Menuju konten utama

Agung Laksono Klaim 90 Persen DPD II Golkar Dukung Airlangga

Agung menyatakan Kosgoro 1957 hanya intens berkomunikasi dengan Airlangga.

Agung Laksono Klaim 90 Persen DPD II Golkar Dukung Airlangga
Menteri Perindustrian Airlangga Hartarto menjawab pertanyaan wartawan usai menghadap Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Senin (20/11/2017). ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari

tirto.id - Ketua Kosgoro 1957, Agung Laksono mengklaim Airlangga Hartarto telah mendapatkan dukungan 90 persen dari jumlah seluruh DPD II Golkar se-Indonesia untuk menjadi Ketua Umum Partai Golkar.

"Yang daerah itu kab/kota sudah 90 persen lah (dukung Airlangga)," kata Agung di Hotel Menara Peninsula, Slipi, Jakarta Barat, Selasa (12/12/2017).

Menurut Agung, dalam Munaslub Golkar nanti calon-calon yang ada akan memperebutkan lebih kurang 600 suara yang terdiri dari 10 suara dari Ormas dan DPP Golkar, 34 DPD I, dan lebih kurang 500 suara DPD II Golkar.

Sementara, kata Agung, Kosgoro 1957 sebagai salah satu Ormas sampai saat ini hanya intens berkomunikasi dengan Airlangga. "Pak Aziz [Syamsuddin], Bu Titiek, maupun Pak Idrus tidak bisa diketahui," kata Agung.

Meski begitu, kata Agung, dukungan-dukungan tersebut masih berpeluang berubah pada saat pelaksanaan Munaslub Golkar. "Itu kan masih sebatas dukungan," kata Agung.

Senada dengan Agung, Ketua Forum Komunikasi DPD I Golkar Ridwan Bae menyatakan pengurus DPD I Golkar Se-Indonesia masih konsisten mendukung Koordinator Bidang Perekonomian Golkar Airlangga Hartarto menjadi ketua umum Golkar menggantikan Setya Novanto.

"Arahnya masih ke Airlangga," kata Ridwan saat dihubungi Tirto, Selasa (12/12/2017).

Munculnya nama-nama elite Golkar lain yang berniat mencalonkan diri sebagai ketua umum Golkar, seperti Aziz Syamsudin, Titiek Soeharto dan Idrus Marham, menurut Ridwan belum menjadi perhatian khusus pengurus DPD I Golkar.

"Memang biasanya yang dipilih yang dekat dengan pemerintah," kata Ridwan.

Secara terpisah, saat ditanya mengenai kesiapannya menjadi ketua umum Golkar, Airlangga justru meminta doa agar diberi kelancaran dalam niatannya tersebut. "Insyaallah dan bismillah. Doakan saja," kata Airlangga, di Hotel Menara Peninsula, Jakarta Barat, Selasa (12/12/2017).

Baca juga artikel terkait MUNASLUB PARTAI GOLKAR atau tulisan lainnya dari M. Ahsan Ridhoi

tirto.id - Politik
Reporter: M. Ahsan Ridhoi
Penulis: M. Ahsan Ridhoi
Editor: Alexander Haryanto