tirto.id - Panggung Grammy Awards 2017 dihebohkan dengan dengan hits "Hello" yang dinyanyikan Adele. Dia mendapat tepuk tangan meriah sesaat setelah acara Grammy yang disiarkan di CBS dibuka. Adele berdiri dalam gelap di atas panggung, sorotan lampu menerangi dirinya saat dia mulai bernyanyi. Video hitam-putih besar yang menampilkan dirinya pun diputar di belakangnya.
Menjelang akhir penampilannya, Adele tampak sedikit bergoyang. Penonton bersorak dan bertepuk tangan saat dia menghantam nada tinggi pada lagu yang sudah tak asing lagi tersebut.
Penyanyi dan penulis lagu asal Inggris itu menghadiri penghargaan Grammy 2017 untuk lima nominasi yang diraihnya, termasuk album terbaik, rekaman terbaik, dan lagu terbaik tahun ini.
Dalam acara penghargaan yang tidak ditayangkan di televisi, dia memenangi penampilan pop solo terbaik untuk "Hello" dan album vokal pop terbaik untuk albumnya "25". Dikutip dari The Hollywood Reporter, sebelum tahun ini, Adele telah memenangi 10 Grammy.
Selain Adele, kehadiran penyanyi kenamaan Beyonce ikut menyentak penonton dengan sentuhan artistik dalam penampilannya di atas panggung Grammy Awards 2017.
Sebagaimana diberitakan Antara, Senin (13/2/2017), Beyonce merupakan artis perempuan yang paling banyak dinominasikan dalam sejarah Grammy dengan total 62 nominasi. Tahun ini, dia diunggulkan dalam sembilan kategori Grammy termasuk album terbaik tahun ini ("Lemonade"), lagu terbaik tahun ini ("Formation") dan rekaman terbaik tahun ini ("Formation").
Baru-baru, istri rapper Jay-Z itu pun sempat mengumumkan bahwa dia tengah mengandung anak kembar. Dengan bangga, Beyonce memamerkan benjolan perutnya saat dia bernyanyi di atas panggung dalam gaun berkilauan, mengenakan mahkota emas yang dihiasi dengan mawar.
Dia menyanyikan "Love Drought" di atas meja panjang, memiringkan kursinya, dilapisi cahaya emas dan dikelilingi kelopak mawar dari penari latarnya. Beyonce kemudian mengakhiri penampilannya dengan lagu "Sandcastles".
Acara Grammy Awards ke-59 dipandu oleh host "The Late Late Show" James Corden, disiarkan langsung di CBS pada Minggu (12/2) pukul 17.00 waktu Los Angeles atau Senin (13/2) pukul 08.00 WIB.
Penulis: Yuliana Ratnasari
Editor: Yuliana Ratnasari