Menuju konten utama
Periksa Fakta

Ada Rekaman Surya Paloh Memarahi Anies, Bagaimana Faktanya?

Berdasarkan penelusuran fakta Tim Riset Tirto, rekaman suara tersebut kemungkinan besar (probabilitas 98 persen) merupakan hasil generated AI.

Ada Rekaman Surya Paloh Memarahi Anies, Bagaimana Faktanya?
Header Periksa Fakta Surya Paloh Memarahi Anies. tirto.id/Mojo

tirto.id - Menjelang Pemilihan Umum (Pemilu) 2024 yang kian dekat, berbagai macam narasi tentang politisi, partai politik, serta calon presiden (capres) dan calon wakil presiden (cawapres) semakin banyak tersebar di media sosial.

Baru-baru, di media sosial beredar rekaman percakapan suara yang diklaim merupakan Surya Paloh. Ketua Umum Partai Nasdem itu disebut-sebut sedang memarahi capres nomor urut satu, Anies Baswedan.

Video berdurasi 57 detik itu salah satunya diunggah oleh akun Facebook "Jhon Jhon" pada Senin (22/1/2024). Terdapat takarir “Rekaman pembicaraan Surya Paloh & Anies Baswedan" dalam unggahan.

Akun Facebook "クスワントチップレク" juga mengunggah klaim disertai video serupa dengan takarir “Rekaman Voice Antara Anies Dan Surya Paloh”.

Klaim itu juga diunggah akun Instagram “motuba_ofisial” dan akun TikTok @imamketawa pada Minggu (21/1/2024).

Foto Periksa Fakta Surya Paloh Memarahi Anies

Foto Periksa Fakta Surya Paloh Memarahi Anies. foto/Hotline periksa fakta tirto

Sepanjang Minggu (21/1/2024) hingga Jumat (26/1/2024) atau selama lima hari tersebar di akun Instagram "motuba_ofisial", unggahan tersebut telah memperoleh 47,9 ribu tanda suka, 2.177 komentar, dan telah dibagikan 106 kali.

Lantas, bagaimana kebenaran dari video itu?

Penelusuran Fakta

Pertama-tama, Tim Riset Tirto menyimak video tersebut secara utuh dan melakukan transkrip atas rekaman tersebut. Berikut isi lengkapnya:

“Surya Paloh: Manies surveimu itu selalu paling bawah kita di partai pusing semua koalisi juga kebingungan, gimana ini ?

Anies: Maaf pak, saya sudah berusaha sekuat tenaga. Pas di debat juga saya mati-matian buat ngambil perhatian masyarakat.

Surya Paloh: Ya tetap aja tapi datamu itu ngawur, bilang angin nggak punya KTP segala, saya yang malu. Haduh Nies.

Anies: Itu saya berusaha kalem aja pak buat ngeles.

Surya Paloh: Kesalahan masa lalu kamu itu kebanyakan sih, saya juga merasa dibohongin nih sama si Mimin, di awal dia janjiin banyak banget hal sampai maunya jadi ketua, tapi malah zonk.

Anies: Pak kesalahan itu sudah saya tutup tutupin, kalau soal Cak Mimin saya juga sebenarnya capek pak.

Surya Paloh: Coba minta mulutnya diem aja, percuma saya angkat wakil kalau nggak ada gunanya, makin kelihatan kan Gibran

Anies: Iya bener pak, oke bakal saya sampein.”

Tirto kemudian menelusuri keaslian suara yang diklaim sebagai Surya Paloh dan Anies tersebut lewat perangkat AI Speech Classifier dari laman elevenlabs.

Perangkat tersebut dapat mendeteksi apakah suatu suara itu menggunakan artificial intelligence (AI) atau tidak. Tirto mengambil salah satu potongan rekaman suara dari video unggahan akun Instagram “motuba_ofisial” dan memasukannya ke perangkat AI Speech Classifier.

Hasilnya, kami menemukan rekaman suara tersebut kemungkinan besar (probabilitas 98 persen) merupakan hasil generated AI.

Tirto kemudian menelusuri akun media sosial resmi Partai Nasdem, partai yang nama ketua umumnya dicatut dalam rekaman tersebut.

Hasilnya, kami menemukan unggahan akun instagram resmi Partai Nasdem (@official_nasdem) menyatakan rekaman suara yang diklaim suara Surya Paloh sedang memarahi Anies Baswedan itu adalah hoaks.

Dalam unggahan terpisah, Sekretaris Jenderal (Sekjen) Partai Nasdem, Hermawi Taslim, menjelaskan suara kedua sosok yang diklaim sebagai Surya Paloh dan Anies itu tidak mirip. Diksi dan nada bicaranya pun berbeda.

"Kami pastikan bahwa itu hoaks, tidak benar. Baik dalam diksi-diksi yang digunakan, tekanan serta nada dan intonasi itu hoaks. Itu hoax jelas upaya gangguan serius terhadap konsentrasi kepemiluan yang sedang kita tempuh," tulis Hermawi Rabu (24/1/2024)

Tirto juga menemukan rilis resmi Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) telah menyatakan unggahan video yang diklaim berisi percakapan suara Surya Paloh sedang memarahi capres nomor urut satu, Anies Baswedan, itu adalah hoaks.

Kesimpulan

Berdasarkan penelusuran fakta Tim Riset Tirto, rekaman suara tersebut kemungkinan besar (probabilitas 98 persen) merupakan hasil generated AI.

Tak ada keterangan resmi yang membenarkan keaslian rekaman berisi percakapan yang diklaim merupakan Surya Paloh sedang memarahi Anies. Partai Nasdem dan Kominfo pun telah menyatakan rekaman suara tersebut adalah hoaks.

Jadi, unggahan yang diklaim rekaman percakapan Surya Paloh memarahi Anies itu merupakan video yang dimanipulasi (altered video).

==

Bila pembaca memiliki saran, ide, tanggapan, maupun bantahan terhadap klaim Periksa Fakta dan Periksa Data, pembaca dapat mengirimkannya ke email factcheck@tirto.id

Baca juga artikel terkait PERIKSA FAKTA atau tulisan lainnya dari Alfitra Akbar

tirto.id - Politik
Penulis: Alfitra Akbar
Editor: Shanies Tri Pinasthi