMPTN dilaksanakan dengan ujian tertulis berbasis komputer (UTBK). Lantas, berapa biayanya?
Berapa Biaya UTBK-SBMPTN 2022?
SBMPTN 2022 bisa diikuti siswa lulusan 2020, 2021, dan 2022 dari sekolah menengah (SMA/MA/SMK/sederajat) dan lulusan Paket C untuk tahun yang sama. Usia peserta maksimal 25 tahun per 1 Juli 2022.
Peserta dibagi dalam kelompok Saintek, Soshum, atau campuran dengan materi ujian berupa Tes Potensi Skolastik (TPS), Bahasa Inggris, dan Tes Kemampuan Akademik (TKA).
Sementara itu, rincian biaya untuk masing-masing kelompok adalah Rp200 ribu untuk kelompok ujian Saintek atau Soshum, lalu Rp300 ribu pada kelompok ujian Campuran.
Setiap peserta SBMPTN dapat memilih dua program studi pada satu PTN. Jika peserta memutuskan memilih di dua PTN, maka jumlah yang bisa dipilih adalah satu program studi pada setiap PTN.
Apakah Biaya Pendaftaran Ujian UTBK SBMPTN 2022 bisa Gratis?
Calon peserta yang mendaftar jalur UTBK SBMPTN di laman KIP Kuliah, berarti juga bisa memproses agar bisa terdaftar sebagai peserta UTBK SBMPTN dengan KIP Kuliah. Sehingga pendaftaran dengan jalur ini bisa mendapat gratis biaya ujian.
KIP Kuliah merupakan bantuan biaya pendidikan dari pemerintah yang diperuntukkan bagi lulusan SMA/sederajat yang mempunyai potensi akademik tetapi berada dalam keterbatasan ekonomi.
Pendaftaran KIP Kuliah UTBK SBMPTN sudah dibuka mulai dari 22 Maret 2022 – 14 April 2022. Hal ini diinformasikan melalui laman resmi KIP Kuliah Kemdikbud.
Jadwal Kartu Indonesia Pintar Kuliah
Dilansir dari laman resmi KIP Kuliah Kemdikbud, berikut ini merupakan garis waktu pendaftaran dan penutupan Kartu Indonesia Pintar Kuliah Tahun 2022:
1. Pendaftaran Akun Siswa KIP-Kuliah: 2 Februari - 31 Oktober 2022
2. SNMPN: 7 Februari - 17 Maret 2022
3. SNMPTN: 13 - 27 Februari 2022
4. UTBK-SBMPTN: 22 Maret - 14 April 2022
5. SBMPN: 5 April 2022 - 29 Juni 2022
6. Seleksi Mandiri PTN: 1 Juni - 7 Oktober 2022
7. Seleksi Mandiri PTS: 8 Juni - 31 Oktober 2022
Syarat mendaftar KIP Kuliah 2022
Persyaratan untuk mendaftar Program KIP Kuliah Tahun 2021 sebagai berikut:
1. Penerima KIP-Kuliah adalah siswa SMA atau sederajat yang lulus atau akan lulus pada tahun berjalan atau telah dinyatakan lulus maksimal 2 tahun sebelumnya, serta memiliki NISN, NPSN dan NIK yang valid;
2. Memiliki potensi akademik baik tetapi memiliki keterbatasan ekonomi yang didukung bukti dokumen yang sah. Bukti dokumen tersebut yaitu kepemilikan KIP, keluarga peserta PKH, keluarga pemegang KKS, mahasiswa dari panti sosial/panti asuhan, atau memenuhi persyaratan tidak mampu secara ekonomi sesuai ketentuan dengan dokumen yang valid.
3. Lulus seleksi penerimaan mahasiswa baru, dan diterima di PTN atau PTS pada Prodi dengan Akreditasi A atau B, dan dimungkinkan dengan pertimbangan tertentu pada Prodi dengan Akreditasi C.
Editor: Yantina Debora