Menuju konten utama

Ahli Kimia Temukan Racun VX di Wajah Kim Jong Nam

Ahli kimia Raja Subramaniam mengungkapkan bahwa terdapat 0,2 miligram racun di wajah Kim Jong Nam, namun jauh di atas dosis mematikan biasa.

Ahli Kimia Temukan Racun VX di Wajah Kim Jong Nam
Warga Indonesia Siti Aisyah yang menjalani sidang pembunuhan Kim Jong Nam, saudara tiri laki-laki pemimpin Korea Utara, dikawal saat ia tiba di Departemen Kimia di Petaling Jaya, dekat Kuala Lumpur, Malaysia, Senin (9/10/2017). ANTARA FOTO/REUTERS/Lai Seng Sin

tirto.id - Hasil sidang pengadilan kasus tewasnya kakak tiri pemimpin Korea Utara, Kim Jong-nam menyatakan bahwa hanya sejumlah kecil racun saraf yang bersarang di wajahnya, Selasa (10/10/2017).

Ahli Kimia, Raja Subramaniam dalam persidangan mengaku menemukan 0,2 miligram VX per kilogram berat badan pada kulit wajah pria yang tewas Februari 2017 lalu. Racun tersebut jauh di atas dosis mematikan biasa, kata Subramaniam.

Dua perempuan menjadi terdakwa dalam sidang tersebut, yakni Siti Aisyah asal Indonesia dan Doan Thi Huong asal Vietnam. Keduanya berusia 20 tahun dan dituduh mengusapkan racun ke wajah Kim pada Februari lalu di Bandar Udara Internasional Kuala Lumpur.

Racun VX sangat mematikan sehingga masuk dalam daftar Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) sebagai senjata pemusnah massal. Kim tak lama meninggal setelah racun tersebut menyerang sistem sarafnya.

Kasus ini membawa dua terdakwa perempuan ke dalam ancaman hukuman mati dengan cara digantung, jika benar terbukti bersalah. Namun, keduanya mengaku tidak bersalah, mereka mengaku sedang menunggu penerbangan ke Makau kala itu.

Selain itu, Subramaniam juga mengatakan tidak mengetahui berapa banyak VX yang ditemukan di wajah Kim.

“Saya tidak dapat memberikan jawaban langsung mengenai hal ini. Berdasarkan perkiraan konsentrasi, sekitar 1,4 kali dosis mematikan.” bebernya di Pengadilan Tinggi Shah Alam di dekat Kuala Lumpur, Selasa (10/10/2017) seperti dikutip Antara.

Tak hanya di wajah, racun VX juga ditemukan di kerah blazer Kim dan lengannya. Kemungkinan besar saat itu Kim menggunakan lengannya untuk menyeka wajah usai serangan.

Sebelumnya, Subramaniam telah mengatakan bahwa VX ditemukan di pakaian terdakwa. Hal tersebut menjadi bukti pertama bahwa mereka terlibat langsung dalam penyerangan.

Sidang pada Senin (9/10/2017) kemarin melibatkan kunjungan ke laboratorium guna memeriksa pakaian bernoda racun yang dikenakan terdakwa pada hari serangan.

Menurut siaran kantor berita AFP, kedua terdakwa merasa dibohongi dan ambil bagian dalam acara lelucon TV. Tak hanya itu, pengacara mereka juga menyalahkan agen Korea Utara atas pembunuhan itu.

Baca juga artikel terkait PEMBUNUHAN KIM JONG NAM atau tulisan lainnya dari Yandri Daniel Damaledo

tirto.id - Hukum
Reporter: Nicholas Ryan
Penulis: Yandri Daniel Damaledo
Editor: Yandri Daniel Damaledo