Menuju konten utama

Venue Konser Dream Theater & Cara ke Lokasi Naik Mobil, KRL, TJ

Denah venue konser Dream Theater di Jakarta dan cara menuju ke lokasinya.

Venue Konser Dream Theater & Cara ke Lokasi Naik Mobil, KRL, TJ
Band beraliran metal progresif Dream Theater menunjukkan aksinya dalam JogjaROCKarta International Music Festival 2017 di Stadion Kridosono, Yogyakarta, Jumat (29/9/2017). ANTARA FOTO/Andreas Fitri Atmoko

tirto.id - Band Dream Theater akan segera menggelar konsernya pada 12 Mei 2023 di Ecopark, Ancol, Jakarta dengan tajuk Dream Theater [Last Stop On] “Top of the World Tour”.

Bagi anda yang telah membeli tiket konser Dream Theater, tidak perlu bingung perihal bagaimana denah dari acara tersebut sebab promotor telah mengumumkan panduan selama berada di venue tersebut.

Denah dari konser Dream Theater Jakarta 2023 dibagikan oleh akun Instagram Rajawali Indonesia di salah satu unggahannya. Untuk melihat denah dari venue konser Dream Theater Jakarta 2023, bisa kunjungi tautan di bawah ini:

Denah Konser Dream Theater Jakarta 2023

Map Venue Dream Theater

Dream Theater [Last Stop On] “Top of The World Tour”. (Instagram/@rajawaliindonesia)

Pihak Rajawali Indonesia juga mengatakan bahwa di konser tersebut mereka mengutamakan kenyamanan penonton dan oleh sebab itu terdapat berbagai fasilitas demi menunjang hal tersebut, seperti mushola, food truck, medic, storage, dan termasuk toilet.

Cara Tukar Tiket Konser Dream Theater

Masih dari unggahan akun Instagram Rajawali Indonesia, terdapat beberapa peraturan yang harus ditaati oleh para penonton konser Dream Theater Jakarta 2023 yaitu:

1. Datang tepat waktu

2. Sudah melakukan booster, vaksin ketiga, memakai masker, dan membawa hand sanitizer

3. Menunjukan e-ticket.

4. Membawa tanda pengenal atau kartu identitas yang asli.

5. Menonton konser sesuai dengan akses gelang.

6. Menggunakan transportasi umum demi menghindari dan mencegah kemacetan.

7. Membawa uang saku lebih.

8. Membawa jas hujan.

9. Membawa pakaian ganti.

10. Membawa obat-obatan pribadi.

11. Membawa power bank.

12. Menjaga kebersihan area konser.

Adapun cara penukaran tiket konser Dream Theater Jakarta 2023 adalah sebagai berikut:

1. Siapkan tanda pengenal asli serta e-ticket untuk ditukarkan.

2. Kunjungi ticket box di depan venue.

3. Antri dengan tertib sesuai jalur kategori tiket.

4. tukarkan e-ticket dengan gelang di ticket box.

5. Pastikan gelang diterima dalam kondisi yang bagus dan baik.

6. Gunakan gelang tersebut untuk memasuki gerbang masuk konser.

7. Masuk dengan tertib dan menuju ke lokasi yang sesuai dengan kategori tiket.

Cara Menuju Ecopark Ancol

Bagi yang membawa kendaraan pribadi, anda tinggal menggunakan Google Maps untuk menuju lokasi konser Dream Theater Jakarta 2023.

Sementara itu, bagi anda yang menggunakan transportasi umum, bisa dengan mengikuti langkah-langkah yang telah dirangkum di bawah ini:

Kereta Api:

Carilah kereta api yang jalurnya menuju Stasiun Ancol karena itu merupakan pemberhentian terdekat dengan tempat konser Dream Theater di Allianz Ecopark, ancol.

Atau bisa dengan alternatif lain yaitu berhenti diStasiun Kampung Bandan dan berjalan kaki menuju halte Transjakarta Mangga Dua dan naik ke arah Halte Ancol.

Bis:

Lokasi konser Dream Theater yang berada di Allianz Ecopark, Ancol, dilalui oleh Transjakarta Koridor 5 (Kampung Melayu), Koridor 5D (PGC), Koridor 5E (Kampung Rambutan), dan Koridor 5H (Harmoni).

Setelah tiba di halte Ancol, anda bisa melanjutkan dengan menggunakan bis Wara Wiri arah Timur yang disediakan gratis oleh pihak Ancol.

Baca juga artikel terkait RAGAM DAN HIBURAN atau tulisan lainnya dari Fajri Ramdhan

tirto.id - Musik
Kontributor: Fajri Ramdhan
Penulis: Fajri Ramdhan
Editor: Yandri Daniel Damaledo