Menuju konten utama

YG Entertainment Akan Bentuk Girl Group Baru Selain BLACKPINK

YG Entertainment akan membentuk girl group baru selain BLACKPINK.

YG Entertainment Akan Bentuk Girl Group Baru Selain BLACKPINK
Logo YG Entertainment. FOTO/http://www.ygfamily.com/

tirto.id - YG Entertainment sedang mempersiapkan untuk membentuk girl group baru selain BLACKPINK. Pada 27 Februari, SPOTV News melaporkan, agensi tersebut sedang bekerja untuk meluncurkan girl group baru di paruh kedua tahun ini.

Soompi mewartakan, YG Entertainment dilaporkan telah menyelesaikan pemilihan anggota grup dan baru-baru ini menandatangani kontrak dengan para artis.

"Memang benar bahwa kami sedang merencanakan girl grup baru. Rincian persisnya akan diungkapkan melalui pengumuman resmi nanti. Kami saat ini fokus pada persiapan album baru untuk BLACKPINK dan WINNER," ujar perwakilan YG Entertainment.

YG Entertainment juga mempersiapkan boy band baru TREASURE untuk debut tahun ini. TREASURE merupakan boy group baru bentukan YG Entertainment melalui program survival “YG Treasure Box” yang akan debut pada 2020 tanpa salah satu anggotanya, Ha Yoon Bin.

Hal tersebut dikarenakan Ha Yoon Bin memutuskan untuk hengkang dari grup pada 31 Desember 2019 lalu.

“Sayangnya, Ha Yoon Bin telah meninggalkan TREASURE per tanggal 31 Desember 2019. Setelah musyawarah panjang, Ha Yoon Bin menyatakan bahwa tujuan dari arah musiknya tampaknya lebih cocok dengan artis solo daripada kegiatan tim, jadi dia meminta untuk berbicara tentang pemikirannya tersebut dengan agensi,” ujar perwakilan YG Entertainment pada Senin (6/1/2020), seperti dikutip Soompi.

“Setelah beberapa diskusi dengannya, kami berada pada keputusan untuk menghormati kemauan keras dan pendapat Ha Yoon Bin dan mengakhiri kontrak eksklusifnya pada tanggal 31 Desember 2019.”

Sementara itu, grup yang awalnya diberi nama TREASURE 13 dan terbagi menjadi dua grup unit, yakni TREASURE dan MAGNUM akhirnya ditetapkan untuk debut dengan satu nama, yakni TREASURE dengan total 12 anggota.

“YG secara terpisah memilih 7 anggota TREASURE dan 6 anggota MAGNUM melalui program YG Treasure Box dan secara keseluruhan menamai mereka TREASURE 13. Akan tetapi, telah diputuskan bahwa ketiga tim akan digabungkan dengan satu nama TREASURE,” sambung YG.

YG juga menyatakan, keputusan itu diambil dengan penuh pertimbangan demi kesuksesan debut dan perkembangan TREASURE ke depannya.

YG melanjutkan, “TREASURE yang diformasi ulang menjadi 12 orang, akan merilis konten baru melalui berbagai kanal mulai Januari 2020. Kami akan melakukan upaya terbaik untuk mendukung kegiatan aktif bermusik dan kesuksesan debut TREASURE."

Baca juga artikel terkait KPOP atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Musik
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH