Menuju konten utama

Anies Pastikan Warga Punya Rumah Sendiri dengan OK OCE

Cagub DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan memastikan bahwa dengan program OK OCE, warga yang telah lama tinggal di ibu kota akan memiliki rumah sendiri.

Anies Pastikan Warga Punya Rumah Sendiri dengan OK OCE
Calon Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan menyampaikan visi dan misinya dalam Debat Publik Pilkada DKI Jakarta putaran kedua di Hotel Bidakara, Jakarta, Rabu (12/4). ANTARA FOTO/M Agung Rajasa.

tirto.id - Akibat dari normalisasi Kali Ciliwung, warga setempat harus direlokasi ke rumah susun (rusun) yang telah disediakan Pemprov DKI. Namun, dalam segmen tanya jawab, salah satu warga mengeluhkan rusun yang menurutnya tidak layak huni dan kerap mengalami kebocoran.

Menanggapi itu, cagub DKI Jakarta nomor urut tiga Anies Baswedan memastikan bahwa dengan program OK OCE, warga yang telah lama tinggal di ibu kota akan memiliki rumah sendiri dan kesejahteraannya meningkat.

"Dengan OK OCE, kami pastikan adan peningkatan kesejahteraan dan memiliki rumah sendiri. Warga akan naik kelas," jelas Anies dalam Debat Final Pilkada DKI Jakarta putaran kedua, di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta, Rabu (12/4/2017).

Ia pun menegaskan adanya penyelenggaran yang baik dalam pengelolaan rusun tersebut yang dilakukan dengan transparansi pengelola dan penanggung jawab. Bahkan, Anies akan menggunakan Alat digital untuk memonitor penjagaan untuk meningkatkan fasilitas rusun.

Dalam kesempatan itu, Anies juga menyindir cagub DKI Jakarta nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama (Ahok). Berbeda dengan Ahok yang melakukan relokasi, ia dan cawgub Sandiaga Uno nantinya akan menerapkan konsep penataan kampung dan memperhatikan kepentingan warga. Untuk itu, kami mengusung program perumahan dengan DP 0 rupiah.

"Kami memimpin dengan membawa hati, bukan sekadar membuat peraturan. Lewat pembiayaan perumahan 0 rupiah, warga tidak ditempatkan ke tempat yang jauh aksesnya," papar Anies.

KPU DKI Jakarta menggelar debat pilkada DKI Jakarta putaran kedua di Hotel Bidakara, Pancoran, Jakarta, Rabu (12/4/2017). Debat ini menghadirkan dua paslon yang maju dalam putaran kedua, yakni pasangan nomor urut dua Basuki Tjahaja Purnama-Djarot Syaiful Hidayat dan pasangan nomor urut tiga Anies Baswedan-Sandiaga Uno. Debat tersebut akan dipandu oleh jurnalis senior Ira Koesno. Debat ini dimulai pukul 19.30 WIB.

Baca juga artikel terkait DEBAT CAGUB DKI 2017 atau tulisan lainnya dari Yuliana Ratnasari

tirto.id - Politik
Reporter: Yuliana Ratnasari
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari