Menuju konten utama

Bek Kroasia Sebut Timnya Bisa Menangkan Piala Dunia

Kemenangan demi kemenangan membuat Vida yakin dengan peluang Kroasia.

Bek Kroasia Sebut Timnya Bisa Menangkan Piala Dunia
Duel antara Andreas Cornelius dengan Domagoj Vida pada pertandingan babak 16 besar Piala Dunia 2018 antara Timnas Kroasia vs Timnas Denmark di Nizhny Novgorod Stadium, Nizhny Novgorod, Rusia, Senin (02/07/2018). AP Photo/Darko Bandic

tirto.id - Bek timnas Kroasia, Domagoj Vida, menyatakan bahwa timnya bisa mengangkat trofi Piala Dunia 2018. Kepercayaan diri ini menyusul kemenangan adu penalti lawan Denmark (2/7/2018) di Stadion Nizhny Novgorod, Rusia.

"Itu [laga kontra Denmark] bukanlah pertandingan terbaik kami. Itu memberi banyak tekanan, khususnya setelah kalah dari Portugal di [16 Besar] Piala Eropa 2016. Kami sangat menginginkan kemenangan ini. Ini tidaklah mudah," ungkap Vida sebagaimana dikutip dari FourFourTwo.

Timnas Kroasia sendiri selalu gagal lolos ke fase gugur Piala Dunia setelah debut di Perancis 1998. Saat debut itu, skuat Vatreni yang diperkuat Davor Suker dan Zvonimir Boban berhasil membuat kejutan dengan merebut peringkat ketiga. Setelah 1998, Kroasia selalu kalah di fase grup, bahkan untuk Afrika Selatan 2010 mereka tidak lolos kualifikasi.

Kesuksesan skuat asuhan Zlatko Dalic menembus perempat final Rusia 2018 menjadi prestasi tersendiri. Luka Modric dkk berhasil membawa Vatreni lolos ke fase gugur Piala Dunia setelah menunggu 20 tahun.

"Sekarang tekanannya agak berkurang. Kami tentu ingin mengalahkan Rusia dan, semoga saja, terus maju sampai akhir. Kami hampir mencapai tujuan. Rencana kami tidak berhenti sekarang," tambahnya.

Ekspektasi publik terhadap Kroasia kembali menguat di Rusia 2018. Skuat Vatreni berhasil tampil baik di turnamen meskipun sebelumnya sempat terseok-seok di babak kualifikasi.

Timnas Kroasia memecat Ante Cacic pada Oktober 2017 menyusul serangkaian performa mengecewakan. Zlatko Dalic, yang ditunjuk sebagai pengganti, sukses mengangkat penampilan Luka Modric dkk dan membawa mereka menembus perempat final Rusia 2018.

Domagoj Vida juga memuji rekan setimnya, Danijel Subasic, dalam kemenangan melawan Denmark (2/7). Kiper AS Monaco itu berhasil mementahkan tiga sepakan pemain Denmark di babak adu penalti.

"Kami berterima kasih untuk apa yang dia [Subasic] lakukan [melawan Denmark]. Tapi ini olahraga tim dan setiap laga menghasilkan pahlawan yang lain," ungkap bek berusia 29 tahun tersebut.

Usai mengalahkan Denmark, pemain klub Besiktas itu sangat optimistis dengan peluang timnya di Rusia 2018. Vida menyatakan bahwa timnya mengincar trofi Piala Dunia.

"Hal yang penting adalah kami mengalahkan Denmark. Tujuan kami lebih tinggi. Dengan seizin Tuhan, kami akan mengangkat trofi Piala Dunia. Untuk itulah kami berada di sini. Dengan setiap kemenangan, keyakinan kami bertumbuh. Kami percaya kami dapat maju terus di Rusia. Dukungan dari rumah memberi kami energi tambahan," tegasnya.

Skuat asuhan Zlatko Dalic akan menghadapi tuan rumah Rusia di perempat final. Kubu tuan rumah akan jadi rintangan selanjutnya bagi Luka Modric dkk yang mengincar trofi Piala Dunia. Laga melawan Rusia dijadwalkan di Stadion Fisht, Minggu (8/7/2018) pukul 01.00 WIB dini hari.

Baca juga artikel terkait PIALA DUNIA 2018 atau tulisan lainnya dari Ikhsan Abdul Hakim

tirto.id - Olahraga
Penulis: Ikhsan Abdul Hakim
Editor: Ikhsan Abdul Hakim