Menuju konten utama

Arahan Jusuf Kalla Soal Pilkada dan Pileg di Rakernas Golkar

Wapres Kalla memberikan arahan mengenai Pilkada dan Pemilu Legislatif kepada seluruh pengurus Golkar.

Arahan Jusuf Kalla Soal Pilkada dan Pileg di Rakernas Golkar
Wakil Presiden Jusuf Kalla di kantornya, Selasa (13/3/2018). Tirto.id/Lalu Rahadian.

tirto.id - Wakil Presiden Jusuf Kalla menghadiri Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Partai Golkar di Hotel Sultan, Jakarta, Kamis (22/3/2018) malam.

Dalam kesempatan itu, Kalla memberikan arahan mengenai Pilkada dan Pemilu Legislatif (Pileg) kepada seluruh pengurus Golkar.

"Tujuan kita bagaimana mempunyai partai yang dapat mewakili sebanyak mungkin masyarakat," ungkap Kalla saat berpidato.

Kalla yang pernah menjadi Ketua Umum Partai Golkar itu memperingatkan bahwa situasi pemilu berbeda dengan zaman dulu. Pasalnya, masyarakat sudah diberi kebebasan menentukan pilihannya.

Selanjutnya, Wapres menyampaikan, bahwa manfaat yang diberikan partai terhadap masyarakat bisa dilihat dari kinerja yang dilakukan para kader di parlemen maupun di pemerintahan baik pusat maupun daerah.

"Itu lah yang selalu menjadi ukuran seseorang memilih partai," kata Kalla.

Kalla mengingatkan, banyak masyarakat yang memberi penilaian mengenai partai yang hanya sibuk saat menjelang pemilu saja. Untuk itu, Kalla meminta seluruh kader Partai Golkar bisa membantah anggapan itu dengan menjalin hubungan yang erat dengan masyarakat dalam waktu lama.

Tugas Golkar saat ini, kata dia, adalah mengangkat kembali kepercayaan masyarakat terhadap partai.

"Tugas kalian di DPR, DPRD mewakili masyarakat pemilih sangat penting. Serta peran kader di pemerintah daerah, pemerintah pusat atau di mana saja ini sangat penting. Apalagi dibarengi dengan tagline bersih, bangkit, maju dan menang. Bagaimana bawa kembali partai bersih, supaya bagaimana orang melupakan masa kelam dan bangkit," jelas Kalla.

Baca juga artikel terkait PEMILU 2019

tirto.id - Politik
Sumber: antara
Penulis: Alexander Haryanto
Editor: Alexander Haryanto