tirto.id - Pemerintah Daerah Istimewa Yogyakarta mengkonfirmasi adanya tambahan kasus positif COVID-19 baru pada 29 Juli 2020. Selain itu juga dilaporkan adanya penambahan kasus sembuh, sehingga total 386 kasus sembuh.
“Terdapat tambahan 15 kasus positif, sehingga total kasus positif COVID-19 di DIY menjadi sebanyak 587 kasus,” kata Juru Bicara Penanganan COVID-19 Pemda DIY, Berty Murtiningsih kepada wartawan, Rabu (29/7/2020).
Tambahan 15 kasus hari ini berasal dari hasil pemeriksaan laboratorium terhadap 899 sampel spesimen yang berasal dari 623 orang.
Rincian tambahan 15 kasus ini terdiri dari tiga calon siswa pendidikan Polri yakni kasus 580, laki-laki, 19 tahun asal Sleman; kasus 581, laki-laki, 19 tahun; dan kasus 582, laki-laki, 21 tahun yang keduanya berasal dari Kulonprogo.
Kemudian ada dua orang yang merupakan karyawan kesehatan asal Bantul yakni kasus 578, perempuan, 24 tahun dan lasus 579, perempuan, 54 tahun.
Tiga kasus lain memiliki riwayat perjalanan dari Jombang yakni kasus 584, perempuan, 24 tahun asal Sleman; kasus 586, laki-laki,31 tahun asal Gunungkidul, dan kasus 587, perempuan, 48 tahun asal Kota Yogya.
Kemudian tiga kasus asal Sleman memiliki riwayat kontak dengan kasus positif tanpa gejala yakni kasus 590 . perempuan, 34 tahun, kasus 591, laki laki, 8 tahun; dan kasus 592, laki-laki, 6 tahun.
Sedangkan sisanya empat orang lainnya kini riwayatnya masih ditelusuri yakni kasus 588, perempuan, 48 tahun asal Gunungkidul; kasus 583, perempuan, 59 tahun asal Bantul, dan dua kasus dari Sleman yakni kasus 589, Laki laki, 38 tahun dan kasus 585, perempuan, 66 tahun.
Untuk laporan meninggal hari ini terdapat seorang pasien dalam pengawasan yang masih menunggu proses laboratorium yakni seorang laki-laki, 75 tahun asal Kota Yogya yang dilaporkan memiliki komorbid penyakit stroke.
Sementara itu kasus sembuh hari ini bertambah 12 kasus yakni kasus 329; 362; 412; 479; 460, 437; 438; 454; 457; 458; 462;dan kasus 453.
Tercatat hingga hari ini terdapat 2.334 PDP. Sebanyak 587 PDP dinyatakan sebagai kasus konfirmasi positif COVID-19 yang 19 di antaranya meninggal dunia. Sedangkan PDP yang dinyatakan negatif COVID-19 sebanyak 1.592
Kemudian untuk PDP yang masih menunggu hasil tes swab berjumlah 175 orang, sebanyak 31 di antaranya dinyatakan meninggal. Sementara total orang dalam pemantauan (ODP) sebanyak 8.334 orang.
Penulis: Irwan Syambudi
Editor: Reja Hidayat