Menuju konten utama

Yorgos Lanthimos Diusulkan Menyutradarai Black Mirror Season 4

Yorgos Lanthimos diminta oleh Charlie Brooker menggarap episode baru film Black Mirror

Yorgos Lanthimos Diusulkan Menyutradarai Black Mirror Season 4
Black Mirror. FOTO/Wikipedia.com

tirto.id - Yorgos Lanthimos, sutradara film seperti Dogtooth dan The Lobster hampir menambahkan proyek pengerjaan serial televisi Black Mirror ke dalam agenda kerjanya.

Sineas Yunani yang baru mempublikasikan film barunya, The Killing of Sacred Deer di bioskop minggu ini tersebut, secara eksklusif mengungkapkan kepada The Independent bahwa ia diminta oleh Charlie Brooker, penggagas Black Mirror untuk menggarap episode baru film yang sama.

"Sudah dibahas. Kami belum tau akan melakukan apa selanjutnya, tapi saya telah bertemu dengan orang-orang itu. Hal yang menarik,” kata Lanthimos.

Dalam kesempatan yang lain, Lanthimos mengungkapkan bahwa dia tertarik dengan gagasan untuk mengolah film Alps menjadi serial TV.

"Saya telah bermain-main dengan gagasan membuat serial Alps karena ini adalah salah satu film yang tidak pernah dilihat orang," katanya.

Black Mirror adalah serial televisi Britania Raya besutan Charlie Brooker yang menceritakan kisah fiksi spekulatif dengan tema gelap dan satir mengenai masyarakat modern, terutama dampak buruk teknologi canggih.

Brooker menyampaikan bahwa setiap episode dalam Black Mirror memiliki pemeran yang berbeda, latar yang berbeda, bahkan dunia yang berbeda. Namun demikian, kisahnya sesuai dengan zaman yang kita alami sekarang.

Seri ini mendapat banyak pujian dan mulai mendapat perhatian di luar Britania Raya (terutama di Amerika Serikat) setelah dimasukkan ke Netflix.

Baca juga artikel terkait BLACK MIRROR atau tulisan lainnya dari Yulaika Ramadhani

tirto.id - Film
Reporter: Yulaika Ramadhani
Penulis: Yulaika Ramadhani
Editor: Yulaika Ramadhani