Menuju konten utama

728 Warga Dok IX Jayapura Kehilangan Rumah akibat Kebakaran

Polisi mencatat 100 rumah ludes terbakar pada Senin (19/10/2020) malam.

728 Warga Dok IX Jayapura Kehilangan Rumah akibat Kebakaran
Seorang warga menyaksikan kebakaran di Permukiman Dok IX Jayapura, Papua, Senin (19/10/2020). ANTARA FOTO/Gusti Tanati/nz.

tirto.id - Sebanyak 728 warga di kawasan Dok IX Kota Jayapura, Papua, kehilangan tempat tinggal akibat kebakaran yang melanda kawasan itu pada Senin (19/10/2020) malam.

Kepala Dinas Sosial Kota Jayapura Irawadi mengatakan sebagian besar warga yang kehilangan tempat tinggal saat ini ditampung di aula Dinas Pendidikan Papua, mesjid di DOK IX, dan Dinsos Papua. Ada pula pengungsi yang menumpang di rumah sanak keluarga yang tidak terdampak.

Irawadi memastikan bantuan awal sudah diberikan sejak Senin malam yaitu makanan siap santap atau nasi bungkus dan air minum. Dapur umum akan disiapkan untuk membantu warga yang menjadi korban kebakaran.

Sementara itu, Kapolsek Jayapura Utara AKP Hendry Bawiling mencatat sekitar 100 rumah ludes terbakar hingga menyebabkan 700-an orang kehilangan tempat tinggal.

Tidak ada korban jiwa dalam insiden tersebut dan penyidik akan segera melakukan olah TKP mengingat hingga kini belum diketahui penyebab kebakaran.

Selain itu kerugian akibat kebakaran tersebut belum dapat dipastikan, tambah AKP Bawiling.

Baca juga artikel terkait KASUS KEBAKARAN atau tulisan lainnya dari Gilang Ramadhan

tirto.id - Sosial budaya
Penulis: Gilang Ramadhan
Editor: Gilang Ramadhan & Antara