Menuju konten utama

Anies Sindir ke Prabowo soal Gagal Tunjukkan Data di Debat

Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, menyindir capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, yang dinilai tak bisa memaparkan kinerja Kementerian Pertahanan dengan alasan waktunya tak cukup

Anies Sindir ke Prabowo soal Gagal Tunjukkan Data di Debat
Capres nomor urut satu Anies Baswedan menyampaikan Visi misi saat debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan, Jakarta, Minggu (7/1/2024). tirto.id/Muhammad Zaenuddin

tirto.id - Capres nomor urut 1, Anies Baswedan, menyindir capres nomor urut 2, Prabowo Subianto, yang dinilai tak bisa memaparkan kinerja Kementerian Pertahanan dengan alasan waktunya tak cukup.

Dalam sesi pernyataan penutup, Anies mengingatkan seorang pemimpin harus bisa menyampaikan gagasan mengenai berbagai kepentingan dalam berbagai forum, meski dalam waktu singkat.

"Ketika kita berbicara tentang menjaga keamanan, maka kita juga harus berbicara bagaimana pelibatan kita dalam kancah internasional. Presiden akan menjadi panglima diplomasi di tingkat dunia. Seperti juga hadir di debat ini tidak banyak ruang yang diberikan untuk berbicara, di forum global 2 hingga 3 menit itulah waktunya tapi di situ seninya," kata Anies dalam penutup debat ketiga Pilpres 2024 di Istora Senayan pada Minggu (7/1/2024).

Anies menyampaikan seorang presiden yang terpilih di masa depan harus bisa merangkul semua pihak untuk kemerdekaan Indonesia. Baginya, kemerdekaan Indonesia tidak bisa diselesaikan hanya dengan gagasan atau pernyataan yang dititipkan kepada Menteri Luar Negeri.

"Maka kita tidak akan ragu memperjuangkan penghapusan penjajahan di atas dunia, kita tidak akan ragu untuk mengatakan pada negara mana pun untuk tidak sungkan mengatakan menghentikan penjajahan di atas tanah Palestina," kata Anies.

Dia juga memberikan pernyataan sebelum debat ditutup, bahwa Indonesia akan selalu hadir dalam setiap forum dunia. Sehingga hal ini bisa menjadi evaluasi bahwa Indonesia akan mewujudkan gagasan undang-undang dasar yaitu politik bebas dan aktif.

"Indonesia’s absence no more and Indonesia’s presence forever," kata Anies.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAPRES 2024 atau tulisan lainnya dari Tim News

tirto.id - Politik
Reporter: Tim News
Penulis: Tim News
Editor: Tim Editor News