tirto.id - Ucapan masuk kerja lagi setelah liburan bisa Anda bagikan kepada teman atau kerabat dekat atau dishare di media sosial. Ucapan ini dapat memberikan sugesti positif sekaligus semangat agar pekerjaan tidak terasa berat.
Musim libur Natal dan tahun baru telah berlalu. Di Januari ini, mayoritas orang kembali disibukkan dengan rutinitas sehari-hari. Anak-anak harus kembali ke sekolah, sedangkan orang dewasa mulai kembali bekerja.
Tak bisa dipungkiri saat ini ada banyak orang yang mengalami post holiday blues setelah musim liburan. Post holiday blues sendiri merupakan munculnya perasaan negatif seperti sedih, kecewa, lelah, dan tidak bersemangat karena harus kembali ke rutinitas harian setelah libur panjang.
Karena itu, tak ada salahnya bagi Anda untuk memberikan ucapan selamat kembali bekerja dengan disertai kata-kata motivasi yang bisa membakar semangat. Anda dapat menyampaikannya secara langsung, lewat pesan teks, atau sekadar berbagi di media sosial.
Ucapan Masuk Kerja Lagi Setelah Liburan
Berikut kumpulan ucapan penuh motivasi yang bisa Anda bagikan kepada orang-orang yang kembali bekerja setelah menikmati liburan:
1. Selamat kembali ke dunia kerja! Waktu libur telah usai, saatnya beraksi lagi dan mengejar pencapaian baru yang lebih hebat!
2. Jangan biarkan liburan menurunkan semangat kerjamu. Bangunlah dengan tekad baru untuk mencapai sukses di masa depanmu. Selamat bekerja, kawan!
3. Semangat dan optimisme adalah kunci keberhasilan dalam pekerjaan. Libur boleh selesai, tapi semangat jangan sampai padam. Mari mulai bekerja demi masa depan lebih cerah!
4. Libur panjang telah usai, kini waktunya kembali bekerja dan menunjukkan potensi diri sebaik-baiknya. Selamat bekerja dan bersiaplah untuk sukses!
5. Hari ini bukan waktunya mengeluh karena libur telah berlalu, tapi ini waktunya membangun semangat kerja yang baru. Semakin keras usahamu, maka semakin dekat peluangmu untuk maju.
6. Selamat bekerja untuk calon orang sukses di masa depan! Tularkan energi positif dan semoga keberuntungan ada di pihakmu tahun ini.
7. Jangan sedih meski liburan usai. Kembali bekerja jauh lebih baik ketimbang jadi pengangguran. Selamat kembali ke kantor dan raihlah prestasi membanggakan.
8. Liburan yang usai bukan berarti berakhirnya kesenangan, tapi merupakan awal terwujudnya impian karena mimpi-mimpimu hanya akan jadi kenyataan lewat kerja keras.
9. Hidup tidak hanya soal senang-senang dan kesuksesan hanya datang pada para pekerja keras. Selamat kembali bekerja! Semoga hari-harimu terasa mudah dan tetap menyenangkan seperti akhir pekan.
10. Liburan telah mengusir lelahmu, sedangkan kerja keras adalah investasi untuk masa depanmu. Tetap semangat bekerja dan biarkan lelahmu terbayar dengan sukses yang sempurna.
11. Datangnya waktu bekerja adalah peluang untuk berkembang. Selamat datang kembali ke zona produktivitas dan jangan pernah lelah untuk berkarya.
12. Jika kau sedih karena liburan berlalu, ketahuilah bahwa keberhasilan sudah di ujung jalan menantimu. Bekerjalah dengan giat karena sedikit lagi mimpimu akan tercapai.
13. Jangan anggap pekerjaan sebagai beban, tapi anggaplah sebagai tangga menuju kesuksesan. Sekali melangkah, maka kau semakin dekat dengan masa depan yang cerah.
14. Tidak perlu risau meski liburan selesai, tetaplah bekerja agar nanti bisa merasakan hari libur selanjutnya dengan gembira.
15. Hari libur akan terasa istimewa bagi mereka yang bekerja. Jadi, bersyukurlah dengan pekerjaanmu dan capailah mimpi dengan semangat baru.
16. Tetaplah bersemangat seperti saat kau pertama kali bekerja. Usaha kerasmu akan terbayar dengan mimpi-mimpi yang menjadi realita.
17. Semangat adalah kunci produktivitas. Jaga api semangatmu tetap menyala agar prestasi kerjamu meningkat tanpa batas.
18. Saatnya kembali beradaptasi dengan rutinitas kerja. Mari lebih produktif dan tunjukkan pada dunia bahwa kita bisa!
19. Jangan hanya jadikan liburan sebagai kenangan, tapi jadikan motivasi agar semangat menghadapi hari. Selamat bekerja dan selamat menggapai mimpi!
20. Setelah libur panjang yang menyegarkan, mari hadapi pekerjaan dengan semangat dan antusiasme tinggi.
21. Rutinitas kerja kembali, tapi semangat untuk berkembang tidak boleh mati. Mari bersama-sama mencapai prestasi terbaik tahun ini.
22. Kembalinya hari kerja adalah peluang untuk menciptakan perubahan. Berikan yang terbaik setiap hari, maka hasilnya akan mengikuti.
23. Bekerja memang melelahkan, tapi jangan terlalu fokus dengan seberapa sulitnya, justru lebih fokuslah pada seberapa besar hasil yang akan kita capai nantinya.
24. Selamat bekerja, kawan! Waktu untuk beristirahat telah berlalu, sekarang saatnya memberikan yang terbaik di tempat kerjamu.
25. Liburan adalah waktu untuk rehat, sedangkan keberhasilan tidak akan tercapai hanya dengan beristirahat. Fokus pada tujuan dan kerja keraslah agar impianmu semakin dekat.
26. Jangan terlena dengan liburan karena datangnya hanya sesaat. Usir rasa malas dan bekerjalah sepenuh hati, kesuksesanmu sudah menanti.
27. Jika kau merasa lelah, ingatlah mengapa kau memulai. Jangan berhenti di tengah jalan, selesaikan pekerjaan dan raih masa depan yang kau inginkan.
28. Liburan akan terasa lebih indah setelah kerasnya bekerja. Tetap semangat untuk para pencari nafkah dan semoga usahamu memberikan hasil yang sempurna.
29. Mengakhiri libur panjang memang tidak mudah, tapi ada banyak mimpi yang harus dikejar. Selamat kembali bekerja dan manfaatkan waktu sebaik-baiknya.
30. Bekerja adalah nikmat luar biasa yang tidak semua orang punya. Kobarkan api semangat dan tunjukkan bahwa kau memang layak berada di meja kerja.
Penulis: Erika Erilia
Editor: Yulaika Ramadhani