Menuju konten utama

Anies Bentuk Tim Perumus Holding BUMD Transportasi

Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya merilis kebijakan pembentukan Holding BUMD bidang transportasi.

Anies Bentuk Tim Perumus Holding BUMD Transportasi
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengunjungi acara Christmas Carol di kawasan Dukuh Atas Jakarta Pusat, Jum'at (20/12/2019). tirto.id/Riyan Setiawan

tirto.id - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan akhirnya merilis kebijakan terkait pembentukan Holding BUMD bidang transportasi.

Hal tersebut tertuang dalam Keputusan Gubernur (Kepgub) 1689 tahun 2019 tentang Tim Perumus Pembentukan Induk Badan Usaha Milik Daerah Bidang Transportasi.

Dalam konsideran beleid tersebut, Anies mengatakan bahwa pembentukan Holding BUMD tersebut dilakukan untuk mendukung optimalisasi integrasi antar moda.

Nantinya, tim perumus tersebut bakal melakukan kajian kelayakan Induk BUMD bidang transportasi

melalui analisis kelayakan ekonomi, analisis pasar dan pemasaran, analisis kelayakan keuangan dan aspek lainnya.

Tim tersebut diketuai oleh Sekertaris Daerah (Sekda) DKI Jakarta Saefullah, sementara posisi wakil ketua diisi oleh Asisten Perekonomian dan Keuangan Sekda Provinsi DKI Jakarta.

Posisi Sekertaris I akan diisi oleh Kepala Badan Pembinaan BUMD DKI Jakarta dan Posisi Sekertaris II diisi oleh Kepala Dinas Perhubungan DKI Jakarta.

Adapun keanggotaannya terdiri dari 17 orang, mulai dari Inspektur Provinsi DKI Jakarta hingga Ketua Tim Gubernur Untuk Percepatan Pembangunan.

Baca juga artikel terkait HOLDING BUMD atau tulisan lainnya dari Hendra Friana

tirto.id - Ekonomi
Reporter: Hendra Friana
Penulis: Hendra Friana
Editor: Irwan Syambudi