Menuju konten utama

20 Contoh Soal Asesmen Matematika AM 2024 Kelas 12 & Jawabannya

Contoh soal asesmen Matematika AM 2024 kelas 12. Cek jawaban lengkap dan pilihan bentuk-bentuk soal jenjang MA/MAK.

20 Contoh Soal Asesmen Matematika AM 2024 Kelas 12 & Jawabannya
Ilustrasi Matematika. foto/Istockphoto

tirto.id - Asesmen Madrasah (AM) 2024 jenjang MA menguji beberapa mata pelajaran. Siswa dapat mempelajari contoh soal matematika kelas 12 beserta jawabannya sebagai bahan belajar.

Asesmen Madrasah menggantikan Ujian Akhir Madrasah Berstandar Nasional (UAMBN) dan Ujian Nasional (UN). Tujuannya untuk mengukur kemajuan dan capaian hasil belajar siswa sesuai Standar Kompetensi Lulusan (SKL) yang sudah ditetapkan.

Asesmen ini diperuntukkan bagi siswa tingkat akhir jenjang Madrasah Ibtidaiyah (MI), Madrasah Tsanawiyah (MTs), dan Madrasah Aliyah (MA).

Ujian asesmen MA berlangsung pada Senin-Sabtu, 4-30 Maret 2024. Asesmen akan menguji seluruh mata pelajaran kelas 12, termasuk matematika.

Bentuk Soal Ujian Asesmen Nasional 2024 Jenjang MA/MAK

Bentuk soal ujian Asesmen Nasional 2024 jenjang MA/MAK memiliki beberapa pilihan. Berdasarkan Keputusan Dirjen Pendidikan Islam Nomor 723 Tahun 2024, soal ujian Asesmen Madrasah jenjang MA/MAK dapat berupa sejumlah bentuk seperti berikut ini:

1. Tes tertulis

  • Pilihan ganda
  • Pilihan ganda kompleks
  • Benar atau salah
  • Setuju atau tidak setuju
  • Menjodohkan
  • Isian
  • Uraian
*Guru dapat memilih minimal 3 bentuk soal tes tertulis.

2. Praktik

3. Portofolio

4. Penugasan

5. Asesmen dalam bentuk lain yang ditetapkan madrasah.

Pihak madrasah diperbolehkan memilih salah satu atau gabungan dari beberapa asesmen di atas sesuai dengan karakteristik kompetensi yang akan diukur.

Materi asesmen mata pelajaran umum seperti matematika harus mengacu pada Kurikulum 2013 atau Kurikulum Merdeka yang ditetapkan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi.

Kumpulan Contoh Soal Asesmen Madrasah Matematika kelas 12 dan Jawabannya

Berikut daftar 20 contoh soal matematika Asesmen Madrasah MA yang terdiri dari soal pilihan ganda, soal benar atau salah, dan isian:

1.

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Soal Asesmen Madrasah Matematika

A. 35

B. 45

C. 55

D. 56

E. 65

Jawaban: C

2. Jika (₁,₁) merupakan himpunan penyelesaian dari sistem persamaan 2 + 5 = 12 dan + 4 = 15, nilai dari 3₁ + 3₁ adalah ...

A. 63

B. 57

C. 21

D. -39

E. -27

Jawaban: E

3. Persamaan bayangan grafik = ² − 6 yang di geser ke kanan sejauh 4 satuan adalah ...

A. = ² − 8 + 10

B. = ² + 8 + 10

C. = ² − 8 − 22

D. = ² − 10

E. = ² − 2

Jawaban: A

4. Rani, Sinta, Tati, dan Uci berbelanja di sebuah toko buah. Rani membeli 2 kg salak, 1 kg jeruk, dan 2 kg apel dengan harga Rp140.000. Sinta membeli 2 kg salak, 2 kg jeruk, dan 1 kg apel seharga Rp 115.000, sedangkan Tati membayar Rp165.000 karena membeli 1 kg salak, 3 kg jeruk, dan 2 kg apel. Jika Uci ingin membeli 2 kg jeruk dan 3 kg apel, jumlah yang harus dibayar Uci adalah ...

A. Rp200.000

B. Rp175.000

C. Rp165.000

D. Rp150.000

E. Rp135.000

Jawaban: B

5. Nilai x yang memenuhi persamaan |x + 5| = 3

A. x = 1 dan x = 2

B. x = -2 dan x = -8

C. x = -1 dan x = 2

D. x = 3 dan x = -8

E. x = 1 dan x = 2

Jawaban: B

6. Misal ₁ a ₂ adalah akar-akar dari ² + 3 − 2 = 0. Nilai dari 1² + 2² =...

Jawaban: 13

7. Diketahui matriks sebagai berikut:

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Maka nilai x + y =...

Jawaban: 2

8. Seorang kolektor seni akan memberi kode pada masing-masing barang koleksinya. Ia menyusun kode yang terdiri dari huruf K dan empat angka dari angka-angka 1,2,3,4,5,6, dan 7 dengan tidak ada angka berulang. Banyaknya kode yang dapat dibuat kolektor itu adalah ...

Jawaban: 840 Kode

9. Suatu tangga disandarkan pada dinding rumah. Panjang tangga adalah 2,4 m dan jarak antara dinding dengan dasar tangga adalah 120 cm. Besar sudut yang dibentuk oleh tangga dengan tanah adalah ...

Jawaban: 60°

10. Tiga puluh suku pertama dari deret aritmatika berikut: 8+15+22+29+... adalah ...

Jawaban: 3285

11. Hasil dari ∫(3²− 4 + 7) = 3³ − 4² + 7 +

Jawaban : SALAH (³ − 2² + 7 + )

12. Jika kubus PQRS.TUVW mempunyai panjang sisi 6 cm, sinus sudut yang terbentuk antara diagonal sisi dengan diagonal ruangnya adalah ⅓ √2

Jawaban: BENAR

13. Perhatikan kubus ABCD.EFGH berikut ini:

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Jika panjang rusuk kubus di atas adalah 10 cm, maka jarak titik F ke garis AC adalah 10 √3

Jawaban: BENAR

14. Ibu memiliki 4 kg gula dan 9 kg tepung. Untuk membuat kue jenis A, dibutuhkan 20 gram gula dan 60 gram tepung, sedangkan untuk membuat kue jenis B dibutuhkan 20 gram gula dan 40 gram tepung.

Jika kue A dijual dengan harga Rp3.000/buah dan kue B dijual dengan harga Rp2.000/buah, pendapatan maksimal yang didapat ibu adalah…

Jawaban: Rp450.000

15. Nilai modus dari diagram batang berikut adalah…

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Soal Asesmen Madrasah Matematika

Jawaban: 67

16. Seutas tali dipotong menjadi 6 bagian dari panjang masing-masing potongan itu membentuk barisan geometri. Jika potongan tali terpendek 5 cm dan yang terpanjang 160 cm, panjang tali semula adalah ...

Jawaban: 315 cm

17. Klub futsal sekolah memiliki 12 anggota. Dari ke-12 anggota tersebut akan dibentuk tim inti yang terdiri dari 5 orang. Banyaknya kemungkinan tim inti yang dapat terbentuk adalah ...

Jawaban: 792

18. Dari 9 siswa, dipilih 3 siswa untuk menjadi pengurus kelas yaitu sebagai ketua, wakil ketua, dan bendahara kelas. Banyaknya susunan pengurus yang mungkin adalah ...

Jawaban: 504

19. Sebuah lingkaran dipotong menjadi 5 buah juring yang sudut-sudut pusatnya membentuk barisan aritmatika. Diketahui bahwa sudut pusat terbesarnya adalah tiga kali sudut pusat terkecil. Besar sudut terkecil dari juring tersebut adalah ...

Jawaban: 36°

20. Tim cerdas cermat beranggotakan 3 orang dan akan dipilih secara acak dari 7 siswa kelas X dan 4 siswa kelas XI. Peluang terbentuknya tim yang ketiga anggotanya dari kelas X adalah 15/33

Jawaban: SALAH (7/33)

Baca juga artikel terkait ASESMEN MADRASAH 2024 atau tulisan lainnya dari Erika Erilia

tirto.id - Pendidikan
Kontributor: Erika Erilia
Penulis: Erika Erilia
Editor: Beni Jo & Yulaika Ramadhani