Menuju konten utama
SNPMB 2023

Apa Itu NISN & NPSN untuk Syara Daftar SNPMB 2023 dan Cara Cek

Mengenal apa itu NISN dan NPSN yang dijadikan syarat pendaftaran mahasiswa baru SNPMB 2023 hingga SNBP.

Apa Itu NISN & NPSN untuk Syara Daftar SNPMB 2023 dan Cara Cek
Tangakapan Layar - Situs Website SNPMB. (FOTO/portal-snpmb.bppp.kemdikbud.go.id)

tirto.id - Seleksi Nasional Penerimaan Mahasiswa Baru (SNPMB) 2023 segera dibuka awal tahun depan. SNPMB 2023 memiliki tiga jalur masuk seleksi untuk masuk perguruan tinggi negeri (PTN) yaitu Seleksi Nasional Berdasarkan Prestasi (SNBP) dan Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (SNBT). Di samping itu, jika dari dua jalur tersebut tidak lolos, calon mahasiswa bisa mengikuti Seleksi Mandiri yang diadakan langsung PTN masing-masing.

Pada ketiga jalur tersebut, SNBP menjadi jalur seleksi yang diadakan lebih awal. Pengumuman kuota sekolah akan diumumkan pada 28 Desember 2022. Lalu, proses pembuatan akun bagi peserta SNBP dibuka mulai 16 Januari-15 Februari 2023.

Ada pun jadwal selengkapnya untuk jalur SNBP seperti dirilis portal SNPMB 2023 sebagai berikut:

- Pengumuman kuota sekolah : 28 Desember 2022

- Penutupan Masa sanggah kuota sekolah : 17 Januari 2023

- Pembuatan Akun SNPMB: 16 Januari - 15 Februari 2023

- Penetapan Siswa Eligible: 03 Januari - 08 Februari 2023

- Pengisian PDSS: 09 Januari - 09 Februari 2023

- Pendaftaran SNBP: 14 - 28 Februari 2023

- Pengumuman Hasil SNBP : 28 Maret 2022

*) Seluruh kegiatan pada hari yang sudah ditentukan diakhiri pada pukul 15.00 WIB.

Apa Itu NISN dan NPSN syarat SNBP?

Dalam SNBP, dilakukan pengisian basis data rekam jejak kinerja sekolah dan nilai rapor siswa yang eligible untuk mendaftar seleksi ini. Data tersebut akan direkam lewat Pangkalan Data Sekolah dan Siswa (PDSS). Pengisiannya dilakukan pihak sekolah dan menjadi tanggung jawab Kepala Sekolah yang bersangkutan.

Setelah PDSS terisi, peserta eligible melakukan registrasi akun SNPMB untuk mendaftar SNBP. Syarat dalam pengisian PDSS memerlukan data NISN dan NPSN. Lalu, bagi siswa juga mesti tahu NISN miliknya saat mendaftar SNBP.

NPSN adalah Nomor Pokok Sekolah Nasional yang menjadi kode pengenal unik bagi sekolah dan berlaku nasional. Setiap jenjang sekolah mulai dari TK, SD/MI, SMP/MTs, SMA/SMK/MA akan memiliki NPSN yang terdaftar di Referensi Kemendikbud.

Sementara itu, setiap siswa juga diberikan Nomor Induk Siswa Nasional (NISN). NISN dimiliki siswa yang belajar pada sekolah Indonesia di dalam dan luar negeri. NISN adalah kode pengenal identitas siswa yang bersifat unik, standar, dan berlaku sepanjang masa.

Cara cek NISN

NISN diberikan pada siswa di satuan pendidikan yang sudah mempunyai NPSN dan terdaftar di Referensi Kemendikbud. NISN dikelola Pusat Data dan Statistik Pendidikan dan Kebudayaan (PDSPK) Kemendikbud, sekaligus merupakan bagian dari Dapodik.

Cara mengecek NISN seperti berikut:

- Buka laman https://nisn.data.kemdikbud.go.id;

- Masukkan NISN;

- Masukkan nama ibu kandung;

- Centang CAPTCHA;

- Klik "Cari Data"

Cara cek NPSN

Pengecekan NPSN dilakukan berdasarkan jenjang satuan pendidikannya. Untuk pencarian NPSN sekolah dasar dan menengah caranya sebagai berikut:

- Buka laman https://referensi.data.kemdikbud.go.id;

- Sorot menu Data Pendidikan > Satuan Pendidikan lalu klik Pendidikan Menengah (Dikmen) ;

- Pada tabel yang muncul, klik Nama Provinsi > Nama Kabupaten/Kota > Nama Kecamatan;

- Cari nama sekolah dan NPSN tercantum tercantum pada kolom pertama di samping nama satuan pendidikan. Jika link NPSN diklik, akan muncul data lengkap dari sekolah

Baca juga artikel terkait SNPMB 2023 atau tulisan lainnya dari Ilham Choirul Anwar

tirto.id - Pendidikan
Penulis: Ilham Choirul Anwar
Editor: Yulaika Ramadhani