Menuju konten utama

Arifin Tasrif Tak Masalah Bila Benar Kena Reshuffle Kabinet

Menko Perekonomian Airlangga Hartarto mengakui ada jadwal rapat terbatas menteri Kabinet Indonesia Maju dengan Jokowi di Istana, Rabu (31/7/2024).

Arifin Tasrif Tak Masalah Bila Benar Kena Reshuffle Kabinet
Menteri ESDM, Arifin Tasrif saat konferensi pers di Gedung Ditjen Migas, Jakarta, Jumat (19/4/2024). tirto.id/ Faesal Mubarok

tirto.id - Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Arifin Tasrif, tidak membantah adanya isu posisinya akan digantikan oleh Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal (BKPM) Bahlil Lahadalia.

“InsyaAllah,” ujar Arifin Tasrif ketika ditemui di Kantor Kementerian ESDM, Jakarta, Selasa (30/7/2024).

Meski begitu, Arifin enggan menyebutkan secara gamblang perihal kabar akan diangkatnya Bahlil Lahadalia untuk menggantikannya. Arifin tidak mempermasalahkan jika memang pada reshuffle kabinet kali ini dirinya bakal turun dari jabatan sebagai Menteri ESDM.

"Ya, tunggu saja [kabarnya]. Kalau benar diganti [memang] kenapa?" tuturnya.

Sejumlah pejabat eselon I Kementerian ESDM pada hari ini terlihat menyambangi Arifin berkantor bersama Sekretaris Jenderal Kementerian ESDM Dadan Kusdiana, yang juga merupakan Plt Direktur Jenderal Minyak dan Gas Bumi (Migas).

Pejabat eselon I yang terpantau tiba di lokasi, yakni Plt Direktur Jenderal Minerba Bambang Suswantono; Direktur Jenderal Energi Baru, Terbarukan, dan Konservasi Energi (EBTKE) Eniya Listiana Dewi; serta Direktur Jenderal Ketenagalistrikan Jisman Hutajulu.

Selain para pejabat eselon I, Ketua Komisi VII DPR RI Sugeng Suparwoto juga terlihat menyambangi Kantor Kementerian ESDM.

Sugeng Suparwoto mengatakan kedatangannya ke Kantor Kementerian ESDM adalah untuk memastikan kabar reshuffle ini dengan Arifin.

Namun, dia menegaskan, reshuffle merupkan hak prerogatif Presiden Jokowi yang tidak bisa dicampurinya.

"Kita berharap yang terbaik. Tapi yang diharapkan, [reshuffle] karena memang kebutuhan dalam rangka meningkatkan kinerja. Bukan karena masalah politik. Itu hak prerogatif Presiden," tegas Sugeng.

Sementara itu, Menteri Koordinator Bidang Perekonomian, Airlangga Hartarto membeberkan, akan ada rapat terbatas (ratas) di Istana Negara yang akan dipimpin Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada Rabu (31/7/2024).

Meski begitu, dia mengaku tidak tahu apakah agenda ratas esok hari akan membahas soal reshuffle kabinet yang bakal mengangkat dan mengganti beberapa menteri atau tidak.

"Besok ada ratas di sini. Besok ada ratas di Jakarta, Tidak tahu (akan ada reshuffle kabinet atau tidak)," katanya singkat, saat ditemui awak media, di kantor Kemenko Perekonomian, Selasa (30/7/2024).

Sebelumnya Airlangga juga mengatakan bahwa dirinya belum mendapat undangan resmi terkait pelantikan menteri yang kabarnya bakal digelar di Ibu Kota Nusantara (IKN).

"Wah, saya belum tahu itu," ujar dia.

Sebelumnya, beredar kabar akan adanya reshuffle kabinet, dengan beberapa menteri akan dicopot dan diganti. Termasuk dalam kabar yang beredar, Bahlil akan menempati posisi sebagai Menteri ESDM untuk menggantikan Menteri ESDM saat ini, Arifin Tasrif. Sedangkan kursi Menteri Investasi/Kepala BKPM akan diambil alih oleh Rosan Roeslani.

Baca juga artikel terkait RESHUFFLE KABINET atau tulisan lainnya dari Qonita Azzahra

tirto.id - Politik
Reporter: Qonita Azzahra
Penulis: Qonita Azzahra
Editor: Bayu Septianto