Menuju konten utama

25 Contoh Soal Pretest PPG Guru PKN Kemenag 2024 dan Jawabannya

Kumpulan contoh soal Pretest PPG Guru PKN Kemenag 2024 beserta jawabannya dalam artikel ini dapat dipelajari sebagai latihan sebelum pretest PPG Kemenag.

25 Contoh Soal Pretest PPG Guru PKN Kemenag 2024 dan Jawabannya
Ilustrasi PPG. Foto/antara

tirto.id - Salah satu mata pelajaran yang diuji dalam Seleksi Akademik PPG Madrasah 2024 yakni guru bidang PKN (Pendidikan Kewarganegaraan). Adapun tes yang diikuti oleh guru-guru madrasah ini dilaksanakan pada 5-6 Maret 2024.

Dinukil dari situs Kementerian Agama Sulawesi Selatan, program seleksi akademik untuk guru madrasah digelar untuk para pendidik yang belum memiliki sertifikat pengajar. Guru lulusan D4 atau S1 yang namanya terdaftar di SIMPATIKA bisa mengikuti ujian tersebut.

Adapun penetapan kuota peserta tahun ini ditetapkan sebanyak 6.000 orang, sebagaimana dikutip dari surat nomor B-54/DJ.i/Dt/I.II/KU.05/02/2024 tentang Pembukaan Pendaftaran Pelaksanaan Seleksi Akademik PPG Guru Madrasah Tahun 2024.

Bagaimanakah kisi-kisi dan contoh soal pretest PPG Guru PKN Kemenang 2024?

Kisi-Kisi Seleksi Akademik PPG Madrasah 2024 Guru PKN

Mengutip unggahan akun Instagram @gtkmadrasah bersama @pediskemenag, pelaksanaan seleksi akademik PPG Madrasah tahun ini digelar mulai tanggal 5 Maret 2024. Ujian itu dijalankan selama dua hari hingga 6 Maret mendatang dan menyajikan persoalan tertentu.

Contoh soal PAI, PKN, dan sebagainya, dapat dibaca guru sebelum mengikuti tes sebagai bahan pembelajaran. Secara khusus kisi-kisi Seleksi Akademik PPG Madrasah 2024 guru PKN bisa dilihat melalui tautan berikut.

Link Kisi-Kisi Soal Pretest PPG Guru PKN 2024

Contoh Soal Pretest Guru PKN serta Jawabannya

Berikut ini beberapa contoh soal pretest guru PKN beserta kunci jawabannya.

1. Indikator pencapaian kompetensi: “Bertanggung jawab menyikapi pengaruh majunya IPTEK dalam Bhinneka Tunggal Ika”, apa instrumen penilaiannya …

A. Benar – Salah: Penemuan komunikasi tanpa kabel membuat informasi tersebar ke seluruh dunia dengan cepat.

B. Jelaskan pengaruh kemajuan IPTEK dalam Bhinneka Tunggal Ika.

C. Benar – Salah: Penemuan dalam ilmu pengetahuan dan teknologi menyebabkan munculnya berbagai jenis pekerjaan baru dalam masyarakat.

D. Penilaian teman untuk menjawab seberapa sering siswa menyajikan informasi yang benar di media sosial

E. Buatlah tabel untung dan rugi pengaruh kemajuan IPTEK dalam bingkai Bhinneka Tunggal Ika.

Jawaban: A

2. Salah satu manfaat internet dalam peningkatan kualitas pembelajaran PPKn di kelas ialah ….

A. pembelajaran individual yang lebih efektif

B. Tidak ada siswa ngantuk karena berada di depan komputer

C. Siswa senang karena bermain ketika belajar

D. Guru tak perlu menjelaskan materi

E. Siswa memperoleh akses berbagai macam informasi untuk mendukung pembelajaran

Jawaban: E

3. Kegiatan yang dapat termasuk sebagai dinamika persatuan dan kesatuan bangsa, khususnya untuk upaya menjaga keutuhan NKRI di sekolah adalah ….

A. Membiasakan diri menyanyikan lagu nasional

B. Menggunakan internet dalam pembelajaran

C. Membiasakan siswa memakai baju seragam

D. Mengelompokkan siswa sesuai prestasi

E. Larangan memakai HP saat belajar

Jawaban: A

4. Bukti praktik penegakan hukum dalam sistem hukum dan peradilan di Indonesia untuk menjamin kedua aspek milik warga negara adalah ….

A. Penangkapan hakim dan jaksa yang terkena permasalahan tindak pidana korupsi

B. Penangkapan para pelaku pengujar kebencian

C. Pelibatan pengacara saat penyelidikan

D. Kebijakan BBM selaras satu harga dan berlaku di seluruh Indonesia

E. Pelibatan TNI untuk pemberantasan terorisme

Jawaban: A

5. Kedudukan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 dalam sistem hukum nasional Indonesia adalah ….

A. Satu-kesatuan dengan konvensi

B. Hukum tertulis nasional

C. Sumber segala sumber hukum di Indonesia

D. Landasan ideal dalam hukum nasional

E. Hukum paling tinggi di Indonesia

Jawaban: E

6. Bagi bangsa Indonesia, pengakuan, penghormatan, dan penegakkan HAM terbilang sangat penting untuk diwujudkan. Hal ini disebutkan lantaran salah satu pengamalan poin Pancasila, tepatnya sila …

A. Kemanusian Yang Adil dan Beradab

B. Ketuhanan Yang Maha Esa

C. Kerakyatan Yang Dipimpin Oleh Hikmat Kebijaksanaan dalam Permusyawaratan/Perwakilan

D. Persatuan Indonesia

E. Keadilan Sosial Bagi Seluruh Rakyat Indonesia

Jawaban: A

7. Secara yuridis, pengakuan, penghormatan, dan penegakkan HAM sangat penting dan diprioritaskan karena …

A. Jaminan perwujudan HAM terdapat dalam konstitusi

B. Penegakkan HAM adalah ciri negara demokratis

C. Penegakkan HAM tidak terpisahkan dari kebijakan Presiden

D. Pengakuan terhadap HAM ada dalam berbagai jenis aturan

E. Penghormatan terhadap HAM ialah amanat ideologi

Jawaban: A

8. Hak asasi manusia adalah adalah hak asasi semua semua umat manusia yang sudah ada sejak lahir. Dengan demikian hak asasi manusia mempunyai sifat....

A. Universal

B. Tidak terbatas

C. Tak bisa dibagi

D. individual

E. Hakiki

Jawaban: E

9. Seorang tersangka atau terdakwa dalam perkara pidana diberikan hak untuk memperoleh perlindungan hukum serta didampingi penasehat hukum. Hal ini termasuk perwujudan

A. Social rights

B. Procedural rights

C. Political rights

D. Proverty rights

E. Economical rights

Jawaban: B

10. Setiap perbuatan yang dimaksudkan untuk menghancurkan maupun memusnahkan seluruh atau sebagian kelompok bangsa/agama disebut....

A. Kejahatan perang

B. Kejahatan terhadap kemanusia

C. Agresi

D. Pembantaian

E. Kejahatan genosida

Jawaban: E

11. Hans Kohn menjabarkan nasionalisme sebagai pemahaman yang berpendapat bahwa ...

A. Kesetiaan tertinggi individu harus diserahkan kepada pemerintah setempat

B. Pengabdian paling tinggi pemimpin adalah melayani rakyat

C. Kesetian tertinggi individu harus diserahkan untuk suku bangsanya

D. Pengabdian tertinggi rakyat yakni mencintai tempat lahirnya

E. Kesetiaan paling tinggi individu diserahkan kepada negara atau kebangsaannya

Jawaban: E

12. Upaya penegakan hak asasi manusia berikut yang dibentuk oleh LSM (Lembaga Swadaya Masyarakat) adalah....

A. Komisi Perlindungan Anak Indonesia (KPAI)

B. Komisi Nasional Hak Asasi Manusia (KOMNAS HAM)

C. Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan

D. Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan

E. Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (Kontras)

Jawaban: E

13. Mendapatkan dan menyampaikan informasi secara mudah berkat adanya perkembangan IPTEK di bidang komunikasi dan informasi, berpotensi mengancam ideologi bangsa dan negara Indonesia.

Peristiwa yang dapat dikategorikan sebagai strategi negara untuk mengatasi ancaman tersebut adalah ….

A. Penetapan UU terorisme

B. Penetapan undang-undang tentang ormas

C. Peraturan Presiden tentang penguatan pendidikan karakter

D. Aturan tentang larangan ajaran radikalisme

E. Penangkapan terduga pelaku tindakan terorisme

Jawaban: E

14. Integrasi nasional adalah titik awal munculnya kehendak dalam melakukan suatu kepentingan bersama di lingkup satu negara. Salah satu penyebab pembentuk integrasi nasional yakni….

A. Sarana transportasi yang baik diantara wilayah negara Republik Indonesia

B. Filterisasi nilai-nilai budaya asing yang masuk ke Indonesia

C. Peningkatan partisipasi warga negara dalam pembangunan

D. Jalinan kerjasama diantara warga negara dalam pemilu

E. Interaksi dan komunikasi diantara warga negara

Jawaban: E

15. Kemajuan IPTEK membuat persatuan dan kesatuan bangsa dalam NKRI dinamis. Faktor penghambat persatuan dan kesatuan bangsa yang berhubungan dengan konteks modern atau kekinian adalah ….

A. Adanya berbagai kegiatan pemberantasan kemiskinan

B. Pembangunan tol yang berbeda antara Jawa dan luar Jawa

C. Pelibatan warga negara dalam menentukan anggota DPR dan Presiden

D. Keterbukaan komunikasi untuk kehidupan berbangsa dan bernegara

E. Adanya alokasi dana pembangunan desa yang beragam antara Jawa dan luar Jawa

Jawaban: B

16. Gubernur adalah wakil pemerintah pusat yang memimpin daerah provinsi. Hal ini merupakan konsekuensi dari Indonesia sebagai negara ….

A. Presidensial

B. Konvensional

C. Parlementer

D. Federal

E. Kesatuan

Jawaban: E

17. Fenomena perilaku masyarakat sebagai akibat dari perkembangan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi yang dapat dikatakan berpengaruh terhadap integrasi nasional Indonesia adalah ….

A. Hoax

B. Surat elektronik

C. Toko online

D. M-Banking dan e-banking

E. Transportasi online

Jawaban: A

18. Sebagai pelajar, peran yang bisa dilakukan dalam mencegah bullying demi mengupayakan penegakkan HAM adalah ...

A. Meningkatkan pemahaman mengenai jenis-jenis bullying yang terjadi di berbagai lingkungan kehidupan

B. Mengusulkan kepada pemerintah untuk membentuk peraturan yang khusus mengatur pencegahan terhadap bullying

C. Mengusulkan kepada pemerintah untuk membentuk suatu lembaga nasional anti bullying

D. Membuat tulisan tentang pencegahan tindakan bullying di media cetak nasional maupun lokal

E. Melaporkan setiap tindakan bullying kepada aparat kepolisian dan kepala sekolah

Jawaban: E

19. Masyarakat punya peran penegakkan HAM agar mencegah terjadinya pelanggaran. Salah satu wujud peran yang bisa dilakukan masyarakat ialah ....

A. Meningkatkan pemahaman mengenai hak dan kewajiban asasi manusia

B. Mengawal pelaksanaan undang-undang tentang hak asasi manusia

C. Melaporkan setiap pelanggaran ham yang terjadi di masyarakat

D. Membuat petisi tentang efektifitas penegakkan ham oleh Pemerintah

E. Mengawasi kinerja komnas ham sebagai salah satu instrumen penegakkan ham

Jawaban: A

20. Sikap menganggap suku bangsa sendiri paling sempurna, akibatnya mementingkan suku bangsa sendiri dan mengabaikan berbagai kepentingan suku bangsa lain disebut ...

A. Sukuisme

B. Provinsialisme

C. Primordialisme

D. Ekstrimisme

E. Chauvinisme

Jawaban: E

21. Indonesia yang majemuk paling rawan terjadi konflik sehingga persatuan dan kesatuan bangsa terancam. Untuk mengatasi hal itu, peran masyarakat sangat diperlukan. Kesadaran berbangsa dan bernegara yang perlu ditanamkan dan diwujudkan dengan …

A. Menghormati dan menghargai keberagaman di masyarakat

B. Memiliki sikap disiplin yang tinggi untuk mendorong kemajuan masyarakat

C. Menghindari perilaku yang menimbulkan pertentangan di antara tokoh masyarakat

D. Berwawasan luas dalam menyelesaikan permasalahan di masyarakat

E. Memiliki sikap hidup modern dan mampu memanfaatkan teknologi modern

Jawaban: A

22. Kata kunci dalam multikulturalisme adalah ...

A. Penegasan tentang keberagaman

B. Pengakuan adanya kesenjangan dalam masyarakat majemuk

C. Pengakuan adanya keseragaman dan penghargaan

D. Penegasan akan pentingnya persatuan dan kesatuan

E. Pengakuan adanya perbedaan dan penghargaan

Jawaban: E

23. Harmonisasi hubungan manusia dengan individu lain membutuhkan aturan yang disebut sebagai norma. Soerjono Soekanto mengartikan sebagai ketentuan atau ….

A. Sebagai sebuah petunjuk atau aturan dalam hidup yang mampu memberikan acuan perbuatan yang harus dilakukan atau dihindari

B. Sebagai perangkat dalam masyarakat agar hubungan terjalin baik.

C. Merupakan gambaran dari apa yang diinginkan itu merupakan suatu yang pantas atau baik sehingga atau baik.

D. Merupakan sebuah perintah yang anonym dan tidak personal.

E. Sebuah harapan atau aturan masyarakat yang akan memandu perilaku dari anggota di dalamnya.

Jawaban: B

24. Hubungan sosial vertikal merupakan bentuk hubungan …

A. Terjadi antara sesama antar manusia dalam kehidupan bermasyarakat.

B. Dilakukan antar sesama manusia dalam memenuhi kebutuhan hajat hidupnya.

C. Bersifat pribadi antara individu dengan tuhannya, bersifat transendental, atau hubungan rohaniah.

D. Pribadi sesama manusia dengan tuhannya yang bersifat alamiah sebagai makhluk tuhan.

E. Antara Negara dan warga Negara dalam hubungannya dengan hak kewajibannya.

Jawaban: C

25. Pernyataan berikut ini yang mendeskripsikan bahwa nilai Pancasila itu bersifat subjektif adalah…

A. Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 yang mengandung makna tidak dapat diubah (tetap) karena kemerdekaan (yang di dalamnya mengandung Pancasila) merupakan karunia Tuhan.

B. Pancasila dalam Pembukaan Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 menurut ilmu hukum memenuhi syarat sebagai pokok kaidah negara yang fundamental

C. Nilai-nilai Pancasila terkait dengan hidup kemanusiaan yang mutlak

D. Nilai-nilai Pancasila merupakan pandangan hidup, pegangan hidup, pedoman hidup, petunjuk hidup bangsa Indonesia

E. Rumusan sila-sila Pancasila menunjukkan adanya sifat universal

Jawaban: D

Baca juga artikel terkait PPG KEMENAG 2024 atau tulisan lainnya dari Yuda Prinada

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Yuda Prinada
Penulis: Yuda Prinada
Editor: Yulaika Ramadhani