Menuju konten utama

2.500 Penonton Disabilitas Akan Difasilitasi di Asian Para Games

"Tiap harinya kita akan memfasilitasi sekitar 2.500an penyandang disabilitas untuk transportasi dan uang makan. Kami akan kerja sama dengan pihak-pihak terkait," ucapnya.

2.500 Penonton Disabilitas Akan Difasilitasi di Asian Para Games
Sejumlah atlet difabel menaiki bus saat simulasi transportasi jelang penyelenggaran Asian Para Games 2018, di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Selasa (25/9/2018). tirto.id/Andrey Gromico

tirto.id - Jelang kompetisi Asian Para Games 2018, Menteri Sosial Agus Gumiwan Kartasasmita menyatakan akan ada 2.500 penonton penyandang disabilitas yang akan difasilitasi setiap harinya.

Hal ini disampaikan Agus di Jakarta, Rabu (26/9/2018). Hal ini akan dilakukan dengan meminta bantuan lembaga-lembaga dan komunitas yang sekiranya bisa memberikan bantuan transportasi dan tenaga untuk memandu penyandang disabilitas.

"Tiap harinya kita akan memfasilitasi sekitar 2.500an penyandang disabilitas untuk transportasi dan uang makan. Kami akan kerja sama dengan pihak-pihak terkait," ucapnya.

Asian Para Games memang banyak juga diperuntukkan bagi penyandang kaum disabilitas. Hal ini misalnya dengan menambah fasilitas seperti hand rail dan pengecekan jalan yang memudahkan kaum disabilitas untuk menempuh perjalanan.

"Kami telah melakukan renovasi 1.000 kamar di Para Village, Kemayoran. Renovasi itu dilakukan untuk memudahkan kaum disabilitas untuk mengakses lokasi tertentu," kata Wakil Ketua Umum Inapgoc Sylviana Murni.

Meski demikian Wakil Direktur Media dan PR Inapgoc Tina Talisa menyampaikan agar masyarakat tidak membayangkan kompetisi APG akan megah sepeeti Asian Games. Menurutnya, kompetisi Asian Para Games tidak kalah seru dengan Asian Games, tetapi keduanya memang memiliki perbedaan, terutama dari segi pendanaan.

"Kita punya dana sekitar Rp 1,7 triliun untuk keseluruhan acara. Jadi kalau dibandingkan dengan Asian Games tentu berbeda," katanya. "Jangan ekspektasinya pembukaan Asian Para Games ada kembang api banyak seperti Asian Games gitu."

Baca juga artikel terkait ASIAN PARA GAMES 2018 atau tulisan lainnya dari Felix Nathaniel

tirto.id - Olahraga
Reporter: Felix Nathaniel
Penulis: Felix Nathaniel
Editor: Yulaika Ramadhani