Menuju konten utama

Update Corona 5 Mei 2020: COVID-19 Infeksi 3,6 Juta Orang di Dunia

Virus corona COVID-19 telah menginfeksi 3,6 juta orang di seluruh dunia.

Update Corona 5 Mei 2020: COVID-19 Infeksi 3,6 Juta Orang di Dunia
Ilustrasi Virus Corona. FOTO/iStockphoto

tirto.id - Jumlah kasus virus corona COVID-19 di seluruh dunia masih terus bertambah. Hingga Selasa (5/5/2020) pukul 09.30 WIB, data Worldometers menunjukkan virus corona telah menginfeksi 3.645.342 orang di seluruh dunia. Jumlah kematian tercatat 252.393 dan pasien sembuh dinyatakan sebanyak 1.194.971.

Sejumlah negara telah melakukan pelonggaran aturan lockdown dan melakukan pembukaan kembali. Jutaan orang diizinkan untuk kembali bekerja di Italia pada hari Senin karena lockdown mulai mereda.

Amerika Serikat (AS) juga mengambil langkah-langkah untuk melonggarkan pembatasan, meskipun puluhan ribu kasus baru virus corona COVID-19 dilaporkan setiap hari.

Di Washington, Mahkamah Agung A.S. mengadakan sidang melalui telepon untuk pertama kalinya, dan Senat bertemu untuk pertama kalinya sejak Maret.

Pejabat AS percaya Cina menutupi penyebaran wabah virus corona untuk menjaga persediaan obat-obatan yang diperlukan untuk menanggapinya.

Para pemimpin Cina "sengaja menyembunyikan keparahan" pandemi dari dunia pada awal Januari, menurut laporan empat halaman Departemen Keamanan Dalam Negeri yang diperoleh The Associated Press.

Gubernur California Gavin Newsom, salah satu gubernur pertama yang memberlakukan peraturan tinggal di rumah, mengumumkan bahwa beberapa bisnis dapat dibuka kembali pada hari Jumat, dengan batasan.

Ketua Mahkamah Agung John Roberts membungkus argumen Mahkamah Agung AS pertama yang dilakukan melalui telepon dan di mana audio tersedia secara langsung untuk umum. Pengadilan sepi sejak gedung itu ditutup untuk umum pada pertengahan Maret.

Para pemimpin dunia, organisasi, dan bank menjanjikan 7,4 miliar euro ($8 miliar) untuk penelitian menemukan vaksin melawan virus corona baru, dengan peringatana, vaksin hanyalah awal dari upaya yang harus dipertahankan dari waktu ke waktu untuk mengalahkan penyakit ini. Amerika Serikat secara khusus absen dari acara konferensi video yang diselenggarakan oleh Uni Eropa.

Seorang wanita, anak, dan suaminya telah didakwa melakukan penembakan fatal terhadap seorang penjaga keamanan di Michigan yang menolak membiarkan putrinya memasuki toko karena dia tidak mengenakan masker.

Bagi kebanyakan orang, coronavirus menyebabkan gejala ringan atau sedang, seperti demam dan batuk yang hilang dalam dua hingga tiga minggu. Untuk beberapa orang, terutama orang dewasa yang lebih tua dan orang-orang dengan memiliki masalah kesehatan, virus corona dapat menyebabkan penyakit yang lebih parah, termasuk pneumonia dan kematian. Sebagian besar orang pulih dari COVID-19.

Salah satu cara terbaik untuk mencegah penyebaran virus adalah mencuci tangan dengan sabun dan air. Cuci tangan dengan sabun dan sir mengalir selama setidaknya 20 detik. Balurkan sabun di seluruh tangan, jari, kuku, dan punggung tangan sebelum dibilas.

Baca juga artikel terkait VIRUS CORONA atau tulisan lainnya dari Dipna Videlia Putsanra

tirto.id - Kesehatan
Penulis: Dipna Videlia Putsanra
Editor: Agung DH