tirto.id - Vivo V15 yang akan diluncurkan di Taman Wisata Air Mancur Sri Baduga, Situ Buleud, Purwakarta, Jawa Barat, hari ini, Selasa (5/3/2019), mengusung tiga fitur unggulan, seperti varian Pro.
Tiga fitur itu yakni pop-up camera, triple rear camera berbasis AI, dan desain layar penuh tanpa notch. Meski begitu, ada beberapa fitur premium V15 Pro yang absen di varian reguler, sebut saja pemindai sidik jari di layar.
Pop-up camera Vivo V15 merupakan generasi ketiga dari pengembangan teknologi serupa untuk purwarupa APEX dan smartphone Vivo NEX pada 2018 lalu.
Berbeda dengan kedua smartphone itu yang menggunakan sensor 8MP, pop-up camera Vivo V15 memiliki sensor 32MP. Peningkatan resolusi ini menyesuaikan kebutuhan konsumen yang memerlukan kamera selfie dengan kualitas mumpuni.
Selama ini Vivo telah mengembangkan fitur-fitur AI yang memermudah pengguna saat foto selfie dengan hasil bidikan yang mengagumkan. Fitur AI terbaru serta efek kamera juga akan tetap dinikmati konsumen di Vivo V15.
Sebelumnya, dari teaser terbaru Vivo Indonesia untuk Vivo V15, menampilkan 3 lensa kamera dengan LED flash yang ditempatkan horizontal di antara dua kamera bagian atas.
Dengan konfirmasi ini, maka Vivo V15 pun akan jadi V-Series pertama dan satu-satunya dari Vivo yang mengusung tiga kamera belakang di pasar Indonesia.
Fitur unggulan terakhir, Vivo V15 akan diperkenalkan dengan panel yang benar-benar penuh bebas notch atau ultimate all screen.
Desain layar lapang tanpa memperbesar ukuran bodi ini akan memaksimalkan tampilan layar hingga penuh dengan bezel yang kian menipis di seluruh pinggir layar Vivo V15.
Dari berbagai riset dan pengembangan, Vivo telah menghilangkan notch yang sempat jadi tren pada smartphone. Sebagai gantinya, Vivo mengaplikasikan teknologi elevating front camera.
Jelang diluncurkan di Indonesia, Vivo sempat beberapa kali berbagi informasi terkait fitur termasuk keunggulan V15, tapi harganya tak pernah diungkap.
Menurut GSM Arena, Vivo V15 reguler sudah diperkenalkan di tiga negara di wilayah Asia Tenggara, yakni Malaysia, Kamboja, dan Thailand. Seturut informasi spesifikasi dari laman Vivo Malaysia, V15 reguler menawarkan layar lebih luas, dengan ukuran 6,53 inci, resolusi FHD+, dan bertipe incell.
Sementara di Thailand, ponsel ini dibanderol 10.999 bath atau setara Rp4,9 juta (kurs Rp446).
Sebelumnya, pada 20 Februari lalu, Vivo V15 Pro telah deperkenalkan di India. Apabila berkaca dari spesifikasinya, maka perbedaan Vivo V15 dengan varian Pro terletak pada komponen layar, kamera, pemindai sidik jari, chipset, dan baterai.
Adapun acara peluncuran Vivo V15 di Purwakarta mengusung konsep “Vivo V15 Go Up Grand Launch” yang memadukan pertunjukan air mancur menari dan hiburan dari rangkaian selebriti ternama.
Rencananya, acara itu bakal disiarkan langsung oleh 5 Stasiun TV nasional dan 9 platform digital partner pada pukul 20.00 WIB sampai dengan 21.30 WIB.
Editor: Agung DH