Menuju konten utama
Baca Manga OP Chapter Terbaru

Baca Komik One Piece 1051 Sub Indo & Prediksi OP Chapter Terbaru

Baca Komik One Piece 1.015 terjemahan bahasa Indo legal di MangaPlus Minggu 5 Juni 2022. Prediksi OP chapter terbaru: Momonosuke shogun baru Wa no Kuni.

Baca Komik One Piece 1051 Sub Indo & Prediksi OP Chapter Terbaru
Cover Film One Piece. FOTO/wikipedia

tirto.id - Baca Komik One Piece 1.051 terjemahan bahasa Indonesia legal dan gratis secara digital di MangaPlus pada Minggu, 5 Juni 2022 mulai pukul 22.00 WIB. Dalam prediksi OP chapter terbaru, dipekirakan ini adalah kesempatan besar sang shogun baru Wa no Kuni, Kozuki Momonosuke, memperkenalkan diri.

Manga One Piece Chapter 1.051 adalah kelanjutan One Piece 1.050 yang dalam bahasa Indonesia berjudul "Kehormatan". Dalam chapter sebelumnya, Yonko Kaido sudah dipastikan kalah dari Monkey D. Luffy. Oleh karenanya, kini Wa no Kuni sudah merdeka sepenuhnya dari kegelapan era Orochi dan Kaido.

Momonosuke, yang sudah kehilangan ayah-ibunya, Kozuki Oden dan Kozuki Toki, telah menempuh perjalanan penuh marabahaya selama bulan-bulan terakhir. Ia dibuat melompat ke masa depan 20 tahun kemudian oleh upaya terakhir sang ibu.

Dalam usia 8 tahun, dengan kondisi baru saja merasakan sebagai yatim-piatu, Momo sudah menanggung beban berat untuk membebaskan Wa no Kuni. Negerinya yang dahulu indah dan damai, dihancurkan oleh kebusukan dendam Kurozumi Orochi dan kegilaan Yonko Kaido yang berniat menciptakan perang terbesar sepanjang sejarah.

Perkembangan karakter Momonosuke terlihat luar biasa. Awalnya, ia digambarkan sebagai seorang bocah yang manja dan lemah. Namun, setelah sekian penderitaan, termasuk menyaksikan adanya pengkhianat seperti Kanjuro di dalam samurai pengikut Kozuki Oden, Akazaya Nine, Momo bisa berpikir lebih dewasa daripada umurnya.

Dengan kemampuan buah iblis yang diekstrak dari lineage factor Kaido, Momonosuke bisa berubah seperti sang yonko, menjadi naga raksasa. Ia yang belum terbiasa dengan kekuatan barunya, pada detik-detik terakhir mampu menciptakan awan api (homura-gumo) sehingga bisa mendaratkan Onigashima tepat sebelum pulau itu menjatuhi Ibukota Bunga.

Selain itu, Momonosuke secara bijak mampu mempertimbangkan untuk menunda pembukaan Wa no Kuni. Sejak awal, Kozuki Oden sang ayah, bercita-cita untuk mengakhiri pemerintahan tertutup negerinya. Momo tahu, bahwa saat ini Joy Boy yang ditunggu-tunggu sang ayah, yaitu Luffy si pemilik Nika Nika no Mi, sudah ada di depan mata, bahkan menyelamatkan negerinya.

Namun, Wa no Kuni baru saja mengalami perang dahsyat menghadapi Bajak Laut Beast pimpinan Kaido. Jika negeri tersebut langsung membuka perbatasan, dalam kondisi baru saja bertempur, Wa no Kuni bisa menjadi sasaran empuk. Terutama, oleh Gorosei, pimpinan tertinggi Pemerintahan Dunia yang baru saja menerima laporan dari CP-0 soal kekalahan Kaido.

Dari segi kekuatan fisik, Momonosuke mungkin tidak dapat dibandingkan dengan sang ayah, Kozuki Oden, yang pada masa mudanya sudah melakukan sekian keajaiban di Wa no Kuni. Namun, Momo pada akhirnya bisa melakukan yang tidak diperbuat ayahnya, yaitu menjadi shogun.

Oden muda menolak untuk menggantikan Kozuki Sukiyaki, sang ayah (kakek Momo), dan memilih untuk berlayar ke lautan lepas bersama Bajak Laut Shirohige, lalu Bajak Laut Roger. Keputusan Oden itu tepat, karena melalui jurnal perjalanan yang ditinggalkannya, Momonosuke dan Yamato belajar tentang Laugh Tale dan sedikit soal rahasia dunia.

Momonosuke, yang menurut Oden berarti "tiada tara" semestinya akan menjadi shogun terbaik Wa no Kuni. Ia sudah ditempa begitu banyak penderitaan bahkan ketika usianya belum 8 tahun. Selain itu, Momo juga memiliki pengikut, Akazaya Nine yang setelah 20 tahun, benar-benar dapat menjadi penasehat luar biasa untuk sang shogun.

Di samping itu, Momonosuke punya aliansi dengan Monkey D. Luffy yang baru saja mengalahkan seorang Yonko seperti Kaido. Luffy bagaimanapun akan dianggap sebagai pemimpin serbuan ke Onigashima yang menumbangkan Kaido dan Big Mom sekaligus.

Ditambah awakeningnya (Gear 5) dan kru yang bisa mengalahkan Okanban-Tobi Roppo, keberadaan Luffy saja sudah cukup untuk memberikan ancaman kepada siapa saja yang ingin menyerang Wa no Kuni.

Faktor lain adalah Suku Mink dan Zunesha. Dahulu, Oden 'hanya' memiliki Inuarashi dan Nekomamushi, yang sekadar berasal dari Suku Mink. Namun, kini Inu dan Neko sudah menjadi pimpinan di Mokomo Dukedom. Jika terjadi sesuatu terhadap Momo, maka Suku Mink bisa digerakkan sewaktu-waktu. Apalagi mereka bisa berubah ke dalam mode sulong ketika bulan purnama.

Zunesha sang gajah raksasa yang merupakan kawan Joy Boy, juga sudah terikat dengan Momonosuke. Ia menyadari bahwa Luffy adalah pewaris Joy Boy dengan mendengar genderang kebebasan dari sang kapten Kelompok Topi Jerami. Zunesha terbukti mampu mengalahkan kapal perang yang dipimpin Jack, komandan Yonko, dalam sekali serang.

Yang akan jadi pertanyaan besar adalah peran Wa no Kuni dan Momonosuke dalam perang besar yang akan segera terjadi. Setelah Luffy membebaskan negeri tersebut, ia bakal melanjutkan perjalanan menuju Laugh Tale. Saat ini Kelompok Topi Jerami sudah mendapatkan paling tidak 3 road poneglyph, termasuk yang ada di Onigashima.

Ketika kelompok ini tiba di pulau terakhir, dapat dipastikan bahwa mereka tidak akan mengambil keputusan yang sama dengan Bajak Laut Roger. Dengan posisi Luffy adalah pewaris Joy Boy, yang akan dilakukannya kemungkinan adalah menantang pemerintah dunia untuk membebaskan segala negeri, seperti yang dilakukannya untuk Alabasta, Skypiea, Dressrosa, hingga Wa no Kuni.

Baca Komik One Piece Chapter 1.051 Bahasa Indonesia

Manga One Piece Chapter 1.051 tersedia di platform MangaPlus pada Minggu, 5 Juni 2022 pukul 22.00 WIB. Manga ini dapat dibaca dalam terjemahan bahasa Indonesia, Spanyol, Inggris, Thailand, dan Portugis (Brasil).

Berdasarkan data di MangaPlus, One Piece (versi bahasa Inggris) adalah manga dengan jumlah tayangan terbanyak di platform tersebut hingga Jumat (3/6/2022) pagi hari dengan total 857.184 tayangan.

Manga karya Eiichiro Oda ini ada di atas Spy X Family (Tatsuya Endo) dengan 475.846 tayangan dan Boruto: Naruto Next Generations (Masashi Kishimoto/Mikio Ikemoto) dengan 407.688 tayangan.

Setelahnya adaMy Hero Academia (Kohei Horikoshi) dengan 402.149 tayangan, Dragon Ball Super (Akira Toriyama/Toyotaro) dengan 392.842 tayangan, dan Jujutsu Kaisen (Gege Akutami) dengan 381.262 tayangan.

BACA MANGA ONE PIECE CHAPTER TERBARU BAHASA INDONESIA

Baca juga artikel terkait ONE PIECE atau tulisan lainnya dari Fitra Firdaus

tirto.id - Film
Penulis: Fitra Firdaus
Editor: Addi M Idhom