Menuju konten utama
Pilkada Serentak 2018

Zulkieflimansyah-Rohmi Unggul di Hasil Quick Count Pilgub NTB 2018

H Zulkieflimansyah-Hj. Sitti Rohmi Djalilah menang 30,7 persen dari total pemilih.

Zulkieflimansyah-Rohmi Unggul di Hasil Quick Count Pilgub NTB 2018
Dari kiri ke kanan pasangan Cagub-Cawagub Pilgub NTB 2018 Zul-Rohmi dan Ali-Sakti mengikuti Debat Terbuka II Pilgub NTB di Hotel Lombok Raya, Mataram, NTB, Jumat (22/6/2018). ANTARA FOTO/Ahmad Subaidi

tirto.id - Pasangan Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Nusa Tenggara Barat 2018 H Zulkieflimansyah-Hj. Sitti Rohmi Djalilah memenangkan kontestasi Pilkada NTB 2018 berdasarkan hasil hitung cepat.

Berdasarkan hitung cepat LSI Denny JA, H Zulkieflimansyah-Hj. Sitti Rohmi Djalilah menang 30,7 persen dari total pemilih.

Sementara itu, pasangan H. Moh. Suhaili Fadhil Thohir-H. Muh. Amin di angka 26,7 persen, Tgh. Ahyar Abduh-H. Mori Hanafi sebesar 25,5 persen, dan H Moch. Ali Bin Dachlan -Tgh. Lalu Gede Muhamad Ali Wirasakti Amir Murni sebesar 17,1 persen.

Dalam Pemilihan Gubernur Nusa Tenggara Barat 2018, pasangan nomor satu, H. Moh. Suhaili Fadhil Thohir-H. Muh. Amin, didukung PKB, NasDem, dan Golkar.

Pasangan nomor dua, Tgh. Ahyar Abduh-H. Mori Hanafi, didukung PBB, Hanura, PAN, PDIP, PPP, dan Gerindra. Pasangan nomor tiga, H Zulkieflimansyah-Hj. Sitti Rohmi Djalilah, didukung oleh PKS dan Demokrat. Pasangan nomor empat, Ali Bin Dachlan - Amir Murni, bertarung dari jalur independen.

Berdasarkan data KPU, Pilgub NTB 2018 diikuti 3.511.890 pemilih, dengan 8.500 adalah pemilih difabel, dan 8.336 TPS.

Untuk hasil hitung cepat Pilgub NTB, bisa lihat pada laman Tirto yang bekerja sama dengan sejumlah lembaga survei pada Rabu (27/6/2018).

Baca juga artikel terkait PILGUB NTB 2018 atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Politik
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani

Artikel Terkait