Menuju konten utama

AHY Ucapkan Selamat untuk Ahok dan Anies

Agus Harimurti Yudhoyono mengucapkan selamat kepada Basuki Tjahaja Purnama dan Anies Baswedan yang menurut hitungan cepat berbagai lembaga survei unggul dalam Pilgub DKI Jakarta.

AHY Ucapkan Selamat untuk Ahok dan Anies
Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono bersama istrinya, Annisa Pohan menggunakan hak pilihnya di TPS 06, Cibeber, Jakarta Selatan (15/2). Tirto.id/Andriansyah.

tirto.id - Calon gubernur DKI Jakarta nomor urut satu, Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) mengucapkan selamat kepada Basuki Tjahaja Purnama (Ahok)-Djarot Saiful Hidayat atas kemenangan pasangan nomor urut dua ini menurut hasil hitungan cepat dari berbagai survei.

Selain itu, AHY juga mengucapkan selamat untuk pasangan Anies Baswedan-Sandiaga Uno yang berhasil meraih suara terbanyak kedua. “Tadi saya telepon langsung Bapak Basuki. Saya juga coba menghubungi Bapak Anies dan Bapak Sandi, tapi mereka masih ada kegiatan,” ujarnya saat konferensi pers, di Wisma Proklamasi, Jakarta, Rabu (15/2/2017) malam.

Agus dalam konferensi pers yang ditemani Sylviana Murni dan Annisa Pohan tersebut secara kesatria mengakui kekalahannya dalam gelaran Pilgub DKI Jakarta 2017. Ia berharap, siapa pun pasangan yang terpilih dalam Pilgub DKI nanti bisa berlaku adil dan bijaksana dalam memimpin Ibukota Jakarta.

Anak sulung Susilo Bambang Yudhoyono itu juga meminta maaf kepada para pendukung dan konstituennya karena belum berhasil memenangkan Pilgub DKI yang berlangsung hari ini. “Saya juga ucapkan terima kasih pada pimpinan Demokrat, PPP, PAN, dan PKB yang telah mengusung saya dalam Pilkada DKI,” kata dia.

Seperti diketahui, beberapa hitungan cepat yang dilakukan oleh berbagai lembaga survei menyatakan bahwa pasangan Ahok-Djarot menang. Misalnya, lembaga survei Saiful Mujani Research and Consulting menempatkan pasangan nomor urut 2, Ahok-Djarot sebagai pemenang dengan 43,16 persen suara.

Selanjutnya, pasangan nomor urut 3, Anies-Sandi berada di posisi kedua dengan perolehan 40,12 persen suara. Posisi buncit, diduduki oleh pasangan nomor urut 1, Agus-Sylvi dengan perolehan 16,69 persen suara.

Baca juga artikel terkait AGUS-SYLVIANA atau tulisan lainnya dari Abdul Aziz

tirto.id - Politik
Reporter: Abdul Aziz
Penulis: Abdul Aziz
Editor: Abdul Aziz